TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

9 Pesona Keindahan Pantai Modangan di Malang, Ada Spot Paralayangnya!

Pantai paling asyik untuk dikunjungi di Malang

Pantai Modangan (instagram.com/reyin_feno_mega)

Dikenal sebagai kota wisata, Malang memang memiliki beragam destinasi untuk dijadikan tempat liburan bagi banyak kalangan. Beragamnya destinasi wisata di Malang membuat kota ini gak pernah ngebosenin untuk dikunjungi.

Salah satu destinasi wisata yang direkomendasikan untuk dikunjungi di Malang yaitu Pantai Modangan. Pantai dengan panorama indah ini juga memiliki spot untuk melakukan olahraga paralayang, lho!

Penasaran seperti apa potret dari Pantai Modangan? Yuk, intip deretan pesona Pantai Modangan berikut ini!

1. Pantai Modangan berada di Dusun Kalitekuk, Desa Sumberoto, Kecamatan Donomulyo, Kabupaten Malang, Jawa Timur

Pantai Modangan (instagram.com/rickyandriansyah11)

2. Dari Kota Malang, Pantai Modangan dapat diakses menggunakan jalur darat sejauh 70 km ke arah selatan

Pantai Modangan (instagram.com/revaldo_dannu)

3. Dinamakan Pantai Modangan karena pantai ini menjadi tempat bermuaranya Sungai Modangan yang menjadi pemisah wilayah Malang dan Blitar

Pantai Modangan (instagram.com/zakki.firdaus)

Baca Juga: Informasi Wisata Malang Night Paradise: Lokasi, Harga Tiket, dan Tips

4. Pantai Modangan cenderung memanjang dan datar sehingga nyaman untuk melakukan aktivitas olahraga di sekitar pantainya

Pantai Modangan (instagram.com/kang_okik)

5. Pasirnya berwarna putih bersih dan halus serta air lautnya jernih. Bikin betah siapa saja yang datang berkunjung

Pantai Modangan (instagram.com/reyin_feno_mega)

6. Terdapat perbukitan karang yang artistik dengan ditumbuhi pepohonan hijau di dekat Pantai Modangan

Pantai Modangan (instagram.com/sudutmalang)

7. Pantai Modangan juga memiliki bukit bernama Waung yang menjadi spot bermain paralayang

Pantai Modangan (instagram.com/yoiki_malang)

8. Para atlet paralayang akan lepas landas dari Bukit Waung dan mendarat tepat di dataran pasir Pantai Modangan

Pantai Modangan (instagram.com/dyyoga)

Baca Juga: Informasi Wisata Pantai Jelangkung, Wisata Alam Memikat di Malang

Verified Writer

Hendra Nugroho

Ciao!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya