7 Ide Aktivitas Liburan Musim Dingin di Korea Selatan, Ski hingga Spa

Semuanya worth to try, nih!

Musim dingin masih berlangsung di negara-negara belahan bumi utara, salah satunya Korea Selatan. Alih-alih antusias, sebagian warga lokal biasanya justru memilih berdiam di rumah selama musim salju, karena suhu di luar yang sangat dingin dan bikin kulit kering.

Namun, buat traveler dari negara dua musim seperti kamu, inilah momen yang pas untuk menikmati musim dingin di Korea Selatan. Dilansir dari CNN, Kamu bisa lakukan tujuh ide berikut supaya perjalanan winter kamu ke Negeri Ginseng semakin berkesan. Yuk, simak!

1. Makan street food khas musim dingin

7 Ide Aktivitas Liburan Musim Dingin di Korea Selatan, Ski hingga SpaUbi panggang (crazykoreancooking.com)

Street food memang bisa kamu jumpai sepanjang tahun di Korea Selatan. Namun, ternyata ada beberapa jajanan Korea yang hanya muncul saat musim dingin. Sebutlah sweet potatoes atau ubi panggang dan chestnuts.

Dibanding hotteok dan tteokbokki, kudapan manis dan pedas ini terbilang lebih sehat karena menggunakan sedikit garam, gula, dan minyak. Harganya juga ramah di kantong.

Kamu bisa membeli jananan khas musin dingin tersebut di sepanjang sudut-sudut jalan, pintu keluar kereta bawah tanah, dan distrik-distrik tua di Seoul, seperti Jongno, Jonggak dan Insadong.

2. Main papan luncur di Snow Busters, Everland

7 Ide Aktivitas Liburan Musim Dingin di Korea Selatan, Ski hingga SpaMeluncur di Snow Buster, Everland (habkorea.net)

Jika kamu pernah mengunjungi Trans Snow World di Bekasi, maka Snow Buster di  Everland theme park ini adalah versi outdoor-nya dan tentu menawarkan salju asli, bukan buatan.

Aktivitas yang bisa kamu lakukan di Snow Buster adalah bermain papan luncur atau sledding. Kamu akan diajak menaiki sebuah lereng, lalu meluncur dari atas lereng menggunakan papan luncur.

Untuk kembali ke atas lereng, kamu gak perlu capek berjalan kaki dari bawah karena sekarang telah tersedia tube lift. Serunya, tiket masuk Snow Busters adalah free karena sudah termasuk tiket masuk Everland theme park.

3. Bermain ski sepuasnya

7 Ide Aktivitas Liburan Musim Dingin di Korea Selatan, Ski hingga SpaLereng curam di Bears Town Ski Resort (torntackies.com)

Kapan lagi bermain ski di Korea Selatan? Ada banyak spot seru untuk bermain ski di negara ini, salah satunya adalah Bears Town Ski Resort. Resor ini digadang-gadang sebagai resor ski terbesar di dekat Seoul, lho.

Ada sekitar sebelas lereng yang bisa kamu jajal untuk bermain ski. Kamu bisa menjajalnya antara jam 09.00-16.30 dan 18.30-04.00 waktu setempat. Buat kamu yang sama sekali belum pernah bermain ski, gak perlu khawatir karena di sini tersedia paket latihan ski. 

4. Bermain ice skating di area terbuka

7 Ide Aktivitas Liburan Musim Dingin di Korea Selatan, Ski hingga SpaSeoul Plaza Ice Skating Rink (magazine.seoulselection.com)

Ice skating umumnya identik dilakukan di dalam area indoor. Namun, saat musim dingin, kamu bisa melakukannya di ruang terbuka sembari menikmati panorama gedung-gedung di sekitar Seoul. Sensasinya tentu berbeda dan lebih menyenangkan!

Beberapa opsi tempat bermain ice skating terbaik di Seoul, antara lain Sheraton Walker Hill, Grand Hyatt Seoul Ice Rink, dan Seoul Plaza Ice Skate Rink. Kamu bisa mencari tahu jadwal dan harga tiket melalui situs resmi masing-masing lokasi.

Baca Juga: 10 Objek Wisata di Gangwon-Korea Selatan, Ada yang Anti Mainstream

5. Mendatangi festival memancing di sungai yang telah membeku

7 Ide Aktivitas Liburan Musim Dingin di Korea Selatan, Ski hingga SpaFestival memancing di sungai beku (habkorea.net)

Memancing ikan di musim dingin menjadi kegiatan seru berikutnya. Kamu bakal diajak ke sebuah sungai yang telah membeku dan duduk memancing di atasnya. Ketebalan lapisan es biasanya mencapai 40 sentimeter. Jadi, jangan khawatir esnya bakal retak.

Salah satu lokasi sungai di Korea Selatan yang menggelar festival memancing ini adalah Sungai Odae di Pyeongchang, Gangwon-do. Jika kamu beruntung mendapatkan ikan, kamu bisa langsung bawa ke restoran terdekat untuk dimasakkan.

6. Menghadiri konser Natal

7 Ide Aktivitas Liburan Musim Dingin di Korea Selatan, Ski hingga SpaIlustrasi konser Natal di Korea Selatan (soompi.com)

Malam Natal di Korea Selatan adalah momen yang paling ditunggu banyak pasangan di sana untuk menonton konser musik bersama. Buat kamu yang mengaku pencinta KPop, jangan lewatkan konser Natal sekaligus musim dingin di sini, ya.

Sederet penyanyi KPop terkenal biasanya akan selalu menggelar konser di malam Natal, seperti Rain, Lee Hyori, 2AM, dan Dynamic Duo. Namun, karena hari Natal telah lewat, kamu bisa jadikan wishlist ini untuk Natal mendatang.

7. Spa di kolam air panas

7 Ide Aktivitas Liburan Musim Dingin di Korea Selatan, Ski hingga SpaSpavis Waterpark (waterfunproducts.com)

Terakhir, kamu bisa menjajal spa di kolam air panas. Berendam di heated spa dapat menghangatkan sekujur tubuh saat musim dingin. Salah satu lokasi terbaik yang menyediakan fasilitas ini adalah Spavis, sebuah waterpark di Asan.

Kamu gak cuma bisa menenggelamkan diri di kolam air panas yang mengandung mineral tinggi, melainkan dapat menjajal beberapa wahana lain, seperti sauna dan perosotan air. Gak heran saat peak season, destinasi ini kerap ramai oleh pengunjung anak-anak.

Nah, itulah tujuh ide seru untuk menghabiskan musim dingin di Korea Selatan. Penasaran mencoba dengan aktivitas yang mana, nih?

Baca Juga: 9 Museum Seni di Korea Selatan Ini Pernah Dikunjungi RapMon BTS, Unik!

Topik:

  • Dewi Suci Rahayu

Berita Terkini Lainnya