Panorama Kapas Biru Lumajang: Info Lokasi, Harga Tiket, dan Daya Tarik

View alamy yang disuguhkan unik dan menakjubkan!

Lumajang seolah tak pernah kehabisan pesona keindahannya untuk menarik wisatawan datang berkunjung. Tak heran jika Lumajang menjadi salah satu kota tujuan wisata favorit di Jawa Timur karena memiliki beragam jenis wisata dengan keindahan alam yang dimiliki.

Belum lama ini ditemukan kembali wisata alam yang bernama Panorama Kapas Biru. Meskipun terbilang wisata baru, namun wisata ini cukup banyak menyedot perhatian wisatawan karena pemandangannya yang sangat indah dan jarang ditemukan di tempat lain.

Jika kamu berencana untuk berlibur ke Lumajang, wisata Panorama Kapas Biru bisa kamu jadikan opsi tujuanmu. Berikut informasi mengenai wisata Panorama Kapas Biru yang dapat memberikan sedikit gambaran sebelum kamu memutuskan untuk berwisata ke sana.

 

1. Lokasi, jam operasional, dan harga tiket masuk

Panorama Kapas Biru Lumajang: Info Lokasi, Harga Tiket, dan Daya TarikWisata Panorama Kapas Biru (instagram.com/djiehelios)

Lokasi: Dusun Jogokereng, Desa Tamanayu, Kec. Pronojiwo, Kab. Lumajang, Jawa Timur

Jam operasional: 05:00 - 16:00 WIB

Harga tiket: Rp10.000

2. Rute menuju Panorama Kapas Biru

Panorama Kapas Biru Lumajang: Info Lokasi, Harga Tiket, dan Daya TarikWisata Panorama Kapas Biru (instagram.com/bhenik_cacha)

Wisata Panorama Kapas Biru berjarak 50 km dari pusat Kota Lumajang dengan waktu tempuh sekitar 1 jam 15 menit menggunakan kendaraan. Untuk menuju wisata ini, kamu bisa menggunakan kendaraan umum berupa bus jurusan Malang-Lumajang atau menyewa jasa travel dari Terminal Wonorejo Kota Lumajang. 

Bagi yang menaiki kendaraan pribadi, dari Kota Lumajang ambil rute ke selatan menuju pertigaan lampu merah Jembatan Merah, kemudian ambil arah kanan menuju Candipuro. Setelah itu, kamu akan melewati jembatan Besuk Kobokan sebagai pintu gerbang Kecamatan Pronojiwo.

Lokasi wisata Panorama Kapas Biru berada di sebelah kiri jalan besar, masuk jalan kecil sejauh 2 km. Setelah itu akan ada penanda lokasi wisata, yaitu tempat parkir untuk menitipkan kendaraan. Dibutuhkan hanya sekitar 5 menit jalan kaki dari lokasi parkir untuk sampai ke spot wisata karena jaraknya dari tempat parkir hanya 100 m.

Baca Juga: 5 Tempat Wisata Favorit di Lumajang, Gak Cuma Gunung Bromo!

3. Daya tarik Panorama Kapas Biru

Panorama Kapas Biru Lumajang: Info Lokasi, Harga Tiket, dan Daya TarikWisata Panorama Kapas Biru (instagram.com/sandyrioo_)

Wisata Panorama Kapas Biru merupakan wisata yang unik dan sangat jarang dijumpai kemiripannya dengan yang ada di tempat lain. Pemandangannya begitu indah sehingga menjadi tempat favorit wisatawan untuk berburu foto.

Bayangkan saja, kita bisa melihat gagahnya Gunung Semeru, Air Terjun Kapas Biru, landscape hijau sejauh mata memandang, sekaligus sungai yang mengalir di lembah, sungguh kombinasi yang sempurna. Ditambah lagi keteduhan dan kesegaran udara khas perbukitan yang bakal membuat siapa saja nyaman dan betah berlama-lama disini.

Di spot wisata ini ada sungai kecil yang mengalir yang bisa dijadikan tempat berendam kaki dan membasuh kulit untuk hanya sekedar menyegarkan badan. Dijamin bikin jiwa dan raga fresh setelah berkunjung ke wisata Panorama Kapas Biru ini.

4. Fasilitas yang tersedia di Panorama Kapas Biru

Panorama Kapas Biru Lumajang: Info Lokasi, Harga Tiket, dan Daya TarikWisata Panorama Kapas Biru (instagram.com/chefdjoko)

Selain areal parkir untuk menitipkan kendaraan, terdapat fasilitas lain sebagai penunjang kegiatan wisatawan selama berada di wisata Panorama Kapas Biru, yaitu toilet. Jalan setapak juga sudah dibuatkan dari lokasi parkir menuju spot wisata namun wisatawan harus tetap hati-hati karena jalannya rawan licin.

Sedangkan di areal wisatanya, terdapat warung yang menjual makanan ringan dan minuman untuk sekedar melepas dahaga dan mengisi perut sambil menikmati pemandangan alam yang tersaji.

Pengelola juga menyediakan persewaan kursi lipat seharga Rp5.000 bagi wisatawan yang dapat digunakan sebagai properti untuk berfoto sehingga foto yang dihasilkan lebih estetik.

5. Tips liburan di Panorama Kapas Biru

Panorama Kapas Biru Lumajang: Info Lokasi, Harga Tiket, dan Daya TarikPanorama Kapas Biru (instagram.com/xibrili)

Supaya liburanmu semakin nyaman dan sesuai ekspektasi, ada beberapa tips yang bisa kamu terapkan saat mengunjungi wisata Panorama Kapas Biru.

  1. Dianjurkan membawa kendaraan pribadi atau menyewa jasa travel agar kamu bisa sampai langsung di lokasi wisata, karena lokasi wisata ini masuk ke jalan kecil sejauh 2 km dari jalan raya
  2. Datanglah sekitar pukul 05:00 - 06:30 untuk mendapatkan view yang indah sesuai ekspektasi, karena pada waktu tersebut matahari baru terbit, awan belum terlalu rapat sehingga panorama Gunung Semeru dan Air Terjun Kapas Biru dapat terlihat dengan jelas
  3. Tetaplah berhati-hati ketika berjalan dari lokasi parkir hingga spot wisata karena jalannya licin ketika hujan dan juga ketika berada di spot wisata pastikan menjaga jarak dari jurang karena spot wisata ini berada di atas tebing
  4. Jangan khawatir apabila kamu tidak membawa bekal makanan dan minuman karena di lokasi wisata terdapat warung yang menyediakan manakan dan minuman bagi wisatawan

Berkunjung ke wisata Panorama Kapas Biru Lumajang sungguh akan membuat liburanmu berkesan karena pemandangannya yang unik dan sangat indah. Apalagi jika berkunjung bersama keluarga, teman-teman, ataupun orang tersayang dijamin bakal makin seru dan tak terlupakan. 

Baca Juga: 7 Spot Melihat Gunung Semeru dari Lumajang, View-nya Memukau!

Hendra Nugroho Photo Verified Writer Hendra Nugroho

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Febrianti Diah Kusumaningrum

Berita Terkini Lainnya