Jakarta Akuarium & Safari (instagram.com/alanadhie)
Sejak dibuka pada tahun 2021, Jakarta Aquarium & Safari berhasil menarik minat banyak pengunjung. Menempati gedung berlantai dua dan memiliki luas mencapai 1 hektar, Jakarta Akuarium & Safari menjadi tempat tinggal bagi 3.500 spesies hewan laut. Karena luas, spot wisata indoor bawah laut ini terbagi ke dalam 9 zona, yaitu:
Seperti namanya, zona diving deep memamerkan ekosistem terumbu karang dimana yang dapat membuat pengunjung merasakan sensasi perjalanan bawah air menikmati ekosistem yang mirip dengan bawah laut sesungguhnya.
Zona kedua bernama Island of Indonesia yang di dalamnya terdapat tayangan multimedia yang menampilkan beragam. informasi kekayaan alam dan budaya Indonesia.
- Zona Indonesian rain forest.
Zona Indonesian rain forest menampilkan habitat hutan hujan yang dipenuhi pepohonan dan sungai buatan. Spot ini cukup instagramable buat berfoto, lho.
- Zona nurseries of the sea
Zona nurseries of the sea menampilkan proses migrasi hewan darat menuju ke laut. Selain itu, terdapat visualisasi ekosistem hutan bakau serta habitat ikan pari.
Bila ingin melihat habitat ikan yang lucu dan suka berkelompok zona swirls n jewels jadi tempatnya
Zona touch and find merupakan tempat berinteraksi bagi pengunjung dan hewan laut. Zona ini juga sering disebut kolam sentuh.
Selain hewan laut, terdapat zona rivers of Indonesia yang menampilkan habitat hewan ikan tawar yang ada di Indonesia
Salah satu spot estetik yang banyak dijadikan latar berfoto adalah zona jellifish magic. Akuarium tabung yang dihiasi lampu warna warni dan menampilkan ubur ubur di dalamnya.
- Zona southern sea gallery
Terakhir ada southern sea gallery yang memiliki 600 koleksi hewan liar. Selian itu pada zona ini pengunjung dapat melihat proses pemberian makan pada hewan.