TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

10 Kafe Keren Mulai Harga Rp 6 Ribuan Dekat Unair A dan B

Kafe-kafe ini keren sekali lho... Ada yang pernah mencobanya?

laurangelia.com

Nongkrong adalah aktivitas kekinian di kalangan mahasiswa. Kafe menjadi tempat yang pas untuk nongkrong bersama teman atau kencan bersama pacar. Selain nongkrong, biasanya kafe dijadikan tempat untuk mengerjakan tugas karena akses wifi dan suasananya nyaman.

Berikut ini 10 kafe yang letaknya dekat dengan Universitas Airlangga, area kampus A dan B.

Di Atas Awan

subculinary.wordpress.com

Berlokasi di Jalan Dharmawangsa Nomor 80 III, Surabaya. Kafe ini terletak di area pintu keluar gerbang Fakultas Hukum Unair. Jam bukanya setiap hari dari pukul 11.00 sampai 23.00.

Interior kafe ini cukup menarik. Sesuai namanya, Di Atas Awan, kafe ini didominasi warna biru dan putih. Terdiri dari dua lantai. Untuk masalah harga, lumayan terjangkau mulai dari Rp 6 ribuan. Satu hal lagi yang penting yaitu wifinya kencang.

Art Date

nenirw.blogspot.co.id

Bersebelahan dengan Di Atas Awan, kafe ini terletak di Jalan Dharmawangsa Nomor 80A Surabaya. Jam bukanya setiap hari mulai pukul 11.00 sampai 23.00. Terdiri dari dua lantai.

Konsep interiornya cukup unik, didominasi paduan warna hitam putih. Harga yang ditawarkan mulai dari Rp 10 ribu. KCafe ini punya banyak pilihan menu untuk dessert. Tenang, ada wifinya juga kok.

The Giggle Cafe

irachandra.blogspot.co.id

Nah kafe ini terletak di Jalan Kertajaya Nomor 226 Surabaya. Jam bukanya setiap hari dari pukul 11.00 sampai 23.00. Kafe ini cukup luas. Terdiri dari dua lantai. Di lantai 2 kita bisa menikmati live music performance setiap malam Minggu.

Di hari perayaan tertentu, kafe ini biasanya memberi kita diskon. Asyik kan? Harga yang dipatok mulai dari Rp 14 ribu. Akses wifinya juga oke. Ada yang bilang kafe ini cocok untuk tempat nembak cewek. Ehem~

Pintu Rumah

titofebrian.com

Lokasi kafe ini cenderung lebih dekat di area kosan kampus B. Terletak di Jalan Karang Menur 17 Surabaya.  Jam bukanya setiap hari dari pukul 12.00 sampai 00.00. Kafe ini berkonsep minimalis. Kecil tapi nyaman. Pintu Rumah hanya terdiri dari satu lantai saja. Tapi ada outdoor dan indoor.

Jadi yang ingin ruang ber-AC, silakan pilih indoor. Kalau mau angin alami pilih saja outdoor. Harga berkisar mulai Rp 12 ribu. Koneksi wifinya juga cukup cepat. Bagi kamu yang tidak terlalu suka suasana ramai, kafe ini bisa jadi pilihan. Daya tampungnya minimalis, jadi jauh dari kata ramai.

Hoomee

syafiradp.blogspot.co.id

Masih di daerah yang sama dengan Pintu Rumah. Hoomee terletak di Jalan Karang Menur Timur Nomor 9, Surabaya. Jam bukanya yaitu Minggu-Kamis, pukul 11.00 sampai 23.00. Sedangkan Jumat dan Sabtu dibuka mulai pukul 12.00 sampai 00.00.

Terdiri dari dua lantai dan bentuknya minimalis. Ada outdoor dan indoor. Dekorasinya unik dan nyaman untuk nongkrong. Kisaran harga mulai dari Rp 15 ribu. Koneksi wifi tersedia di sini.

Karmen's Eve

foodiestory.blogspot.co.id

Pecinta kopi? Mampir deh ke Karmen's Eve. Lokasinya mudah terlihat dari jalan raya, pertigaan lampu merah menuju Unair B dari Karang Menjangan. Terletak di Jalan Karang Menjangan V/8, Surabaya. Jam bukanya setiap hari mulai dari pukul 16.00 sampai 00.00.

Tidak hanya kopi, ada juga snack dan minuman lain. Harga cukup terjangkau mulai dari Rp 6 ribu. Tenang, free wifi kok.

Six and Eat Cafe

nenirw.blogspot.co.id

Love vintage? Di sini kamu bisa merasakan suasana rumah dengan kursi rotan, jendela besar, bahkan bentuk pintunya antik. 6 and Eat terletak di Jalan Pramban No. 6 Surabaya. Jam bukanya setiap hari pukul 15.00 sampai 23.00.

Menu yang disajikan bervariasi mulai dari olahan kopi dan teh, makanan berat sampai snack. Harganya berkisar mulai dari Rp 5 ribu. Ada indoor dan outdoor. Untuk kursi outdoor, kamu akan dimanjakan oleh suasana taman dan terasa romantis jika malam hari, dengan lampu taman ala tumblr. Wifi di cafe ini koneksinya juga cepat.

Liberia Eatery

laurangelia.com

Food, Book & Music. Begitulah konsep kafe satu ini. Di kafe ini kamu bisa menikmati makanan, alunan musik dari speaker dan tentu saja ada berbagai koleksi buku. Bersebelahan dengan toko buku Uranus. Liberia terletak di Jalan Raya Ngagel Jaya Nomor 89, Surabaya.

Jam bukanya setiap hari pukul 10.30 sampai 23.00. Bentuknya cukup luas, terdiri dari dua lantai.  Kisaran harganya mulai dari Rp 13 ribu. Koneksi wifi juga tersedia.

Oost Koffie and Thee

bittymasruroh.blogspot.co.id

Perpaduan Jawa dan Belanda. Kafe ini terletak di Kaliwaron Nomor 60, Surabaya. jam bukanya setiap hari mulai dari pukul 13.00 sampai 22.30, kecuali Sabtu tutup sampai pukul 23.00. Kamu akan tersihir begitu masuk ke dalam kafe ini berkat suasana akulturasi jawa-Belanda.

Oost Koffie and Thee menyajikan menu kopi dan teh. Menunya dituliskan dalam perpaduan bahasa Jawa dan Belanda. Harganya berkisar Rp 20 ribuan. Kkoneksi wifinya juga kencang.

Writer

Tsurayya Maknun

Suka menulis, membaca dan traveling.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya