5 Tempat Paling Ikonik di Los Angeles, Turis Wajib Mampir

Menyesal bila tak dikunjungi

Bagi kalian para pencinta film Hollywood tentu tidak asing dengan Los Angeles yang merupakan kota di negara bagian California dengan sejuta pohon palem. Tidak hanya dikenal di dunia perfileman, Los Angeles juga terkenal dengan tempat-tempat ikonik yang memancing wisatawan lokal maupun asing untuk mengunjunginya.

Tidak hanya mengagumkan, beberapa tempat ikonik ini juga tidak dikenakan biaya apapun sehingga para wisatawan tidak perlu khawatir untuk menyiapkan dana yang besar. Berikut adalah lima tempat paling ikonik di Los Angeles.

1. Hollywood sign

5 Tempat Paling Ikonik di Los Angeles, Turis Wajib Mampirpotret Hollywood sign (unsplash.com/Vincentas Liskauskas)

Hollywood Sign menduduki urutan pertama pada tempat paling ikonik di kota Los Angeles. Lokasi ini menjadi fenomenal dan dikenal oleh wisatawan mancanegara karena sering dijadikan sebagai ikon pada film-film Hollywood ataupun film terkenal lainnya.

Hollywood Sign terletak di sebuah perbukitan yang bernama Hollywood Hills. Para wisatawan dapat mengunjugi bagian belakang Hollywood Sign ini dengan mendaki selama kurang lebih 30 menit untuk mengambil foto dengan jarak yang lebih dekat. Oleh karena itu, sangat disayangkan apabila kesempatan tersebut diabaikan.

Baca Juga: Air Terjun Sipiso Piso Sumatra Utara: Lokasi, Harga, dan Tips  

2. Universal Studios Hollywood

5 Tempat Paling Ikonik di Los Angeles, Turis Wajib Mampirpotret Universal Studios Hollywood (unsplash.com/Aditya Vyas)

Tempat ikonik kedua yang wajib dikunjungi adalah Universal Studios Hollywood. Lokasi ini merupakan salah satu taman bermain terbesar yang ada di Los Angeles, bahkan di seluruh dunia. 

Universal Studios Hollywood sangat populer karena selain memiliki banyak wahana seperti Fast and Furious, Jurassic Park, Harry Potter, Super Nintendo World, namun ada banyak studio yang digunakan untuk membuat film produksi Universal Studio.

3. Venice Beach

5 Tempat Paling Ikonik di Los Angeles, Turis Wajib MampirPotret Venice Beach (Pexels.com/RDNE Stock project)

Venice Beach dapat memanjakan para wistawan asing maupun lokal untuk sekadar bersantai ataupun berolahraga. Pantai ini memiliki banyak fasilitas seperti gym, skate park, jalur sepeda, jogging track, dan ada pantai biru dengan pasir putih yang lembut. 

Kalau kamu lapar dan haus, gak perlu khawatir! Lokasi ini memiliki beragam toko makanan hingga minuman yang patut dicoba. Selain itu, ada pula toko souvenir yang menjual berbagai variasi pernak-pernik souvenir. Menarik!

4. Beverly Hills

5 Tempat Paling Ikonik di Los Angeles, Turis Wajib Mampirpotret Beverly Hills (unsplash.com/tommao wang)

Beverly Hills merupakan daerah perumahan mewah yang banyak dihuni dan dimiliki oleh artis Hollywood, seperti Michael Jackson, Tom Cruise, Jennifer Aniston, hingga Marilyn Monroe. Oleh sebab itu, lokasi ini menjadi tempat yang menarik bagi para wisatawan.

Uniknya, ketika kamu di Beverly Hills bisa mendapatkan dua lokasi ikonik Los Angeles, lho. Yap, selagi kamu di Beverly Hills, jangan lupa untuk menengok area bukit sekitar. Sejauh mata memandang, kamu bakal bisa menikmati Hollywood Sign dari kejauhan. Selan itu, di lokasi ini juga banyak pohon palem yang teduh.

5. Rodeo Drive Beverly Hills

5 Tempat Paling Ikonik di Los Angeles, Turis Wajib MampirPotret Rodeo Drive Street Beverly Hills (Pexels.com/David Vives)

Tempat paling ikonik di Los Angeles yang terakhir adalah Rodeo Drive Beverly Hills. Lokasi ini bukanlah tempat wisata, namun Rodeo Drive merupakan salah satu area di Beverly Hills yang cukup menarik perhatian wisatawan. Lantaran desain bangunan dan jalan di Rodeo Drive sangat artistik, sehingga banyak wisatawan yang tertarik untuk berkunjung. Rodeo Drive juga merupakan daerah pertokoan-pertokoan branded seperti Gucci, Louis Vuitton, Jimmy Choo, Dior, Burberry.

Bagaimana, lima tempat paling ikonik di Los Angeles tadi menarik, kan? Selain bisa berfoto dengan tempat-tempat ikonik tersebut, jika beruntung kamu bisa bertemu beberapa artis Hollywood yang kerap mengunjungi kelima tempat tersebut. Tertarik mampir?

Baca Juga: 5 Toko Es Krim Terpopuler di Los Angeles, Manisnya Nyegerin Abis! 

Azka Praditya Photo Writer Azka Praditya

Trust The Vibes You Get, Energy Never Lies

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Debby Utomo

Berita Terkini Lainnya