3 Penginapan Terbaik di Klaten, Spot Wajib buat Staycation!

Penginapan terbaik di Klaten ini dijamin seru dan nyaman

Apakah kamu punya rencana berlibur ke Klaten? Terkenal dengan wisata air alami, Klaten wajib masuk dalam bucket list wisata kamu. Soal penginapan, Klaten memiliki beberapa penginapan terbaik yang bisa kamu kunjungi. 

Ada banyak pertimbangan saat memilih akomodasi. Jika kamu memilih penginapan yang nyaman dan instagramable dengan harga terjangkau, simak ulasan lengkapnya di bawah ini!

1. Hotel Botan

3 Penginapan Terbaik di Klaten, Spot Wajib buat Staycation!Hotel Botan (instagram.com/hotelbotan)

Para penggemar desain klasik wajib menjajal staycation di hotel yang satu ini. Tidak terlalu besar, namun hotel yang satu ini sangat berkarakter. Yap, Hotel Botan bisa kamu jadikan tujuan untuk staycation. Lokasinya yang hidden gem menjadikan hotel ini semakin sempurna untuk sejenak menyepi. 

Dengan dominasi warna putih, Hotel Botan menawarkan suasana homey. Sangat cocok buat kamu yang ingin menghabiskan waktu untuk bermalas-malasan. Kamar yang minimalis dan klasik membikin desainnya tampak intagramable. Fasilitas kamar yang lengkap bisa kamu dapatkan selama menginap di Hotel Botan. 

Salah satu spot favorit di hotel ini adalah area kolam renang. Tidak ada salahnya untuk sejenak menyegarkan diri sambil menikmati senja di area ini. Romantic ambience kental terasa di setiap sudutnya. 

Alamat: Jalan Manisrenggo No.1, Tlogo Lot, Prambanan, Kabupaten Klaten, Jawa Tengah.
Kisaran harga per malam: Rp500 ribuan.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Kafe Kekinian di Klaten, Seru buat Nongkrong!

2. Candramaya Klaten

3 Penginapan Terbaik di Klaten, Spot Wajib buat Staycation!Candramaya Pool & Resort (instagram.com/candramaya.klaten)

Dengan konsep ala Pulau Dewata, Candramaya Pool & Resort bisa jadi tujuan staycation seru bareng keluarga. Kamu akan disambut dengan gapura megah, serasa sedang berlibur di Bali. Dengan konsep tropikal, para pengunjung akan dimanjakan dengan suasana liburan yang berkesan.

Spot favorit di resort ini adalah kolam renang. Lanskap persawahan dan udara segar bisa  sekaligus kamu rasakan saat bersantai di area kolam renang. Candramaya Pool & Resort menawarkan dua pilihan kamar, yaitu Capricorn dan Sagittarius. Terdapat pula vila bertipe Aries. Fasilitas kamar yang modern dan desain minimalis akan menambah kenyamanan para pengunjung. Fyi, harga per malam dibanderol dengan sangat terjangkau!

Selain penginapan, terdapat pula resto yang menawarkan menu-menu spesial. Cita rasa yang otentik bisa kamu rasakan di resto ini. Menu-menu Nusantara akan memuaskan lidahmu!

Alamat: Jalan Dalangan, Kajen, Tulung, Kabupaten Klaten, Jawa Tengah. 
Kisaran harga per malam: Rp300 ribuan. 

3. Tjokro Hotel Klaten

3 Penginapan Terbaik di Klaten, Spot Wajib buat Staycation!Tjokro Hotel Klaten (instagram.com/tjokrohotelklaten)

Last but not least, kamu bisa staycation di Tjokro Hotel Klaten. Terletak strategis, hotel yang satu ini berlokasi di tengah kota. Dengan akses yang mudah, hotel ini juga dekat dari Stasiun Klaten. Selain itu, tidak sulit untuk mencari kuliner khas Klaten di sekitarnya.

Tersedia tipe kamar Superior hingga Suite. Dengan fasilitas modern, kamu akan mendapatkan kenyamanan ala hotel berbintang. Hotel ini bisa jadi pilihanmu untuk menginap bareng keluarga maupun pasangan. 

Selain kamar yang nyaman, tersedia pula pusat kebugaran dan ruang meeting yang cocok digunakan untuk menyelenggarakan berbagai acara. Tersedia pula kids playground yang menarik untuk anak-anak. 

Alamat: Jalan Pemuda Selatan No. 42, Mlinjon, Tonggalan, Kabupaten Klaten, Jawa Tengah. 
Kisaran harga per malam: Rp350 ribuan. 

Ketiga penginapan tersebut menawarkan konsep yang unik dan berbeda. Dari rekomendasi di atas, mana yang pengin kamu masukin ke dalam bucket list? Sesuaikan pula dengan budget yang telah kamu siapkan!

Baca Juga: 5 Rekomendasi Bakery di Klaten, Ada yang Berdiri Sejak 1951!

elsamarchel Photo Verified Writer elsamarchel

.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Ken Ameera
  • Bayu Nur Seto

Berita Terkini Lainnya