5 Hotel dengan Pemandangan Laut Terbaik di Hong Kong, Stres pun Lewat!

Ciptakan pengalaman staycation yang menarik

Sebagai salah satu kota wisata yang punya pemandangan laut mempesona, Hong Kong menawarkan berbagai destinasi penginapan yang terletak di tepi pantai. Hal ini bakal menciptakan pengalaman staycation menarik wisatawan selama berkunjung.  

Tidak hanya itu, kamu juga dapat melakukan aktivitas menyenangkan seperti berenang dan bermain air. Berikut merupakan rekomendasi hotel di Hong Kong dengan dilengkapi pemandangan laut terbaik yang dapat kamu nikmati selama melakukan staycation. Yuk, lihat apa saja!

1. Hong Kong Gold Coast Hotel 

5 Hotel dengan Pemandangan Laut Terbaik di Hong Kong, Stres pun Lewat!Hong Kong Gold Coast Hotel (sino-hotels.com)

Bila kamu ingin menikmati pemandangan laut mempesona yang menghadap secara langsung menuju Castle Peak Bay, maka Hong Kong Gold Coast Hotel menjadi destinasi penginapan yang tepat untuk kamu kunjungi di Tuen Mun. Kamu dapat menikmati berbagai fasilitas mewah seperti kolam renang outdoor, taman bermain untuk anak, kolam pasir, dan gym.

Selain itu, Hong Kong Gold Coast Hotel memiliki lokasi yang berdekatan dengan area pantai sehingga kamu dapat melakukan aktivitas menarik seperti kayak, menyewa perahu nelayan dan perahu motor, serta permainan air. Kamu juga dapat menikmati berbagai varian menu seafood yang lezat dengan mengunjungi Café Lagoon, yah!

2. W Hong Kong 

5 Hotel dengan Pemandangan Laut Terbaik di Hong Kong, Stres pun Lewat!W Hong Kong (marriott.com)

Hotel mewah yang terletak di daerah West Kowloon ini menawarkan fasilitas mewah yang dilengkapi dengan desain interior dan arsitektur bangunan bergaya modern. Bahkan, kamu dapat menikmati pemandangan kota, pelabuhan, dan laut yang mempesona dari setiap sudut ruangan hotel, lho!

Dengan menginap di W Hong Kong kamu dapat menikmati fasilitas kolam renang outdoor tertinggi di Hong Kong yang mampu menampilkan pemandangan panorama kota dan Pelabuhan Victoria secara langsung dari puncak gedung hotel yang terletak di lantai 76.

Baca Juga: 5 Hotel dengan Fasilitas Spa Terbaik di Hong Kong, Auto Glowing!

3. The Ritz-Carlton Hong Kong 

5 Hotel dengan Pemandangan Laut Terbaik di Hong Kong, Stres pun Lewat!The Ritz-Carlton Hong Kong (ritzcarlton.com)

The Ritz-Carlton Hong Kong menawarkan 118 lantai yang terletak di Kowloon’s International Commerce Centre sehingga mampu menampilkan pemandangan panorama Pelabuhan Victoria yang mempesona dari dalam kamar kamu secara langsung. Bahkan, kamu dapat menikmati suasana tenang ketika mengunjungi hotel mewah ini, lho!

Selain itu, kamu dapat menemukan berbagai jenis pilihan kamar yang dilengkapi fasilitas mewah dan pelayanan terbaik. Nah, kamu juga dapat menikmati varian hidangan khas Italia dari restoran yang telah meraih 1 bintang Michelin yaitu Tosca Di Angelo yang wajib kamu kunjungi ketika berada di The Ritz-Carlton Hong Kong.

4. The Pier Hotel 

5 Hotel dengan Pemandangan Laut Terbaik di Hong Kong, Stres pun Lewat!The Pier Hotel Hong Kong (instagram.com/thepierhotelhongkong)

The Pier Hotel menjadi destinasi penginapan yang tepat untuk menikmati pemandangan laut yang sempurna pada area balkon dari setiap kamar. Hotel ini menawarkan berbagai jenis pilihan kamar yang tersedia pada 40 ruangan suite dengan dilengkapi ornamen dan desain interior bergaya modern. 

Hotel ini juga menawarkan kesempatan untuk mengunjungi desa nelayan dan menikmati varian menu seafood yang dapat kamu temukan pada restoran lokal di sekitar The Pier Hotel. Selain itu, kamu juga melakukan berbagai aktivitas menarik seperti hiking, mengunjungi pantai, dan mengikuti summer regatta terbesar di Hong Kong, lho!

5. Auberge Discovery Bay Hong Kong 

5 Hotel dengan Pemandangan Laut Terbaik di Hong Kong, Stres pun Lewat!Auberge Discovery Bay (instagram.com/aubergedbay)

Resort mewah yang terletak di Pulau Lantau ini terletak pada lokasi strategis yang berdekatan dengan destinasi wisata populer. Tidak hanya berdekatan dengan Hong Kong Disneyland, Auberge Discovery Bay Hong Kong juga dekat dengan Big Buddha dan Ngong Ping 360 Cable Car yang wajib kamu kunjungi, yah!

Kamu juga dapat menikmati fasilitas mewah yang ditawarkan oleh Auberge Discovery Bay Hong Kong seperti kolam renang outdoor  sepanjang 25 meter, pusat kebugaran, dan pengalaman relaksasi di Spa Botanica. Selain itu, kamu juga dapat menikmati berbagai varian menu hidangan internasional pada Café bord de Mer & Lounge dan minuman di The Bounty Entertainment & Sports Bar.

Menginap di hotel mewah menjadi aktivitas yang dapat kamu lakukan untuk menikmati pemandangan panorama laut yang mempesona secara maksimal. Bahkan, beberapa rekomendasi hotel di atas mampu menawarkan pengalaman staycation dengan dilengkapi fasilitas mewah dan aktivitas air yang menarik.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Villa Keren di Puncak buat Staycation bareng Keluarga

Cecilia Irawan Photo Verified Writer Cecilia Irawan

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Agsa Tian

Berita Terkini Lainnya