Menjelang perayaan Tahun Baru Imlek, suasana kota biasanya berubah menjadi lebih meriah. Ornamen serba merah mulai menghiasi pusat perbelanjaan hingga lampion bergelantungan di berbagai sudut kota.
Perayaan Tahun Baru Imlek memang identik dengan nuansa hangat, penuh harapan, sekaligus momen berkumpul bersama keluarga dan orang-orang terdekat. Nah, buat kamu yang merayakan Imlek di Jakarta atau sekadar ingin ikut merasakan kemeriahannya, ada banyak acara seru yang bisa kamu kunjungi.
Ada pertunjukan barongsai, lomba dekorasi bernuansa Imlek, hingga pasar malam dengan aneka jajanan yang menggoda selera. Berikut daftar event perayaan Tahun Baru Imlek 2026 di Jakarta yang sayang untuk dilewatkan.
