6 Cara Menikmati Raja Ampat untuk Kamu yang Gak Bisa Menyelam

#ANGPOIN Keindahannya bukan cuma di dalam laut saja kok!

Kepulauan Raja Ampat yang terletak di Papua Barat memang terkenal akan keindahan alam lautnya. Sebut saja Shadow Reef di Pulau Misool, Selat Dampier, Blue Magic di dekat Pulau Kri, dan masih banyak lagi. Gak heran, banyak orang yang datang ke Raja Ampat dan mengambil paket tour menyelam di sana.

Namun bagaimana jika kamu bukan penyelam, tidak bisa menyelam, bahkan tidak bisa berenang? Buat kamu yang punya situasi seperti ini berikut cara menikmati Kepulauan Raja Ampat tanpa harus menggunakan peralatan diving.

1. Menjelajahi kampung wisata Arborek

6 Cara Menikmati Raja Ampat untuk Kamu yang Gak Bisa Menyelaminstagram.com/mpooks

Datang ke Raja Ampat berarti kamu juga perlu mengenal orang dan budaya mereka yang beragam. Salah satu cara untuk melakukannya adalah menjelajahi kampung wisata Arborek.

Di sana kamu dapat melihat sekilas budaya aslinya, bahasa, adat istiadat tradisional, dan masih banyak lagi. Jangan lupa belanja kerajinan tangan yang kamu temui di sana, ya.

6 Cara Menikmati Raja Ampat untuk Kamu yang Gak Bisa Menyelaminstagram.com/aliciayonatan

2. Mampir ke Desa Sawinggrai untuk lihat burung cenderawasih

6 Cara Menikmati Raja Ampat untuk Kamu yang Gak Bisa Menyelaminstagram.com/horizon_homan

Bukan cuma pemandangan bawah laut yang indah, tapi Raja Ampat juga rumah dari aneka flora dan fauna yang eksotis. Nah jika kamu ingin melihat hewan asli Papua, burung cenderawasih, kamu bisa melihatnya di Desa Sawinggrai. Burung cenderawasih merah yang terancam punah hanya bisa ditemui di desa ini.

Untuk melihatnya, kamu harus mau bangun pagi dan sedikit jalan masuk ke hutan. Itu pun kalau kamu beruntung bisa melihatnya. Jika tidak jangan khawatir, di Desa Sawinggrai kamu juga akan dihibur dengan panorama alamnya dan keramahan warganya.

6 Cara Menikmati Raja Ampat untuk Kamu yang Gak Bisa Menyelaminstagram.com/markushenry

3. Menikmati keindahan Raja Ampat dari ketinggian

6 Cara Menikmati Raja Ampat untuk Kamu yang Gak Bisa Menyelaminstagram.com/travelustbyus

Jika memang keindahan bawah laut bukan yang kamu incar di Raja Ampat, maka keindahan dari atas bukit perlu kamu nikmati semua. Sedikit jalan dan hiking bisa membuat kamu menikmati pemandangan lautan yang jernih dan pulau-pulau kecil yang dipenuhi dengan tanaman hijau.

Raja Ampat punya keindahan 360 derajat hampir di mana-mana. Dan salah satu tempat populer untuk menikmati itu semua adalah Pianemo dan Wayag.

6 Cara Menikmati Raja Ampat untuk Kamu yang Gak Bisa Menyelaminstagram.com/_joel_smith/

Baca Juga: Gerakan Adopsi Coral Warnai Festival Pesona Bahari Raja Ampat 2019 

4. Naik kapal menuju Pulau Pasir Timbul

6 Cara Menikmati Raja Ampat untuk Kamu yang Gak Bisa Menyelaminstagram.com/nezm

Lokasi Pulau Pasir Timbul dekat dengan Pulau Mansuar. Akses ke sana mudah sekali, cukup menyewa perahu masyarakat untuk diantar ke sana. Namun wisata ini hanya bisa kamu nikmati ketika air laut sedang surut ya.

Jika air laut tidak benar-benar surut, maka pulau ini tidak akan nampak ke permukaan. Selain itu, usahakan untuk pergi di siang hari. Karena pada jam-jam ini cahaya matahari akan membuat warna air laut di sekitar Pulau Pasir Timbul makin bagus.

6 Cara Menikmati Raja Ampat untuk Kamu yang Gak Bisa Menyelaminstagram.com/huntypooh

5. Berfoto dengan Batu Pensil, ikon Teluk Kabui

6 Cara Menikmati Raja Ampat untuk Kamu yang Gak Bisa Menyelaminstagram.com/amandapurba

Jika dilihat baik-baik, bentuk batu ini tidak mirip dengan pensil. Namun banyak wisatawan sudah terlanjur mengenal ikon Teluk Kabui ini dengan nama Batu Pensil. Bahkan saking terkenalnya, ada dermaga kayu yang dibangun di sekitar batu untuk memudahkan kamu foto-foto bersama batu satu ini lho.

Untuk bisa ke Batu Pensil, kamu perlu menggunakan speedboat dari Teluk Kabui. Jarak tempuhnya kurang lebih satu jam saja kok.

6 Cara Menikmati Raja Ampat untuk Kamu yang Gak Bisa Menyelaminstagram.com/dheajah_

6. Relax, enjoy saja dan manjakan dirimu

6 Cara Menikmati Raja Ampat untuk Kamu yang Gak Bisa Menyelaminstagram.com/goatsontheroad

Jika sudah jauh-jauh ke Raja Ampat, rasanya perlu untuk mencoba sehari-dua hari tidur di  luxury resort yang bisa kamu temui di sana. Kamu bisa menikmati mulai dari restoran yang ada di tepi laut, hingga spa dengan pemandangan jernih birunya air laut.

Manjakan dirimu dengan suasana yang tenang, angin tropis, dan pemandangan indah dari pulau surga ini. Bikin gak mau pulang deh!

6 Cara Menikmati Raja Ampat untuk Kamu yang Gak Bisa Menyelaminstagram.com/setyatantra

Itulah beragam aktivitas yang bisa kamu lakukan di Raja Ampat meski tidak bisa menyelam. Oh iya, ada beberapa tempat di Raja Ampat yang masih tidak bisa menangkap sinyal dengan baik.

Jadi jangan panik ya kalau mendadak pesan-pesanmu tidak terkirim. Namun dijamin deh, dengan pemandangan seindah ini, kamu bakal lupa bermain dengan smartphone-mu!

Baca Juga: Menikmati Raja Ampat Melalui Live On Board

Liem Ling Photo Verified Writer Liem Ling

"Don't let the muggles get you down." -Ron Weasley

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Merry Wulan

Berita Terkini Lainnya