TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

9 Lokasi Syuting KDrama Start-Up, Jejak Si Dosan dan Dalmi

Wah, berasa ikutan syuting Start-Up langsung, nih!

instagram.com/skuukzky

Drama Korea Start-Up sedang menjadi perbincangkan hangat setiap pekannya. Kisah yang menarik dan pemeran yang tersohor membuat drama ini makin tenar. Ada Bae Suzy, Nam Joohyuk, Kim Seonho, dan Kang Hanna. 

Gak hanya alur cerita dan pemerannya yang jadi sorotan, lokasi syutingnya yang serba menawan pun tak luput dari perhatian. Penasaran ada apa saja? Simak beberapa lokasi syuting drama Start-Up berikut ini!

1. Hapjeongdon menjadi lokasi jualan corn dog nenek Seo Dalmi di tepi jalan yang penuh dengan pepohonan sakura. Ternyata, restoran ini memang ada, tetapi menjual Korean BBQ

instagram.com/dabidubidub

2. Saat Seo Dalmi tumbuh dewasa, neneknya memiliki food truck corn dog di tepi sungai. Lokasi aslinya berada di Yeouido Hangang Park yang tampak menawan saat malam hari

instagram.com/hyucktographer

3. Lokasi Sand Box yang diperlihatkan dari jauh merupakan Nodeul Island. Tempat ini menjadi ruang terbuka publik yang biasa digunakan untuk live music, membaca buku, dan lain-lain

instagram.com/iseoulu

4. Untuk bagian luar Sand Box, Mapo Oil Tank Culture Park-lah yang digunakan dalam drama. Sebelumnya, lokasi ini merupakan depot minyak yang diubah menjadi taman

instagram.com/swoofoto

5. Ingat dengan apartemen Han Jipyeong yang memiliki pemandangan Han River? Nah, ternyata apartemen dengan fasilitas serba mewah ini berada di Conrad Hotel Seoul

instagram.com/iam_haennii

Baca Juga: 10 Potret Suzy dengan Gaya Rambut Ponytail di KDrama 'Start-Up'

6. Manghyang Bibim Guksu di kawasan Seodaemun menyajikan bibim guksu atau mi pedas dengan kaldu dingin. Han Jipyeong menyatakan cinta kepada Seo Dalmi di sini

instagram.com/baekjh100

7. Robot Land merupakan lokasi di mana diadakan seminar Sand Box pada episode pertama. Ternyata, tempat ini merupakan taman bermain yang masih dalam tahap pembangunan

instagram.com/dj_oniony

8. Dongjak Bridge berdiri di atas Han River yang menawan. Nah, jembatan ini menjadi saksi bisu Dosan dan Dalmi naik mobil milik Jipyeong sembari memandang kembang api dari Sand Box

instagram.com/bongtographer_

Baca Juga: 10 Potret Gagah Kim Seon Ho Kenakan Jas di KDrama Start-Up

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya