TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Liburan ke Jogja Jangan Lewatkan Wisata Alam Antimainstream Ini, ya!

#PiknikAsik Jogja emang gak pernah kehabisan destinasi!

kompasiana.com

Bicara soal Jogja memang tidak ada habisnya, dari sebutan kota pendidikan hingga kota budaya melengkapi kota yang kaya akan nilai sejarahnya ini. Di antara banyaknya wisata di Jogja seperti, Candi Prambanan, Keraton, Pantai Parangtritis atau wisata belanja di kawasan Malioboro, Jogja masih menyimpan banyak destinasi wisata alam yang mungkin belum kalian tahu.

Ini nih destinasi wisata alam antimainstream yang ada di Yogyakarta, kamu wajib kesini!

​​​​​​​​Air Terjun Kedung Pedut

ngulon.com

Berada di daerah Kulon Progo, air terjun ini memiliki keindahan pada warna airnya. Jika beruntung, kalian dapat menjumpai warna air yang kebiruan hingga kehijauan akibat pantulan bebatuan di dasar sungai yang terkena sinar matahari langsung. Tak hanya  berendam di bawah derasnya air, kalian juga dapat melompat dari ketinggian 3 meter, sekaligus mencoba wahana flying fox di atasnya. Seru banget, nih!

​​​​​​​Pantai Greweng

jalanjalanceria.com

Sederet dengan pantai-pantai selatan lainnya di Gunung Kidul seperti, Pantai Baron, Pantai Pok Tunggal hingga Pantai Timang, Pantai Greweng merupakan pantai yang bisa disebut sebagai surga tersembunyinya Yogyakarta. Bagaimana tidak? Kalian harus menempuh perjalanan 1 jam lamanya dari Pantai Wediombo melewati jalan berlubang, kontur tanah yang lembab dan bebatuan karang. Namun, rasa lelah kalian akan terbayar dengan pesona keindahan pantai yang masih asri dan hijaunya bukit yang mengapitnya.

Hutan Pinus Dlingo

reservasi.com

Berbeda dengan hutan pinus lainnya, hutan ini memiliki set panggung yang terbuat dari kayu. Maka, jika beruntung, kalian juga dapat menikmati pagelaran musik di dalamnya sembari diiringi hembusan angin hutan pinus. 

Parangendog

spotunik.com

Jika kalian ingin menikmati sunset dengan pemandangan luasnya pantai, bukit Parangendog ini merupakan destinasi yang tepat dan wajib kamu kunjungi. Untuk menuju tempat ini kalian harus memasuki kawasan Parangtritis terlebih dahulu, dan melewati wisata pasir Gumuk Parangkusumo dan Pantai Cemara Sewu. FYI, siapkan juga kondisi kendaraan kalian karena harus lewat jalanan yang menanjak melebihi 45 derajat kemiringannya. Hati-hati, ya...

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya