10 Destinasi Wisata Paling Ramah Keluarga di Dunia 2025

Liburan bareng keluarga selalu menjadi momen berharga. Apalagi kalau bisa traveling ke luar negeri bersama. Namun, tahukah kamu, kalau ada beberapa negara yang diakui sebagai destinasi paling ramah keluarga di dunia?
Baru-baru ini Remitly, perusahaan pengiriman uang asal Amerika Serikat, merilis laporan beberapa negara yang dinobatkan sebagai destinasi paling ramah keluarga 2025. Negara-negara ini gak cuma punya tempat wisata seru, tetapi juga memiliki fasilitas yang mendukung perjalanan keluarga.
Penasaran ada negara mana saja? Yuk, simak daftarnya di bawah ini, ya!
1. Sri Lanka
Sri Lanka kerap disebut Mutiara Samudra Hindia yang terkenal dengan pantai-pantai eksotis. Negara ini juga memiliki taman nasional yang luas, kebun teh, dan hutan lebat.
Bagi keluarga yang suka petualangan, ada banyak safari yang bisa dinikmati, seperti Yala National Park salah satunya. Ditambah lagi, masyarakatnya ramah dan makanan khasnya cocok buat lidah semua orang.
2. Swedia
Swedia memiliki banyak taman bermain interaktif, museum ramah anak, dan alam yang indah. Salah satunya Kota Stockholm yang menawarkan pengalaman menarik. Kamu bisa mengunjungi taman hiburan Grona Lund, serta museum interaktif Junibacken yang dikhususkan untuk literatur anak-anak dengan teater, kereta api, dan rumah bermain.
3. Norwegia
Norwegia cocok buat keluarga yang ingin menikmati keindahan alam tanpa ribet. Kamu bisa naik kapal menyusuri fjord, menjelajah kota ramah pejalan kaki seperti Bergen, atau melihat aurora borealis bersama anak-anak. Tentunya bakal jadi pengalaman liburan yang gak terlupakan.
4. Selandia Baru
Selandia Baru punya banyak aktivitas yang asyik dinikmati bareng keluarga. Destinasi ini cocok buat orang yang senang bertualang, mulai dari trekking ringan di Hobbiton hingga melihat satwa liar di Kaikoura. Selain itu, negaranya sangat aman dan punya udara yang bersih, jadi nyaman banget untuk liburan keluarga.
5. Islandia
Ada alternatif lain buat keluarga yang suka mengeksplorasi alam. Di Islandia, kamu bisa mengajak anak-anak melihat geyser, air terjun yang indah, dan berenang di Blue Lagoon yang terkenal. Ditambah lagi, Islandia merupakan salah satu negara paling aman di dunia, lho.
6. Jerman
Jerman menawarkan banyak destinasi ramah keluarga, seperti Legoland di Gunzburg dan kastil-kastil megah yang mirip negeri dongeng. Ada pula Berlin dan Munich dengan banyak museum interaktif yang seru buat anak-anak.
7. Finlandia
Finlandia terkenal dengan Rovaniemi, yakni rumah resmi Santa Claus. Destinssi ini cukup populer di mana pengunjung bisa bertemu Santa dan menikmati aktivitas musim dingin.
Salah satu negara paling bahagia ini juga memiliki banyak tempat wisata yang cocok untuk keluarga. Kamu bisa mengunjungi taman nasional yang luas dan Kota Helsinki yang modern dengan banyak area hijau.
8. Denmark
Denmark juga termasuk dalam daftar negara paling bahagia di dunia. Hal tersebut tercermin saat kamu melihat suasana di kota-kotanya. Ada Legoland di Billund yang menjadi salah satu daya tarik utama.
Ditambah lagi ada museum interaktif dan taman bermain yang seru di Kopenhagen. Gak heran kalau akhirnya Denmark jadi destinasi yang ramah keluarga.
9. Australia
Australia punya banyak pilihan wisata keluarga, lho. Banyak atraksi yang ditawarkan dengan panorama alam yang memukau. Jangan lupa untuk menjelajahi Great Barrier Reef atau mengunjungi Phillip Island untuk melihat penguin-penguin lucu, ya!
10. Amerika Serikat
Amerika Serikat punya banyak destinasi keluarga, mulai dari Disneyland Park di California hingga taman nasional seperti Yellowstone. Selain itu, kota-kota seperti New York dan Washington D.C. juga menawarkan banyak museum edukatif yang interaktif buat anak-anak, lho.
Itulah sepuluh negara yang masuk ke dalam daftar destinasi paling ramah keluarga di dunia 2025. Jika kamu berencana liburan bersama keluarga, negara-negara di atas bisa masuk ke dalam whishlist liburanmu, nih!