TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

9 Air Terjun Paling Mistis di Jawa Tengah, Pemandangan Tetap Menawan

Mulai dari suara dentuman sampai penampakan bidadari

instagram.com/awangelap21

Seperti yang kita tahu, Indonesia memiliki ribuan destinasi wisata alam hijau yang memanjakan mata. Salah satu yang selalu ramai adalah wisata air terjun. Banyak orang yang sampai lupa waktu ketika liburan ke air terjun, termasuk kamu, kan?

Salah satu provinsi yang memiliki banyak wisata air terjun adalah Jawa Tengah. Namun, di balik keindahannya, terdapat kisah mistis yang bikin merinding.

Berikut beberapa air terjun yang dikenal angker di Jawa Tengah dengan pemandangannya yang menawan.

1. Terdapat sebuah batu menyerupai moncong senapan di Curug Bengkawah, Kabupaten Pemalang. Pengunjung kerap mendengar suara dentuman aneh menjelang sore hari

instagram.com/azamiqmall

2. Kabupaten Kendal punya Curug Sewu yang sangat eksotis. Konon, di balik air terjun terdapat Gua Ganthong yang diyakini sebagai tempat Prabu Baladewa bertapa

instagram.com/allprasc

3. Terdapat kolam cukup dalam di bawah Air Terjun Songgolangit, Jepara. Sering memakan korban, bahkan ada jasad yang baru ditemukan setelah dilakukan ritual

instagram.com/adam9aluh

4. Ada pengunjung yang pernah tenggelam di Curug Silangit, Purworejo. Usai tragedi tersebut, warga mengaku sering melihat sekumpulan orang membawa obor di dekat air terjun

instagram.com/tirtaperwitasari

5. Dulu Air Terjun Kedung Kayang, Kabupaten Magelang, jadi tempat tiga Empu beradu kekuatan. Kini pengunjung kerap mendengar alunan gamelan saat malam Jumat Kliwon

instagram.com/warmanwardhani

Baca Juga: 9 Air Terjun Ini Terkenal Angker di Jawa Timur, Suasananya Mistis Abis

6. Nama Curug Surodipo, Temanggung, berasal dari salah satu panglima Perang Diponegoro, yakni Kyai Surodipuro. Makamnya diyakini berada di sekitar air terjun

instagram.com/tyoeko10

7. Tak kalah seram, Air Terjun Sekar Langit di Magelang diyakini sebagai tempat bertemunya Jaka Tarub dan Nawang Wulan. Konon, sesosok bidadari sering terlihat berendam di kolam

instagram.com/fadilprakoso_

8. Terdapat patung berbentuk ular di Air Terjun Grojogan Sewu, Tawangmangu. Benda itu diyakini sebagai pembatas dunia nyata dengan dimensi lain

instagram.com/wisata_tawangmangu

Baca Juga: 10 Air Terjun Paling Berbahaya di Dunia, Panoramanya Eksotis Banget

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya