5 Kota Tertua di Asia, Ada yang Dihuni Sejak 12.000 Tahun Lalu, lho!

Wisata sejarah yang mengagumkan! 

Mengunjungi tempat-tempat bersejarah merupakan salah satu hal yang sangat menarik, apalagi tempat tersebut sudah berusia ribuan tahun. Kita tentu akan dibawa ke suasana masa lalu di mana bangunan-bangunan tua itu mulai didirikan.

Untuk merasakan sensasi tersebut, mungkin kamu perlu berkunjung ke beberapa kota tua yang ada di Asia berikut. Kota-kota tersebut menyimpan keindahan yang membuat kamu takjub dan tak percaya ada kota sebesar itu di zaman dahulu.

1. Damaskus, Suriah

5 Kota Tertua di Asia, Ada yang Dihuni Sejak 12.000 Tahun Lalu, lho!potret kota Damaskus (instagram.com/visit_damascus)

Didirikan pada tahun 3000 SM, kota Damaskus di Suriah disebut sebagai kota tertua di Timur Tengah. Bahkan, para arkeolog yang meneliti tempat tersebut berpendapat bahwa, daerah tersebut pertama kali dihuni sekitar 12.000 tahun yang lalu. Kota ini memang terlihat unik dengan begitu banyak budaya yang melekat, termasuk gaya kota Romawi dan Yunani.

Selain itu, Islam juga sangat berpengaruh bagi kota Damaskus, hal tersebut dibuktikan dengan berdirinya salah satu masjid terbesar dan tertua di Dunia yang sudah dibangun sejak 705 SM, yaitu Masjid Agung Umyyah. Masjid tersebut juga menjadi salah satu tempat yang sangat disucikan oleh umat Islam di seluruh Dunia.

2. Sidon, Lebanon

5 Kota Tertua di Asia, Ada yang Dihuni Sejak 12.000 Tahun Lalu, lho!potret kota Sidon (instagram.com/super_lebanon)

Dalam bahasa Yunani, kata Sidon berarti perikanan. Hal tersebut memang sesuai dengan letak geografisnya yang berada di pesisir pantai Mediterania, sekitar 40 kilometer di selatan Ibu kota Beirut. Kota Sidon konon sudah dihuni manusia antara 6.000 SM hingga 4.000 SM, menjadikannya kota tertua di Lebanon.

Selain itu, menurut berbagai pendapat, kota Sidon pernah dikunjungi oleh beberapa tokoh-tokoh seperti Yesus, St. Paul, hingga Alexander Agung. Sidon juga menjadi salah satu daerah pertama yang memproduksi pewarna ungu, yang hingga kini menjadikan ungu sebagai simbol kerajaan.

3. Ray, Iran

5 Kota Tertua di Asia, Ada yang Dihuni Sejak 12.000 Tahun Lalu, lho!potret kota Ray (instagram.com/tehran.vision)

Beberapa bukti yang ditemukan di Ray, Iran membawa sebuah fakta yang menyebutkan bahwa kota tersebut sudah dihuni sejak 8.000 tahun yang lalu. Beberapa sejarawan selalu mengaitkan tempat ini dengan kerajaan-kerajaan mitologi kuno. Namun, beberapa lainnya berpendapat bahwa Ray menjadi pusat dari dinasti para pemimpin Zoroaster.

Di Bukit Cheshmeh Ali yang berusia 5.000 tahun, artefak yang sekiranya sudah berusia 7.000 tahun juga ditemukan. Selain itu terdapat banyak monumen bersejarah, salah satunya adalah Menara Tughrul yang sudah ada sejak abad ke-12. Bangsa Arab sendiri merebut kota tersebut pada tahun 641, yang kemudian membuatnya hampir hancur oleh pengepungan yang dilakukan Bangsa Mongol pada tahun 1220.

4. Gaziantep, Turki

5 Kota Tertua di Asia, Ada yang Dihuni Sejak 12.000 Tahun Lalu, lho!potret kota Gaziantep (instagram.com/gaziantep)

Gaziantep diperkirakan berada di wilayah Antiochia ad Taurum Kuno, dan kota kuno Zeugma, yang membuatnya sudah dihuni sejak 3.650 SM. Hal itu ditandai karena ditemukannya situs arkeologi Tell Tülük yang diperkirakan sudah ada dari era neolitikum, yang terletak beberapa kilo meter dari pusat kota Gaziantep.

Kota tersebut juga menjadi pusat budaya yang ada di negara Turki. Ada berbagai museum menarik yang dapat ditemui di dearah ini, antara lain kompleks museum mozaik terbesar di dunia, museum arkeologi, museum kota, museum etnografi, hingga museum kuliner ada di Gaziantep.

5. Yerusalem

5 Kota Tertua di Asia, Ada yang Dihuni Sejak 12.000 Tahun Lalu, lho!potret kota Yerusalem (instagram.com/jerusalem.city)

Yerusalem hingga kini masuk ke dalam daftar situs warisan dunia UNESCO yang terancam, hal tersebut tak lain karena konflik antara Palestina dan Israel yang masih berlangsung hingga sekarang. Kota ini merupakan pusat keagamaan atau kota yang disucikan bagi umat Islam, Kristen, dan Yahudi.

Kota ini disinyalir sudah ditempati pada tahun 2.800 SM, dan telah melewati banyak hal, seperti dikepung, diserang, dihancurkan, dan dibangun kembali oleh berbagai pihak.

Yerusalem juga menjadi pusat bagi situs-situs sejarah seperti Tembok Ratapan atau The Wailing Wall, Kota Tua Yerusalem, Bukit Zaitun, hingga Masjid Al-Aqsa yang dibangun pertama kali pada masa Umar bin Khattab.

Kota-kota di atas memiliki nilai historis tinggi yang tentunya harus dijaga demi melestarikan sejarah yang ada. Tak lekang dimakan waktu, mereka tetap menjadi bukti kehidupan di masa lalu.

Tertarik untuk berkunjung?

Baca Juga: 9 Wisata Museum Terfavorit di Jawa Timur, Spot Asyik Belajar Sejarah

Dimas Hutama Photo Verified Writer Dimas Hutama

@dimashutama_

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Ane Hukrisna

Berita Terkini Lainnya