TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Objek Wisata di Valladolid, Spanyol yang Indah Tak Terperi

Wow, ada alun-alun tertua di Spanyol juga!

Academia de Caballería (instagram.com/ronmoreau)

Spanyol bisa jadi pilihan terbaik ketika kamu memilih berlibur ke benua Eropa. Negeri Matador tersebut memang terkenal dengan banyaknya destinasi wisata yang tersebar di setiap sudut kotanya yang bersejarah.

Mulai dari Madrid, Barcelona, bahkan Valladolid memiliki banyak objek wisata terbaik untuk dikunjungi. Nah, jika kamu penasaran apa saja yang wajib dikunjungi di Valladolid, kamu bisa membaca beberapa daftarnya di bawah ini.

1. National Sculpture Museum

National Sculpture Museum (instagram.com/aliciamarquta)

National Sculpture Museum memiliki banyak koleksi seni pahatan yang berasal dari abad pertengahan hingga tahun 1800-an. Seni yang ada di dalam museum ini digambarkan dengan fasad bangunannya yang sangat artistik.

Bangunan ini merupakan bekas sekolah teologi untuk Biarawan Dominika yang berasal dari abad ke-16. Ini sering menjadi tujuan pertama para wisatawan di Valladolid karena letaknya yang berada di pusat kota.

2. Palacio de Santa Cruz

Palacio de Santa Cruz (instagram.com/cylesvida)

Sebagai bangunan bergaya Renaisans pertama di Spanyol, Palacio de Santa Cruz sangat disukai banyak orang karena arsitekturnya. Istana yang merupakan bagian dari Universitas Valladolid ini dibangun sekitar abad ke-15.

Selain karena arsitekturnya yang indah, istana ini juga memiliki museum yang didedikasikan untuk seni Afrika, atau biasa disebut Fundación Jiménez-Arellano Alonso. Ada juga dua patung kepala abad ke-13 yang berasal dari Nigeria.

Baca Juga: 5 Tempat Wisata Religi di Spanyol, Traveler Muslim Wajib ke Sana!

3. Academia de Caballería

Academia de Caballería (instagram.com/ronmoreau)

Salah satu landmark paling terkenal di Valladolid adalah Academia de Caballería. Bangunan megah milik militer Spanyol tersebut tergolong baru karena dibangun pada tahun 1920 yang terinspirasi dari arsitektur Kastilia, pada zaman keemasan Spanyol.

Hingga kini, Academia de Caballería masih digunakan sebagai akademi kavaleri, dan menjadi satu-satunya yang masih berfungsi di negara ini. Di dalamnya juga terdapat sebuah museum dengan koleksi berbagai benda tentang sejarah militer Spanyol.

4. Plaza Mayor

Plaza Mayor (instagram.com/nino_serr)

Hampir setiap kota di Spanyol memiliki alun-alun yang indah, namun tidak sebesar dan setua Valladolid. Alun-alun yang telah dikenal dengan sebutan Plaza Mayor ini telah ada sejak tahun 1300-an dan tampilannya saat ini berasal dari abad ke-16.

Salah satu kegiatan sederhana yang bisa dilakukan di alun-alun ini adalah berjalan kaki santai sembari menikmati arsitektur balai kota yang indah. Kamu juga bisa membeli makanan dan minuman khas Spanyol di kafe-kafe ataupun restoran yang ada di sekitarnya.

Baca Juga: 9 Potret Playa de Gulpiyuri, Pantai Tanpa Laut di Spanyol

Verified Writer

Dimas Hutama

@dimashutama_

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya