10 Wisata Bandung Favorit Para Bule, Suasananya Bikin Jatuh Hati 

Kamu sudah pernah mengunjungi salah satunya?

Bandung menjadi salah satu kota favorit bagi para wisatawan, termasuk turis asing atau bule. Wilayahnya yang dikelilingi pegunungan dengan udara sejuk membuat Bandung selalu menarik untuk dijadikan tujuan liburan.

Para wisatawan, termasuk dari mancanegara alias bule, paling suka mengunjungi wisata alam, pusat perbelanjaan, hingga wisata budaya. Dari sekian banyak tempat, berikut 10 destinasi wisata Bandung favorit para bule. 

1. Melihat sisa vulkanik menjadi daya tarik utama Tangkuban Perahu. Bau belerangnya masih cukup kuat, sebaiknya kenakan masker, ya

10 Wisata Bandung Favorit Para Bule, Suasananya Bikin Jatuh Hati Tangkuban Perahu, Bandung (instagram.com/fitri_yar)

2. Kawah Putih adalah danau kawah yang terbentuk dari letusan Gunung Patuha. Lanskapnya cocok menjadi background keren untuk berfoto

10 Wisata Bandung Favorit Para Bule, Suasananya Bikin Jatuh Hati Kawah Putih, Bandung (instagram.com/khuwarizmy)

3. Jalan Braga identik dengan nuansa vintage bergaya Eropa. Di sepanjang jalan, kamu bisa menemukan kafe, restoran, pub, hingga mall

10 Wisata Bandung Favorit Para Bule, Suasananya Bikin Jatuh Hati Jalan Braga, Bandung (instagram.com/devizenovia_)

4. Jalan Dalem Kaum adalah pusat pertokoan terbesar di Bandung. Kamu bisa membeli pakaian hingga aksesori dengan harga terjangkau

10 Wisata Bandung Favorit Para Bule, Suasananya Bikin Jatuh Hati Jalan Dalem Kaum, Bandung (instagram.com/bucekdenk)

5. Jalan-jalan di Cihampelas Walk gak akan membosankan. Suasana perbelanjaan berkonsep indoor dan outdoor ini sangat menyenangkan

10 Wisata Bandung Favorit Para Bule, Suasananya Bikin Jatuh Hati Cihampelas Walk, Bandung (instagram.com/cihampelaswalk)

6. Paris Van Java adalah pusat perbelanjaan bergaya Eropa. Ada banyak toko barang branded, restoran mewah, hingga kafe kekinian yang estetik

10 Wisata Bandung Favorit Para Bule, Suasananya Bikin Jatuh Hati Paris Van Java, Bandung (instagram.com/pvjofficial)

Baca Juga: 10 Alasan Bule Lebih Suka Traveling ke Lombok daripada Bali

7. Kamu bisa belajar budaya Sunda di Saung Angklung Udjo. Mulai dari bermain angklung, menonton pertunjukkan tari, hingga wayang

10 Wisata Bandung Favorit Para Bule, Suasananya Bikin Jatuh Hati Saung Angklung Mang Udjo, Bandung (instagram.com/sandayeveryday)

8. Dusun Bambu adalah taman rekreasi keluarga yang dikelilingi alam indah dengan nuansa khas pedesaan

10 Wisata Bandung Favorit Para Bule, Suasananya Bikin Jatuh Hati Dusun Bambu, Bandung (instagram.com/dusun_bambu)

9. Alun-alun Bandung menjadi tempat seru untuk berkumpul atau bersantai sejenak. Hawanya sejuk dan suasananya nyaman. Gratis, lho!

10 Wisata Bandung Favorit Para Bule, Suasananya Bikin Jatuh Hati Alun-Alun Bandung (instagram.com/bolvscky)

10. Ada banyak koleksi bunga cantik di Taman Bunga Begonia. Selain bisa membeli bunga, tempat ini didesain untuk spot foto yang estetik

10 Wisata Bandung Favorit Para Bule, Suasananya Bikin Jatuh Hati Taman Bunga Begonia, Bandung (instagram.com/ariskaasyarif)

Itulah beberapa tempat wisata Bandung favorit para bule. Ternyata para bule juga jatuh cinta dengan Kota Kembang ini, lho. Kalau kamu sendiri, sudah pernah mengunjungi wisata Bandung yang mana saja?

Pemerintah melalui Satuan Tugas Penanganan COVID-19, menggelar kampanye 3M: Gunakan Masker, Menghindari Kerumunan atau jaga jarak fisik dan rajin Mencuci tangan dengan air sabun yang mengalir. Jika protokol kesehatan ini dilakukan dengan disiplin, diharapkan dapat memutus mata rantai penularan virus. Menjalankan gaya hidup 3M, akan melindungi diri sendiri dan orang di sekitar kita. Ikuti informasi penting dan terkini soal COVID-19 di situs covid19.go.id dan IDN Times.

Baca Juga: 10 Tempat Wisata Tersembunyi Indonesia yang Paling Cantik Versi Bule

Topik:

  • Dewi Suci Rahayu

Berita Terkini Lainnya