Dijamin Instagram-mu Estetik, Kalau Kamu Kunjungi 5 Tempat Ini

Yang suka art pasti langsung jatuh cinta

Obrolan soal warisan budaya dari setiap negara pasti menarik buat dibahas ya. Soalnya, bakalan banyak banget deh! Mulai dari warisan kesenian, kerajinan tangan, budaya, kuliner, dan sebagainya. Salah satunya di negara Hong Kong, kota maritim yang jadi rute kapal-kapal dagang sehingga pencampuran pun terjadi. 

Tak heran, kawasan Hong Kong punya destinasi wisata dengan keunggulan warisan budaya dan kesenian. Tentunya cocok banget buat ngehias Instagram Feeds kamu deh! Nah, buat kamu yang sudah lama punya rencana traveling ke Hong Kong, IDN Times punya rekomendasinya nih! Yuk, bikin itinerary mulai dari sekarang. Let’s go!

1. Rute 1 - Tempat arsitektur modern berpadu dengan sejarah

Dijamin Instagram-mu Estetik, Kalau Kamu Kunjungi 5 Tempat IniRed Brick Building (Dok. Hong Kong Tourism Board)

Tempat pertama yang harus jadi bucket list kamu adalah West Kowloon. Di sekitar jalan ini terdapat banyak sekali tempat yang wajib kamu kunjungi. Sebab, kamu dapat menemukan berbagai bangunan yang berdiri sejak 1800-an yang dikombinasikan dengan arsitektur modern. 

Beberapa di antaranya adalah Red Brick Building. Bangunan ini sangat unik secara arsitektur, sebab sesuai namanya tampilan eksterior berwarna merah yang terlihat kontras dengan bangunan pencakar langit di sebelahnya. Selain itu fakta menariknya Red Brick Building ini adalah satu-satunya struktur yang masih ada dari pumping station yang dibangun pada 1895 di Hong Kong! 

Cocok banget sih untuk mengabadikan momen di tempat ini. Tapi selain itu guys di rute ini juga terdapat tempat seperti Yau Mai Tei Theatre, Yau Mai Tei Fruit Market, Tin Hau Temple, Kowloon Union Church, dan lain sebagainya. Semua tempat itu terdapat arsitektur modern yang berpadu dengan sejarah yang dapat memanjakan mata.

Baca Juga: 5 Experience yang Buat Hong Kong Jadi Destinasi Berlibur Akhir Tahunmu

2. Rute 2 - Handcrafted : Harta karun lokal di West Kowloon

Dijamin Instagram-mu Estetik, Kalau Kamu Kunjungi 5 Tempat IniSindart the old slipper store di Hong Kong (Dok. Hong Kong Tourism Board)

Selanjutnya kamu bisa menyaksikan para pengerajin di West Kowloon yang sangat berbakat. Karena dulu di tempat ini banyak sekali para pengerajin yang keren dan bahkan ada yang masih buka hingga sekarang. Buat kamu yang suka foto-foto dengan properti khas Hong Kong, wajib banget datang ke sini! 

Kamu bisa mulai rute ini dengan berkunjung ke Lee Wo Steelyard yakni sebuah toko yang masih tersisa untuk menjual baja. Lalu ada juga Chan Chi Kee Cutlery Company yang menjual pisau dan kitchen utensils berkualitas tinggi. Selain itu juga ada Koon Nam Wah Bridal yang menjual untuk kebutuhan pernikahan ala Cina dengan menjajakan gaun dari sutra dengan hiasan emas dan perak. Keren banget deh pokoknya!

3. Rute 3 - West Kowloon: Seni dalam panorama

Dijamin Instagram-mu Estetik, Kalau Kamu Kunjungi 5 Tempat IniM+ (Dok. Hong Kong Tourism Board)

Kamu suka seni dan penikmat budaya? Kamu harus melanjutkan ke rute ketiga ini. Sebuah rute yang memiliki banyak tempat yang menyuguhkan amalgamasi dari live music, film indie, Chinese Opera, dan tempat para berkumpulnya para seniman lokal Hong Kong. Tak hanya itu, tempat tersebut juga dikelilingi panorama yang spektakuler dengan gedung skyline menjadi latar pemandangannya. 

Salah satu tempat pertama yang harus dikunjungi bernama M+ sebuah jantung West Kowloon Cultural District. M+ menyuguhkan visual art, desain arsitektur, moving images yang kece parah! M+ juga digadang sebagai museum global pertama di Asia yang menyuguhkan contemporary visual culture. Kalau kamu ke sini IDN Times mau mengingatkan kamu untuk sudah mengisi daya baterai kamera atau handphone kamu untuk menangkap momen keren di tempat ini!

https://www.youtube.com/embed/yV0VjJLjiRM

4. Rute 4 - Melihat karya seni urban dalam segala bentuknya

Dijamin Instagram-mu Estetik, Kalau Kamu Kunjungi 5 Tempat IniPICKY (Dok. Hong Kong Tourism Board)

Setelah menyelami seni dalam panorama, rute ini kamu akan diajak melihat seni urban di setiap sudut kota, di gang-gang, tangga, dengan bentuk seperti mural dan visual lainnya yang sangat indah dan menarik. Seperti biasa jangan lupa bawa kamera ya! Soalnya kamu gak akan tahu mungkin saja di perjalanan kamu menemukan suatu hal yang menarik untuk dipotret. 

Kamu bisa memulai perjalananmu dari tempat pernama PICKY yang berada dalam area Tung Nam Lou. Sebuah bangunan heritage yang berubah menjadi boutique art hotel. Di tempat ini kamu bisa menikmati nuansa kreatif dengan meminum teh atau kopi. Siap-siap banjir ide sih di tempat ini. Setelah itu kamu bisa lanjut ke Vision Signage Production. Tempat ini berada di Reclammation Street, kamu akan menemukan mural yang sangat ikonik. Tak hanya sampai di situ, kamu akan menemukan tempat keren lainnya. 

5. Rute 5 - Nikmati kuliner cita rasa lokal yang lezat

Dijamin Instagram-mu Estetik, Kalau Kamu Kunjungi 5 Tempat IniKam Hing Noodles Company (Dok. Hong Kong Tourism Board)

Nah setelah berjalan-jalan pada ke empat rute tadi, tanpa terasa sepertinya perut harus diisi. Tak lengkap rasanya kalau dalam mode eksplor tempat yang seru tidak mencicipi hidangan lokal Hong Kong yang lezat. Dari jajan tradisional hingga handmade noodles kamu harus coba berbagai tempat ini. 

Kamu bisa mengunjungi Kam Hing Noodles Food Company. Sebuah tempat yang didirikan sejak 1946 ini menyediakan mi yang di-supply ke 600 restoran dan hotel di Hong Kong. Udah pasti kayaknya enak banget ya? Lalu kamu bisa beranjak ke The Woosung Street Temporary Cooked Food Hawker Bazaar untuk menemukan berbagai street food yang lezat. 

Gak hanya itu, kamu juga harus coba datang Kung Wo Tong yang menyediakan Traditional Chinese Medicine (TCM) untuk kesehatan. Tempat ini sangat terkenal dan diakui oleh banyak orang di Hong Kong. Pas banget nih, ke sini biar tubuh segar kembali!

Nah sebenarnya masih banyak lagi tempat di rute ke lima ini yang bisa kamu kunjungi. Jika kamu penasaran apa saja yang ada di semua rute tadi kamu bisa kok kunjungi ke website Hong Kong Tourism Board atau klik aja di sini! (WEB)

https://www.youtube.com/embed/lQUgyRqPR-M

Baca Juga: Bikin Nagih, 5 Kuliner khas Hongkong yang Pas Dijadikan Menu Sarapan

Topik:

  • Cynthia Kirana Dewi

Berita Terkini Lainnya