Ranu Regulo Gunung Semeru: Info Lokasi, Harga, dan Tipsnya

Dibuat jatuh cinta berkali-kali dengan pemandangannya

Liburan ke alam menjadi solusi bagi yang memiliki jiwa petualang. Ada berbagai pilihan wisata alam yang indah di Indonesia. Salah satunya adalah Ranu Regulo, yakni tempat wisata dengan panorama danau yang menawan di kaki Gunung Semeru.

Kalau kamu liburan ke daerah Lumajang, Jawa Timur, Ranu Regulo bisa menjadi pilihan yang tepat untuk melepas penat. Ranu Regulo berada di desa yang sama dengan Ranu Kumbolo. Meski gak sepopuler Ranu Kumbolo, tetapi Ranu Regulo memiliki daya tarik tersendiri. 

Ranu Regulo cocok buat kamu yang senang melakukan aktivitas alam. Tertarik untuk berkunjung? Simak dulu informasi wisata Ranu Regulo berikut ini. 

1. Lokasi, jam operasional, dan harga

Ranu Regulo Gunung Semeru: Info Lokasi, Harga, dan TipsnyaIlustrasi melihat pemandangan Ranu Regulo (instagram.com/noviislachiyah)

Lokasi: Desa Ranupani, Kecamatan Senduro, Kabupaten Lumajang, Jawa Timur.

Jam operasional: setiap hari, 24 jam. 

Harga: Rp19 ribu per orang. 

2. Rute menuju Ranu Regulo

Ranu Regulo Gunung Semeru: Info Lokasi, Harga, dan TipsnyaIlustrasi pemandangan di sekitar Ranu Regulo (instagram.com/noviislachiyah)

Rute menuju Ranu Regulo bisa kamu lakukan dari Kota Malang, Jawa Timur. Ambil rute ke arah Gunung Bromo, kemudian lurus terus ke Pertigaan Jemplang. Ikuti petunjuk jalan menuju Desa Ranupani.

Setelah sampai di Desa Ranupani, ikuti jalan utama sampai di Kantor Taman Nasional Bromo Tengger Semeru (TNBTS). Kemudian, parkirkan kendaraan di tempat tersebut.

Selanjutnya, lanjutkan perjalanan dengan jalan kaki menuju Ranu Regulo. Terus ikuti jalan hingga sampai di Ranu Regulo. 

Sebaiknya, gunakan kendaraan pribadi saat berkunjung ke Ranu Regulo. Saat pendakian Gunung Semeru buka, kamu bisa ke Desa Ranupani dnegan menyewa jeep. 

3. Daya tarik Ranu Regulo

Ranu Regulo Gunung Semeru: Info Lokasi, Harga, dan TipsnyaIlustrasi Ranu Regulo, Lumajang, Jawa Timur (instagram.com/mifbakhulcahyo)

Daya tarik utama Ranu Regulo adalah panorama danau yang indah. Airnya tenang, semakin memukau saat sunrise. Namun, gak disarankan berenang, karena danau di sana cukup dalam. 

Pemandangan yang indah membuat Ranu Regulo menjadi objek foto alami. Kamu bisa mendapatkan foto-foto kece dari berbagai angle. 

Selain itu, akses jalannya mudah, mulai dari jalan yang cukup mulus, dilengkapi dengan pemandangan hutan yang akan menemani perjalanan kamu. Ranu Regulo juga cocok dikunjungi untuk pendaki pemula. 

Baca Juga: Wisata Ranu Manduro: Info Lokasi, Rute, Harga Tiket, dan Tips

4. Aktivitas seru yang bisa dilakukan

Ranu Regulo Gunung Semeru: Info Lokasi, Harga, dan TipsnyaIlustrasi berkemah di Ranu Regulo (instagram.com/ana.zelika)

Ada berbagai aktivitas seru yang bisa kamu lakukan di Ranu Regulo. Hal pertama yang bisa kamu lakukan adalah berburu foto. Kamu bisa mendapatkan foto bagus berlatar danau dan hutan. Jika ingin mendapatkan pemandangan terbaik, disarankan berfoto saat sunrise atau sunset. 

Kalau ingin lebih puas menikmati Ranu Regulo, disarankan untuk berkemah, karena tempat wisata ini memiliki topografi yang datar. 

Gak hanya itu, Ranu Regulo juga cocok untuk tempat gathering bersama keluarga atau rekan-rekan kerja. Berada di ketinggian 2.100 meter di atas permukan laut (mdpl), Ranu Regulo memiliki udara sejuk yang membuat pikiran tenang. Suasananya bikin pengin kembali lagi. 

5. Tips berkunjung ke Ranu Regulo

Ranu Regulo Gunung Semeru: Info Lokasi, Harga, dan TipsnyaIlustrasi menikmati pemandangan Ranu Regulo (instagram.com/ikooo.oee)

Supaya liburan kamu di Ranu Regulo berjalan lancar dan aman, berikut beberapa tips yang bisa kamu lakukan. 

  1. Waktu terbaik liburan ke Ranu Regulo adalah saat musim kemarau.
  2. Gunakan pakaian yang tebal atau hangat.
  3. Gunakan alas kaki yang nyaman dan gak licin.
  4. Membawa kantung sampah sendiri. 
  5. Membawa perbekalan dan peralatan pribadi, karena di sana gak tersedia warung makan. 
  6. Lakukan berbagai aktivitas seru tanpa handphone, karena wilayah Ranu Regulo sering susah sinyal.

Informasi wisata Ranu Regulo di Lumajang, Jawa Timur, di atas lengkap banget, kan? Semoga informasi ini bisa membantu kamu saat akan berkunjung ke Ranu Regulo. Selamat liburan! 

Baca Juga: 10 Tempat Wisata di Sekitar Gunung Merbabu, Alamnya Menakjubkan 

Topik:

  • Naufal Al Rahman

Berita Terkini Lainnya