TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

3 Spot Wisata di Kota Tua Jakarta yang Dikunjungi Taeyong NCT

Kamu pernah nongkrong di sini juga gak?

Gedung-gedung yang berlokasi di Kawasan Kota Tua, Jakarta Barat (IDN Times/Besse Fadhilah)

Taeyong, leader sekaligus anggota dari grup vokal asal Korea Selatan, NCT,  dikabarkan tampil di CXO Media Live on Stage yang digelar pada 9 Juli 2023, di Beach City International Stadium Ancol, Jakarta Utara.

Setelah mendarat di Indonesia pada 8 Juli 2023, Taeyong NCT memanfaatkan waktu luangnya untuk liburan di kawasan Kota Tua, Jakarta Barat. Hal ini tampak dalam unggahan di Instagram pribadinya @taeoxo_nct. Ia mengunggah foto-foto di beberapa spot wisata Kota Tua Jakarta. 

Dalam unggahan tersebut, ia terlihat sedang nongkrong bersama Jerome Polin, seorang YouTuber Indonesia yang terkenal dengan kepintarannya dalam Matematika. Momen langka ini membuat para penggemar Taeyong heboh dan membanjiri kolom komentar dalam unggahan tersebut. 

NCTzen, sebutan untuk penggemar NCT menyatakan mereka tak menyangka jika idolanya bisa nongkrong saat malam Minggu di Kota Tua Jakarta. Lantas, spot wisata apa saja yang dikunjungi Taeyong NCT? Simak informasinya berikut ini, yuk!

1. Museum Fatahillah

Potret Taeyong NCT di Kota Tua Jakarta (instagram.com/taeoxo_nct)

Museum Fatahillah ini berada di tengah-tengah kawasan Kota Tua. Taeyong NCT terlihat sedang menikmati indahnya suasana malam Kota Tua di depan Museum Fatahillah.

Di dalam museum ini, terdapat koleksi replika perjalanan sejarah Kota Jakarta dari masa Batavia, berbagai batu prasasti, perpustakaan, ruang pameran, dan lain-lain. 

Baca Juga: 7 Aktivitas Seru di Kota Tua Jakarta untuk Refreshing Akhir Pekanmu

2. Kali Besar

Potret Taeyong NCT di Kota Tua Jakarta (instagram.com/taeoxo_nct)

Daya tarik Kali Besar berupa taman apung, jembatan, dan beberapa bangku di pinggir kali. Dulunya, area ini kumuh dan penuh dengan sampah, tetapi kini menjadi salah satu spot wisata yang estetik. Ditambah dengan latar bangunan tua dan ornamen pemanisnya. 

Baca Juga: 7 Momen Taeyong NCT Nge-chill di Kota Tua Jakarta, Bareng Jerome Polin

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya