Selesai Umrah, Kamu Bisa Melipir ke Qatar dan Kunjungi 5 Tempat ini

Destinasi pariwisatanya mewah

Intinya Sih...

  • Qatar menawarkan museum seni Islam Doha yang mengesankan dengan koleksi buku langka dan pemandangan laut Arab yang menakjubkan.
  • Corniche di Doha adalah tempat ikonik untuk pejalan kaki dengan pemandangan kota modern, restoran, taman, dan hiburan malam.
  • Masjid kota pendidikan memiliki desain kaligrafi Islam yang indah, taman botani Al-Qur'an, dan taman oksigen dengan berbagai fasilitas rekreasi.

Seperti negara Timur Tengah lainnya, Qatar juga menjadi pusat perhatian para pelancong. Apalagi sebelumnya negara ini pernah menjadi tuan rumah Piala Dunia 2022. Tentu mereka memiliki berbagai destinasi pariwisata yang mencuri perhatian banyak wisatawan dari seluruh dunia.

Setelah umrah di Arab Saudi, sebaiknya kamu belok dulu nih ke Qatar yang berjarak sekitar 774,8 km dari Arab Saudi. Tak hanya wisata religi dan sejarah yang disajikan di sana, tapi kamu juga bisa rekreasi, berbelanja ria, mendapat spot bersantai maupun hidup sehat, lho. Yuk simak saja informasinya.

1. Museum seni Islam Doha

Selesai Umrah, Kamu Bisa Melipir ke Qatar dan Kunjungi 5 Tempat iniMuseum seni Islam Doha (commons.wikimedia.org/Irshadpp)

Museum ini dibuat atas rancangan dari arsitek IM Pei, pemenang hadiah Pritzker. Bangunan ini terinspirasi oleh wudhu air mancur di masjid Ahmad Ibnu Tulun abad ke-9 di Kairo, Mesir. Mengombinasikan kubah, pola geometris, lengkungan, fitur air dengan arsitektur modern menghasilkan museum seni Islam Doha.

Tempat ini terdapat koleksi buku terdiri dari 21.000 buah termasuk 2.000 edisi langka dalam bahasa Arab dan Inggris. Koleksi permanen museum ini menampilkan mahakarya seni Islam termasuk manuskrip, keramik, kaligrafi, perhiasan, kerajinan kayu, koin, tekstil dan kaca.

Ini akan membawa ingatanmu ke masa lalu dengan melihat warisan karya Islam dari seluruh dunia menunjukan keanggunan dan keindahan yang berasal dari abad ke-7 hingga ke-20. Di luar museum ini, wisatawan bisa melihat pemandangan cakrawala laut Arab yang menakjubkan, lho.

2. Doha Corniche

Selesai Umrah, Kamu Bisa Melipir ke Qatar dan Kunjungi 5 Tempat iniDoha Corniche (pixabay.com/walsarabi)

Corniche dianggap sebagai tempat paling ikonik untuk pejalan kaki di Doha di mana lokasinya menghadap ke tepi laut. Dengan jalan setapak berbentuk bulan sabit menawarkan pemandangan cakrawala kota modern. Kamu juga bisa menaiki perahu untuk menikmati pemandangan kota Doha.

Ketika jalan-jalan sore di Corniche, wisatawan akan berkeliling melihat restoran, taman, aktrasi budaya, klub malam dan hotel mewah sehingga gak bakal kekurangan hiburan di sini semua photoable.

Memang saat fajar dan senja adalah waktu terbaik untuk ke tempat ini. Pemandangan matahari terbit dan terbenam layak kamu simpan sebagai koleksi fotomu. Di Corniche juga ditemukan penduduk setempat jogging dan berolahraga di pagi hari. Tentu, wisatawan juga jangan mau kalah dalam menjalani hidup sehat di sini.

3. Masjid kota pendidikan

Selesai Umrah, Kamu Bisa Melipir ke Qatar dan Kunjungi 5 Tempat iniMasjid kota pendidikan (commons.wikimedia.org/Alex Sergeev)

Masjid kota pendidikan dilapisi eksterior dengan desain dan kaligrafi Islam dirancang oleh arsitektur dan ahli kaligrafi Irak, Taha al-Hiti. Masjid ini ditopang oleh lima tiang yang masing-masing mewakili satu rukun dari lima rukun Islam: syahadat, salat, zakat, puasa dan haji. Masjid ini mampu menyerap hingga 1.000 orang atau pengunjung.

Dengan misi untuk menjadi lebih dari sekedar tempat berdoa, masjid kota pendidikan juga menawarkan banyak hal seperti empat aliran air yang mengaliri air ke taman di tengah bangunan, taman Botani Al-Qur’an yang berisi tanaman-tanaman yang disebutkan dalam Al-Qur’an dan menampilkan flora atau tumbuhan asli Qatar.

Untuk melihat bangunan yang dibingkai oleh langit-langit eksterior melengkung, kamu harus naik tangga luar yang melengkung dan berjalan menuju bagian belakang bangunan. Wisatawan bisa memotret keindahan eskterior tersebut. Lantaran tempat ibadah, pastikan untuk tetap bersikap hormat ketika memotret di area masjid ini.  

Baca Juga: 8 Fakta Menarik Formula 1 GP Qatar, Berlangsung di Sirkuit Losail!

4. Taman oksigen

Selesai Umrah, Kamu Bisa Melipir ke Qatar dan Kunjungi 5 Tempat iniTaman oksigen (commons.wikimedia.org/km2bp)

Jika ingin menikmati alam terbuka, taman oksigen adalah solusinya. Taman oksigen diperkenalkan sebagai paru-paru hijau di kota pendidikan yang dapat menyegarkan pikiran, tubuh dan jiwa melalui kegiatan kebugaran secara komprehensif.

Program hidup sehat dan rekreasi semua tersaji di sini yakni dilengkapi dengan jalur jogging, lapangan voli, beberapa lapangan serba guna, area piknik, lintasan balapan dan area bermain anak-anak menjadi tempat ideal untuk berkumpul bersama keluarga dan teman sambil berolahraga.

Keindahan taman ini terlihat dengan air mancurnya dan ketika di malam hari diterangi dengan ratusan lampu dan air mancur yang menyala. Taman oksigen sendiri dibagi menjadi dua zona: satu dirancang untuk olahraga dan satu lagi untuk rekreasi.  

5. Mal Villaggio

Selesai Umrah, Kamu Bisa Melipir ke Qatar dan Kunjungi 5 Tempat iniMal Villaggio (villaggioqatar.com)

Sebelum kamu pulang ke negara mu selepas dari Qatar, baiknya hunting terlebih dahulu di mal Villaggio yang terletak di Aspire zone. Ada banyak barang yang dijual mulai dari pakaian: olahraga, kasual, dan bayi dari merek-merek ternama seperti Armani Exchange, Evans (pakaian kasual), Mothercare (pakaian bayi), Decathlon (produk olahraga).

Tak hanya itu saja, mal ini juga memiliki destinasi hiburan seperti gondola, taman hiburan Gondolania, arena bowling, tag laser, roller glider, rollercoaster serta jalur go kart. Pastikan kamu dengan sekeluarga atau teman-temanmu mencoba semua destinasi yang ditawarkan di mal Villaggio ini ya.

Banyak objek wisata religi di Qatar yang memang cocok dijelajahi usai umrah. Tapi yang lain gak kalah menarik juga kan? Ayo pilih destinasi wisata mu di Qatar ya.

Baca Juga: 5 Event Piala Dunia Termahal Sepanjang Sejarah, Qatar Paling Mewah

FAISAL Faitoshi Ahmad Photo Verified Writer FAISAL Faitoshi Ahmad

Pecinta: 1. kebudayaan Jepang, 2. sejarah (Nusantara, dunia, dll), 3. Trivia. Seorang self employed yang sedang berjuang untuk sukses.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Siantita Novaya

Berita Terkini Lainnya