Ingin Tambah Wawasan? Kunjungi 5 Destinasi di Kota Leiden, Belanda ini

Ada yang mengoleksi benda bersejarah dari Indonesia juga!

Meskipun tidak terlalu besar, numun Leiden menjadi salah satu satu kota terpenting di Belanda, khususnya di provinsi Zuid Holland.

Kota ini juga terkenal akan Universitas Leiden-nya yang menjadi salah satu kampus ternama di dunia. Universitas tersebut juga menjadi yang tertua di Belanda karena sudah didirikan sejak tahun 1575. Hal tersebut yang membuat kota ini selalu lekat dengan yang namanya pendidikan.

Beberapa destinasi populer di kota Leiden merupakan tempat untuk menambah wawasan dan ilmu pengetahuan yang sangat bermanfaat bagi siapapun yang mengunjunginya. Penasaran? Berikut ulasannya.

1. Rijksmuseum van Oudheden

Ingin Tambah Wawasan? Kunjungi 5 Destinasi di Kota Leiden, Belanda iniRijksmuseum van Oudheden (instagram.com/carlamatthee)

Rijksmuseum van Oudheden atau Museum Barang Antik Nasional Belanda di Leiden merupakan sebuah museum tempat penyimpanan benda-benda arkeologi nasional Belanda. Kamu bisa mempelajari hal-hal yang ada pada zaman prasejarah hingga akhir abad pertengahan di Museum arkeologi terbesar di Belanda tersebut.

Tempat ini menawarkan pameran dan koleksi barang-barang yang menakjubkan. Ada sekitar lebih dari 180.000-an objek ada di dalam museum ini yang dikategorikan menjadi 4 era, yaitu zaman prasejarah, zaman kuno klasik (Yunani, Romawi, dan Etruria), Romawi, dan abad pertengahan.

2. Hortus Botanicus Leiden

Ingin Tambah Wawasan? Kunjungi 5 Destinasi di Kota Leiden, Belanda iniHortus Botanicus Leiden (instagram.com/nandanomden)

Menjadi kebun raya yang paling tua di negara kincir angin, Hortus Botanicus Leiden juga menjadi salah satu yang tertua di antara kebun raya lainnya di dunia. Kamu bisa menemukan kebun ini di bagian barat daya Kota Leiden, tepatnya berada di belakang gedung Observatorium Universitas Leiden yang lama.

Ada berbagai jenis tanaman di kebun raya yang sudah berdiri sejak akhir abad ke-16 tersebut, mulai dari tanaman tropis hingga sub-tropis, bunga-bunga yang indah, serta pepohonan rindang yang menjadikan tempat ini cocok untuk spot foto instagramable di samping fungsinya sebagai wisata edukasi.

Baca Juga: 9 Taman Indah di Utrecht, Belanda yang Penuh dengan Tanaman Cantik

3. Museum Volkenkunde

Ingin Tambah Wawasan? Kunjungi 5 Destinasi di Kota Leiden, Belanda iniMuseum Volkenkunde (instagram.com/stadvanontdekkingen)

Museum Volkenkunde menjadi salah satu museum etnografi tertua yang ada di dunia. Sebelumnya bangunan ini difungsikan sebagai rumah sakit yang dibangun pada tahun 1873. Namun, penutupan yang terjadi pada tahun 1926 membuat bangunan ini dikosongkan dan dialihfungsikan menjadi museum pada tahun 1937.

Bicara soal Museum Volkenkunde, tentunya selalu identik dengan peninggalan sejarah asal Indonesia. Ya, tempat ini memiliki koleksi benda-benda budaya yang diambil dari nusantara semasa pendudukan Belanda di Indonesia.

Contohnya seperti patung-patung dari candi Singasari, keris pusaka Dr. Groneman atau Dokter pribadi Sultan Hamengku Buwono VI dari Jogja, Badik Teuku Umar, serta Harta Cakra Negara dapat dijumpai di museum ini.

4. Rijksmuseum Boerhaave

Ingin Tambah Wawasan? Kunjungi 5 Destinasi di Kota Leiden, Belanda iniRijksmuseum Boerhaave (instagram.com/rijksmuseumboerhaave)

Museum yang sudah ada sejak 1931 ini diambil dari nama Herman Boerhaave, seorang dokter dan ahli botani yang cukup dihormati di Belanda dan Eropa karena dedikasinya di Universitas Leiden yang melahirkan tokoh-tokoh brilian di benua Eropa seperti Peter the Great, Voltaire, dan Linnaeus.

Dahulunya, museum ini merupakan sebuah bangunan biara yang kemudian mengalami rekonstruksi, dan menjadikannya sebuah museum sejarah ilmu pengetahuan dan kedokteran.

Di dalamnya, kamu bisa menemukan beberapa koleksi peralatan-peralatan bekas fisikawan Belanda macam Heike Kamerlingh Onnes dan Johannes de Haas.

5. Molenmuseum de Valk

Ingin Tambah Wawasan? Kunjungi 5 Destinasi di Kota Leiden, Belanda inipotret Molenmuseum de Valk (instagram.com/blazbernik)

Molenmuseum de Valk adalah sebuah pabrik yang memiliki kincir angin yang sudah ada sejak abad ke-17. Setidaknya menara kincir angin tersebut sudah mengalami renovasi sebanyak tiga kali, hingga pada 1743, menara dari beton yang lebih tinggi dan besar menggantikan menara dari kayu.

Pada bulan Juni 1966, pemerintah Kota Leiden menjadikan pabrik tersebut sebagai museum dan wahana edukasi. Namun pada tahun 2000, bangunan yang sudah menjadi landmark Kota Leiden ini kembali difungsikan sebagai pabrik penggilingan selain sebagai museum.

Berwisata sambil belajar mungkin merupakan sebuah pengalaman berharga ketika liburan, ya! Selain jalan-jalan, kamu juga bisa mendapatkan wawasan yang luas.

Baca Juga: 5 Tempat di Belanda dengan Kanal yang Indah bak Negeri Dongeng!

Dimas Hutama Photo Verified Writer Dimas Hutama

@dimashutama_

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Febrianti Diah Kusumaningrum

Berita Terkini Lainnya