5 Event ICE BSD Januari 2026, Ada Konser RIIZE hingga ATEEZ

- RIIZE menggelar konser tur pertamanya, RIIZING LOUD, di ICE BSD Hall 5-6 pada 10 Januari 2026 dengan harga tiket mulai dari Rp1,4 juta—Rp3,3 juta.
- GIFest 2026 menjadi festival gospel pertama dan terbesar di Jakarta dengan musisi Indonesia dan luar negeri tampil selama tiga hari di ICE BSD dengan harga tiket mulai dari Rp200 ribu—Rp1,5 juta.
- Seminar Half Deen Series bersama Ustadz Muhammad Nuzul Dzikri diselenggarakan di ICE BSD pada 18 Januari 2026 dengan tiga sesi dan bazaar produk kebutuhan umat muslim.
ICE BSD selalu konsisten jadi tempat untuk mengekspresikan diri. Mulai dari hal yang berhubungan dengan musik hingga seminar tentang agama. Termasuk pada bulan Januari 2026 ini, ada lima event menarik di ICE BSD yang digelar pada akhir pekan.
Event ICE BSD Januari 2026 dipenuhi dengan acara yang beragam dan menghadirkan selebriti internasional. Salah satunya adalah RIIZE yang hadir menghibur BRIIZE yang ada di Indonesia. Selain RIIZE yang menggelar konser, ada juga ATEEZ yang menyapa ATINY. Untuk informasi lebih lengkap, baca sampai habis ya!
1. 2026 RIIZE Concert Tour Riizing Loud

10 Januari 2026 merupakan tanggal yang gak boleh dilewatkan bagi BRIIZE. Pasalnya, BRIIZE bisa nonton langsung idolanya, karena RIIZE menggelar konser di ICE BSD Hall 5-6, Tangerang. Konsernya kali ini merupakan rangkaian tur konser solo pertama RIIZE yang bertajuk RIIZING LOUD.
Untuk menikmati konsert tersebut, tiket dibandrol dengan harga mulai Rp1,4 juta—Rp3,3 juta. Perbedaan harga ini tergantung dengan tempat duduk yang dipilih dan keuntungan yang didapatkan. Untuk keuntungan, mulai dari eksklusif lanyard, photocard poster hingga berkesempatan proses soundcheck.
2. GI Fest 2026

GIFest 2026 akan menjadi acara bersejarah karena merupakan festival gospel pertama dan terbesar di Jakarta. Tema yang diangkat adalah toleransi dengan tujuan ingin menebar pesan kebaikan. Tak hanya musisi Indonesia saja, musisi luar negeri juga turut tampil dalam acara ini.
Musisi Indonesia yang turut hadir adalah Badai, Soul Thread, Maya Uniputty, Warna, St. Loco dan masih banyak lagi. Sedangkan musisi luar negeri ada New Breed dari Amerika Serikat, Hillsong Sydney dari Australia, Korean Soul dari Korea dan beberapa musisi lain. Acara GI Fest 2026 berlangsung selama tiga hari yaitu tanggal 16—18 Januari 2026 di ICE BSD. Tiketnya mulai dengan Rp200 ribu—Rp1,5 juta tergantung keuntungan yang didapatkan.
3. Seminar Half Deen Series

Untuk umat muslim, ada acara bertajuk Ketika Sang Kekasih Bersedih. Acaranya bernama Seminar Half Deen Series bersama dengan Ustadz Muhammad Nuzul Dzikri pada tanggal 18 Januari 2026. Acara ini diselenggarakan di ICE BSD, Tangerang, tepatnya di Nusantara Hall & Hall 3A.
Acara ini diselenggarakan dengan tiga sesi, yaitu pagi, siang, dan malam. Untuk pagi hari, acara diselenggarakan pukul 07.30 WIB, siang hari pukul 13.00 WIB, dan malam hari pukul 18.30 WIB. Selain seminar, di acara ini juga ada bazaar dengan berbagai macam produk yang memenuhi kebutuhan umat muslim yang datang.
4. Connect 2026

Seminggu setelahnya, ICE BSD masih diwarnai dengan kegiatan umat muslim yang bertajuk Connect 2026. Acara ini diselenggarakan di ICE BSD dalam 2 hari, yaitu tanggal 24—25 Januari 2026. Pematerinya tak hanya dari Indonesia saja, tapi juga dari luar negeri.
Untuk pemateri internasional ada Mufti Menk, Dr. Muhammad Salah, Brother Wael Ibrahim, dan Sheikh Asiim Al Hakeem. Sedangkan pemateri asal Indonesia dari Dr. Khalid Basalah, Dr. Muhammad Abduh Tuasikal, dan Syafiq Riza Basalamah. Tiketnya mulai dari Rp600 ribu—Rp2,7 juta tergantung tempat duduk, jalur registrasi, dan suvenir yang didapatkan.
5. ATEEZ 2026 World Tour

Untuk penggemar KPop, khususnya ATEEZ, harus datang pada 31 Januari 2026. ATEEZ akan menyapa ATINY dalam rangka ATEEZ 2026 World Tour [In Your Fantasy]. Acaranya diselenggarakan di ICE BSD, tepatnya di Hall 5—6, Tangerang.
Untuk pembelian tiket ATEEZ World Tour dibagi menjadi enam kategori dengan tempat duduk yang berbeda. Untuk kategori Pink harganya Rp1,8 juta hingga ATINY VIP Package dengan harga Rp4,7 juta. Perbedaan harga tergantung lokasi nonton konser hingga keuntungan yang didapatkan seperti berkesempatan mendapatkan akses saat soundcheck.
Itu lima event ICE BSD Januari 2026 yang diselenggarakan setiap akhir pekan. Mulai dari acara keagaman hingga konser musik, acaranya dijamin seru dan menyenangkan. Jangan sampai ketinggalan, ya!


















