TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Tiket Masuk Pulau Komodo Naik per 1 Agustus 2022, Ini Harganya!

Jumlah pengunjung juga dibatasi 200 ribu orang per tahun

Potret komodo dragon di Taman Nasional Komodo (ksdae.menlhk.go.id)

Pemerintah Daerah Nusa Tenggara Timur (NTT) dan Balai Taman Nasional Komodo (BTNK) mengumumkan tentang penetapan harga baru tiket masuk Taman Nasional Komodo (TNK) bagi para wisatawan yang ingin berkunjung ke kawasan konservasi Taman Nasional Komodo (TNK).

Per 1 Agustus 2022 nanti, wisatawan akan dikenakan biaya sebesar Rp3,75 juta per orang untuk periode satu tahun. Keputusan ini dilakukan dengan mempertimbangkan beberapa hal dan ketentuan sebagai berikut.

1. Hitungan harga berdasarkan biaya konservasi

Potret kawasan Taman Nasional Komodo (ksdae.menlhk.go.id)

Koordinator Pelaksana Program Penguatan Fungsi TN Komodo, Carolina Noge, menyampaikan alasan penetapan harga tiket masuk baru ke Taman Nasional Komodo (TNK).

Biaya tiket sebesar Rp3,75 juta dikarenakan mempertimbangkan biaya konservasi untuk periode satu tahun. Kuota kunjungan ke TNK pun akan dibatasi 200 ribu orang per tahun.

Carolina juga menambahkan bahwa rencananya biaya tersebut akan diterapkan secara kolektif dan tersistem, yakni Rp15 juta per orang dalam periode empat tahun.

Baca Juga: 10 Alasan Kenapa Harus Liburan ke Pulau Komodo Sekali Seumur Hidup

2. Biaya konservasi bertambah akibat lonjakan wisatawan

Potret komodo dragon di Taman Nasional Komodo (indonesia.travel)

Biaya konservasi semakin bertambah, akibat hilangnya nilai jasa ekosistem. Hal ini terjadi seiring dengan lonjakan jumlah wisatawan yang berkunjung ke kawasan Taman Nasional Komodo dalam waktu beberapa tahun terakhir.

Setiap wisatawan yang masuk ke kawasan tersebut dianggap membawa pengaruh yang beragam, baik secara langsung maupun tidak langsung, terhadap satwa, keanekaragaman hayati, hingga seluruh ekosistem di sana.

Berdasarkan hitungan dan rekomendasi hasil kajian pihak terkait, biaya konservasi sebagai kompensasi dari setiap kunjungan wisatawan berkisar antara Rp2.943.730 hingga Rp5.887.459.

Baca Juga: 10 Pulau yang Diambil dari Nama Hewan di Indonesia, Gak Cuma Komodo

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya