TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

10 Wisata Pantai Terbaik di Dunia 2023, Pesonanya Tiada Tanding! 

Masing-masing pantai punya keunggulannya

Reynifsjara Beach, Islandia (instagram.com/maslog.eric)

Bagi sebagian orang, liburan ke pantai adalah cara terbaik untuk menghabiskan waktu dan melepas penat. Suara gulungan ombak dengan pasirnya yang putih membuat suasana pantai begitu menawan.

Baru-baru ini, TripAdvisor mengumumkan 25 daftar pantai terbaik di dunia atau World’s Best Beaches melalui lamannya. Dari nama-nama pantai yang tertera, sepuluh di antaranya berhasil berada di puncak berkat keindahan alamnya.

Selalu jadi favorit wisatawan, berikut ini sepuluh pantai terbaik di dunia 2023 yang menghadirkan pesona indahnya masing-masing. Cek ya, ada pantai impianmu, gak?

1. Meskipun terpencil, Baia do Sancho di Brasil memang sangat indah. Pantai yang dikelilingi tebing ini bisa dicapai melalui turunan anak tangga

Baia do Sancho, Brasil (instagram.com/vlrvdl78)

2. Pantai di Aruba, Eagle Beach, berada di posisi kedua. Suasananya yang tenang dengan air jernih bikin traveler betah memandangi pantai ini

Eagle Beach, Aruba (instagram.com/vingresor)

3. Cable Beach, Australia, jadi lokasi terbaik untuk melihat pemandangan laut, jalan kaki, berenang, hingga berburu sunset. Setiap momen begitu indah!

Cable Beach, Australia (instagram.com/tessomewhere)

4. Berada di Islandia, Reynisfjara Beach bukan dipenuhi pasir putih, melainkan hitam. Di pantai bak negeri dongeng ini, traveler bisa berburu gletser

Reynifsjara Beach, Islandia (instagram.com/maslog.eric)

5. Air yang jernih bak kaca di Grace Bay Beach, Providenciales, begitu menghipnotis. Perpaduan biru dan hijau toska menyatu dengan pasir putih

Grace Bay Beach (instagram.com/thepalmstc)

Baca Juga: 10 Tipe Traveler saat Liburan di Pantai, Kamu Termasuk yang Mana?

6. Praia da Falesia, Portugal, sangat unik berkat tebing berwarna merah. Warna tersebut berpadu sempurna dengan birunya laut dan putihnya pasir

Praia da Falesia, Portugal (instagram.com/fernandesmanu)

7. Hutan bakau menjadi latar Radhanagar Beach di Havelock Island, India. Air biru kehijauannya yang luar biasa bakal membuatmu terkesima!

Radhanagar Beach, India (instagram.com/pvijan)

8. Perlu waktu 20 menit untuk sampai ke Spiaggia dei Conigli, Italia. Pantai berpasir putih dengan semilir angin sejuk ini patut masuk itinerary-mu

Spiaggia dei Conigli, Italia (instagram.com/danielatraglia)

9. Banyak traveler yang mengakui jika warna air Varadero Beach, Cuba, sangat jernih. Bahkan, pasir putihnya sangat lembut bak tepung

Varadero Beach, Cuba (instagram.com/m.e.g.a.n.a.n.d.r.o.s.c.o.e)

Baca Juga: [QUIZ] Pantai di Indonesia yang Cocok Kamu Kunjungi Sesuai dengan Minuman Favoritmu

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya