TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Fakta Yunnan, Rumah dari Wisata Alam Menakjubkan di Tiongkok

Destinasi yang cocok bagi kamu si jiwa petualang

ctshorizons.com

Tiongkok adalah negara yang paling luas di Asia. Wajar saja jika negara ini memiliki banyak destinasi indah yang pesonannya bikin siapa saja ingin berlibur ke sini.

Salah satu yang menarik perhatian adalah Yunnan. Provinsi ini adalah rumah dari wisata alam menakjubkan di Tiongkok.

Tidak hanya itu saja, Yunnan masih memiliki fakta menarik lainnya yang perlu kamu tahu. Biar gak penasaran, simak ulasan tentang Yunnan berikut ini.

1. Yunnan memiliki beragam budaya

en.people.cn

Dikutip melalui laman Culture Trip, Yunnan merupakan provinsi yang disinggahi oleh beragam etnis dan budaya. Terhitung ada kurang lebih 25 kelompok etnis yang membawa tradisi, budaya, dan adat istiadat masing-masing.

Keragaman etnis dan budaya Yunnan menjadikan provinsi ini unik. Masyarakat Yunnan cukup bangga juga dengan fakta tersebut. Begitu juga dengan para wisatawan yang dapat mempelajari perbedaan budaya di Yunnan.

Baca Juga: Cantiknya 7 Wisata Alam di Yunnan Ini Bisa Bikin Kamu Terpesona Lho!

2. Satu-satunya provinsi yang memberimu kesempatan belajar budaya Tibet

steppestravel.com

Dahulu, Tibet merupakan negara yang berdiri sendiri sebelum masuk wilayah otonomi Tiongkok. Jangan heran jika budaya Tibet amat berbeda dari Tiongkok.

Karena lokasinya berbatasan langsung, salah satu etnis di Yunnan adalah etnis Tibet. Kamu dapat merasakan suasana Tibet di Shangri-La.

Dikutip dari China Highlight, Shangri-La adalah rumah bagi etnis Tibet Cina. Di kota ini, wisatawan dapat menyaksikan langsung kuil-kuil Buddha Tibet seperti Songzanlin Lamasery, melihat orang-orang Tibet mengenakan pakaian tradisional, hingga mencoba mengikuti gaya hidup masyarakat Tibet.

3. Terkenal dengan beragam kuliner unik

wondersofyunnan.com

Yunnan merupakan provinsi di Tiongkok yang menjadi rumah dari beragam kuliner unik. Crossing the bridge noodles adalah salah satu kuliner unik asal Yunnan yang cukup terkenal.

Dikutip dari Wild China, crosssing the bridge noodles adalah mi beras berkuah bening dari kaldu babi dengan isian daging ayam. Kuliner yang telah ada sejak ratusan tahun lalu ini terdaftar di UNESCO pada tahun 2008 sebagai warisan budaya tak benda.

Nama unik kuliner ini berasal dari seorang istri yang bolak-balik ke pulau kecil melewati jembatan hanya untuk mengirim mi berkuah panas bagi suaminya seorang sarjana yang sedang menempuh ujian. Wah, romantis ya kisah dari crossing the bridge noodles!

4. Menempati urutan kedua di Tiongkok sebagai provinsi yang memiliki banyak bandara

centreforaviation.com

Berbeda dari kebanyakan provinsi yang rata-rata memiliki satu atau dua bandara. Di Yunnan terdapat 13 bandara, lho! Yunnan sendiri menjadi provinsi kedua di Tiongkok dengan jumlah bandara terbanyak setelah Xinjiang.

Liburan ke sini kamu gak akan bingung memilih turun di mana. Tinggal sesuaikan dengan destinasi di Yunnan yang akan kamu tuju.

Baca Juga: 7 Hewan Ekstrem yang Digunakan untuk Obat Tradisional Tiongkok

Verified Writer

Tifani Topan

(Food & Travel Enthusiast) Mohon maaf jika terjadi kesalahan penulisan maupun informasi. Terima kasih

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya