Keren, 10 Lokasi Syuting Film Marvel Ini Jadi Tren Wisata Hits

Jangan ngaku tim Avengers kalau belum ke sini

Kamu salah satu tim The Avengers? Wah, berarti kamu hafal banget dong berbagai superhero keren tersebut?Mulai dari Captain America hingga Iron Man.

Ngomongin The Avengers, gak sekedar sukses di film, dampak dari para superhero kece ini juga berpengaruh ke industri pariwisata lho. Yup, banyak lokasi syuting film yang kini ngehits jadi tempat pelesir.

Biar liburanmu gak itu-itu aja, cobain deh liburan ke 10 tempat berikut ini sambil nostalgia berbagai adegan yang muncul di film karya Marvel Studios.

1. Millennium Bridge, Inggris

Keren, 10 Lokasi Syuting Film Marvel Ini Jadi Tren Wisata Hitslondonist.com

Adegan berlarian pembuka film "The Guardian of The Galaxy" berlangsung di sepanjang Millennium Bridge. Tempat ini semakin populer setelah digunakan sebagai lokasi syuting. Turis yang berkunjung semakin banyak sejak 2014 silam.

2. Central Park, New York

Keren, 10 Lokasi Syuting Film Marvel Ini Jadi Tren Wisata Hitsfangirlquest.com

Central Park, New York, memang langganan lokasi syuting tim Marvel Studios termasuk untuk film "The Avengers". Seperti salah satu foto adegan Chris Evans (Captain America) dengan motor gedenya ini.

3. Pantai Jekyll Island, Amerika Serikat

Keren, 10 Lokasi Syuting Film Marvel Ini Jadi Tren Wisata Hitsjekyllisland.com

Jika kamu menemukan pantai dengan pemandangan memukau di film"X-Men: First Class", maka Pantai Jekyll Island adalah tempatnya. Lokasi ini dipilih karena cukup mudah di akses dari pusat kota. Selain itu, sunset di pantai ini keren banget sih.

4. Historic Downtown Cartersville, Georgia

Keren, 10 Lokasi Syuting Film Marvel Ini Jadi Tren Wisata Hitsexploregeorgia.org

Tidak hanya membangkitkan jumlah turis, demam karya Marvel Studios berhasil membangkitkan pengasilan kafe yang menjadi lokasi syutingnya. Salah satunya seperti kafe yang jadi lokasi "Spider-Man: Homecoming" yang ada di Historic Downtown Cartersville. Nongkrong di sini siapa tahu ketemu Peter Parker, lho.

5. Golden Gate, San Fransisco

Keren, 10 Lokasi Syuting Film Marvel Ini Jadi Tren Wisata Hitsiso.500px.com

Gak diragukan lagi sih, Golden Gate jadi destinasi yang harus dikunjungi saat ke San Fransisco. Keindahan salah satu jembatan terpanjang di Amerika ini semakin memesona saat hadir di scene film "Ant-Man".

6. Gereja Peachtree Christian, Atlanta

Keren, 10 Lokasi Syuting Film Marvel Ini Jadi Tren Wisata Hitsweddingwire.com

Hampir semua lokasi di Atlanta telah masuk menjadi potongan bagian film karya-karya Marvel Studios. Di film "Captain America: Civil War" pesona arsitetur gotik dari gereja Peachtree Christian terlihat dengan memukau.

Baca juga: 10 Potret Keindahan Wakanda Black Panther di Dunia Nyata, Asli Keren!

7. Bandara Halle, Jerman

Keren, 10 Lokasi Syuting Film Marvel Ini Jadi Tren Wisata Hitsatlasofwonders.com

Kamu pernah penasaran di mana lokasi bertarungnya para The Avengers di "Captain America: Civil War"? Nah, ternyata adegan menegangkan itu berlansung di salah satu bandara terbesar di Jerman, Bandara Halle.

8. Grand Central Terminal, New York

Keren, 10 Lokasi Syuting Film Marvel Ini Jadi Tren Wisata Hitsfangirlquest.com

Pertarungan hebat "The Incredible Hulk" berlangsung dengan begitu apik dengan latar belakang Grand Central Terminal. Kalau beruntung, berlibur ke lokasi ini kamu bisa mengintip proses syuting Marvel Studios, lho. Bocorannya sih, tiap tahun mereka pasti menggunakan lokasi ini untuk beberapa adegan film.

9. Pantai Gwangalli, Korea Selatan

Keren, 10 Lokasi Syuting Film Marvel Ini Jadi Tren Wisata Hitsvideoblocks.com

Pantai Gwangalli salah satu pantai yang berada di pusat kota Busan, Korea Selatan. Adegan utama pengejaran Klaue di "Black Panther" berlangsung di area pantai ini hingga ke arah Gwangan Diamond Bridge. Lokasinya Instagramable banget, baik suasana siang atau malam hari.

10. Air Terjun Iguazu, Argentina-Brazil

Keren, 10 Lokasi Syuting Film Marvel Ini Jadi Tren Wisata Hitsstylewhack.com

Kamu yang baru saja larut dalam euforia "Black Panther" pasti gak bakal asing dengan keberadaan air terjuan satu ini. Adegan upacara T'Challa dan pertarungannya dengan Killmonger menggunakan panorama keindahan air terjun Iguazu. Berkunjung ke sana bisa melalui Argentina atau pun Brasil, mengingat keberadaannya di perbatasan kedua negara tersebut.

Sesekali bisa kamu agendakan nih, liburan ala The Avengers bareng sahabat atau keluarga. Siap-siap jadi resolusimu di 2018?

Baca juga: Lokasi Bertarung Black Panther, 7 Hal Ini Wajib Dilakukan saat ke Busan

 

Topik:

Berita Terkini Lainnya