Iklan - Scroll untuk Melanjutkan
Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
Curug Cinulang (instagram.com/vita.sari)

Air terjun dapat menjadi destinasi alam yang dapat menjernihkan pikiran dan mengusir penat. Jawa Barat memiliki banyak sekali objek wisata ini. Salah satu yang paling mengesankan adalah Curug Cinulang.

Tempat ini mempunyai keunikan, karena memiliki dua air terjun yang saling berdampingan, yang tentunya sangat mencuri perhatian. Jika kamu ingin berkunjung ke Curug Cinulang, berikut ini adalah informasi lengkapnya. Jangan sampai terlewatkan, ya!

1. Lokasi, jam operasional, dan harga tiket masuk

Curug Cinulang (instagram.com/sigotik91)

Lokasi: Cicalengka Sindang Wangi, Sindulang, Cimanggung, Sumedang, Jawa Barat, Indonesia, 45364

Jam operasional: 08.00 - 16.00 WIB

Tiket masuk: Rp20.000

2. Rute menuju ke Curug Cinulang

Curug Cinulang (instagram.com/vita.sari)

Terdapat sejumlah rute yang bisa ditempuh bila keberangkatan dimulai dari kota Bandung. Salah satunya adalah melalui jalan Nanggeleng – Cirahayu. Di samping itu, kamu juga dapat melewati jalan raya Bandung-Garut dari Cileunyi.

Apabila memakai kendaraan pribadi, dari jalan raya Bandung-Garut menuju by pass Cicalengka, akan ada penunjuk arah ke Villa Aki, kemudian belok kiri dan ikuti saja jalan tersebut. Lokasi air terjun berada kurang lebih 8KM dari situ.

Sementara itu, bila kamu memilih memakai kendaraan umum, maka perjalanan akan lebih mudah lagi. Dari kota Bandung naik angkutan umum menuju Cicalengka, lalu turun di terminal Cicalengka. Sesudahnya naik angkutan pedesaan jurusan desa Sindulang.

3. Aktivitas yang bisa dilakukan

Curug Cinulang (instagram.com/dwindapratama)

Curug Cinulang terletak di area pedesaan, sehingga membuatnya memiliki udara yang begitu sejuk dan segar. Selain itu, rimbunnya pepohonan menjadikan suasana semakin asri dan menyenangkan. Wisatawan dapat sekadar bersantai sambil menikmati pemandangan yang tersedia.

Terdapat kolam yang berada di bawah air terjun. Perairannya begitu jernih dan segar. Pengunjung dapat bermain dan berenang di kolam ini. Mereka juga dapat menceburkan kakinya ke sungai.

Di samping itu, di hadapan air terjun ada jembatan yang dibuat dari bambu. Jembatan tersebut menjadi jalan menuju ke area air terjun. Di lokasi ini, pengunjung dapat berhenti sejenak untuk berfoto di jembatan. Dari tempai ini, mereka bisa melihat pemandangan curug dengan lebih jelas.

4. Fasilitas yang tersedia

Curug Cinulang (instagram.com/sayazozo__)

Sebelum memasuki pintu masuk, kamu akan menemukan parkiran yang cukup luas. Setelahnya, kamu akan disambut dengan beberapa penjual yang menjajakan barang dagangannya. Biasanya mereka menjual makanan, minuman, baju, sandal, atau sovenir lainnya.

Selanjutnya ada banyak pendopo dengan ukuran yang cukup besar yang tersebar di sekitar destinasi wisata. Pendopo ini tergolong sangat nyaman untuk sekadar menjadi tempat istirahat sejenak.

5. Tips berkunjung

Curug Cinulang (instagram.com/zianaleerazaq)

Sampah menjadi masalah yang perlu  diperbaiki di tempat wisata ini. Ini dikarenakan banyaknya wisatawan yang membawa makanan maupun minuman, namun ketersediaan tempat sampah belum cukup memadai untuk memfasilitasi pengunjung dalam membuang sampah. Oleh karena itu, wisatawan sangat disarankan untuk tidak membuang sampah sembarangan dan jika memungkinkan, mereka membawa kantong plastik sendiri sebagai wadah sampah mereka dan kemudian dibuang setelah menemukan tempat sampah.

Selain itu, perjalanan menuju destinasi wisata cukup meliak-liuk dan sempit. Walaupun jalannya telah beraspal, namun wisatawan harus tetap berhati-hati karena di kanan kiri jalan terdapat jurang dan tebing. Di samping itu, yang perlu diwaspadai lagi adalah jalanan berlubang.

Curug Cinulang menghadirkan keindahan yang sukses menyejukkan mata. Kamu bisa menyegarkan pikiran dan membuang kepenatan saat berwisata di sini. Yuk, jadikan destinasi wisata ini sebagai tujuan selanjutnya!

This article is written by our community writers and has been carefully reviewed by our editorial team. We strive to provide the most accurate and reliable information, ensuring high standards of quality, credibility, and trustworthiness.

Editorial Team