10 Pantai di Jawa Timur yang Cocok untuk Healing, Segarkan Pikiran

Dikelilingi perbukitan hijau jadi makin menakjubkan

Saat berkunjung ke Jawa Timur akan lengkap jika berkunjung ke pantai untuk menikmati keindahan alam. Mulai dari ujung barat hingga ujung timur, Jawa Timur dipenuhi wisata pantai yang menarik untuk dijelajahi.

Berkunjung ke pantai dengan pemandangan menawan jadi salah satu cara untuk self-healing. Self-healing adalah proses penyembuhan diri dari luka batin. Dengan melihat suasana pantai, diri jadi lebih tenang dan damai.

Kalau pengin menjelajah wisata pantai indah di Jawa Timur, kamu bisa mengunjungi beberapa di antaranya sebagai berikut. Masing-masing terlihat indah dengan keunikannya, lho!

1. Pantai Jonggring Saloko, Malang

10 Pantai di Jawa Timur yang Cocok untuk Healing, Segarkan PikiranPantai Jonggring (instagram.com/archipelagoofindonesia)

Pantai Jonggring Saloko terletak di Desa Mentaraman, Kecamatan Donomulya, Malang. Jonggring Saloka merupakan salah satu nama tempat di kahyangan yang menjadi tempat tinggal Batara Narada.

Daya tarik dari Jonggring Saloka adalah pantai dengan pasir hitam. kamu akan melihat hamparan pasir berwarna hitam di sepanjang pantai, namun terasa sangat lembut. Memasuki pantai ini tidak dipungut biaya, lho.

2. Pantai Klayar, Pacitan

10 Pantai di Jawa Timur yang Cocok untuk Healing, Segarkan PikiranPantai Klayar (instagram.com/pantaipacitan)

Pantai Klayar berada di Desa Sendang, Kecamatan Donorojo, Kabupaten Pacitan, Jawa Timur. Pemandangan berupa laut biru dan pasir putih langsung menyambutmu saat berkunjung ke sana.

Harga tiket masuknya Rp10 ribu untuk anak-anak dan Rp15 ribu untuk orang dewasa. Terdapat Benteng di Pantai Klayar yang dikelilingi karang dan perbukitan menawan. Selain itu, pengunjung bisa naik ke bukit untuk menikmati keindahan pantai.

3. Pantai Papuma, Jember

10 Pantai di Jawa Timur yang Cocok untuk Healing, Segarkan PikiranPantai Papuma (instagram.com/eventjawatimur)

Pantai Papuma berada di Desa Lojejer, Kecamatan Wuluhan, Kabupaten Jember. 
Tiket masuk saat  hari libur sebesar Rp20 ribu, sedangkan hari biasa hanya Rp15 ribu.

Air laut yang memantulkan warna biru langit terlihat begitu cantik dan indah. Latar pantai ini berupa barisan perbukitan hijau, sehingga semakin memperindah panorama pantai.

4. Pantai Pulau Merah, Banyuwangi

10 Pantai di Jawa Timur yang Cocok untuk Healing, Segarkan PikiranPantai Pulau Merah (instagram.com/visiteastjava)

Pantai yang berada di Kecamatan Pesanggaran, Kabupaten Banyuwangi, ini menarik biaya masuk sebesar Rp8 ribu. Sesuai namanya pantai ini memiliki tanah berwarna merah yang berada di bibir pantai.

Pantai ini menjadi surganya pencinta aktivitas selancar. Sebab, kamu bakal menemukan banyak ombak besar dan tinggi di sini. Cocok banget buat berselancar, deh!

5. Pantai Tiga Warna, Malang

10 Pantai di Jawa Timur yang Cocok untuk Healing, Segarkan PikiranPantai Tiga Warna (instagram.com/fikrifauzig)

Pantai populer ini berada di Desa Sendang Biru, Kecamatan Situarjo, Malang. Pantai ini dijuluki sebagai Pantai Tiga Warna karena memiliki warna berbeda, mulai dari pasir berwarna merah, air laut yang berwarna biru laut dan hijau.

Harga masuknya sebesar Rp10 ribu per orang. Di sekitar Pantai Tiga Warna tumbuh cukup banyak pepohonan, sehingga lokasinya teduh dan asri.

Baca Juga: 5 Pantai di Jawa Timur Ini Menyajikan Pemandangan Indah Tak Terlupakan

6. Pantai Tambakrejo, Blitar

10 Pantai di Jawa Timur yang Cocok untuk Healing, Segarkan PikiranPantai Tambak Rejo (instagram.com/wisatablitar)

Pantai Tambakrejo berada di Desa Tambakrejo, Kecamatan Wonotirto, yang berjarak kurang lebih 30 kilometer dari Blitar. Pantai ini cocok untuk self-healing karena air lautnya terlihat sangat biru dengan bukit hijau di sekitarnya.

Pantai ini memiliki hamparan pasir putih yang halus dengan panjang sekitar 10 kilometer. Warna pasir berpadu sempurna dengan birunya laut. Memanjakan mata banget, deh!

7. Pantai Banyu Tibo, Pacitan

10 Pantai di Jawa Timur yang Cocok untuk Healing, Segarkan PikiranPantai Banyu Tibo (instagram.com/evvaant)

Pantai ini berada di Desa Widoro, Kecamatan Donorojo, Pacitan. Pantai ini memiliki daya tarik berupa pemandangan air terjun yang jatuh langsung ke pantai. 

Nama "banyu tibo" berasal dari bahasa Jawa yang berarti air yang jatuh. Untuk tiket masuk ke Air Terjun Banyu Tibo sekitar Rp3 ribu ketika hari biasa dan Rp5 ribu saat hari libur. 

8. Pantai Sendiki, Malang

10 Pantai di Jawa Timur yang Cocok untuk Healing, Segarkan Pikiranpantai sendiki (instagram.com/whiempy)

Pantai indah satu ini berada di Tambakrejo, Sumbermanjing Wetan, Malang. Pantai Sendiki bersebelahan dengan Pantai Balekembang dan Pantai Sendang Biru.

Pantai ini memiliki pasir berwarna putih, sehingga cocok jadi  tempat berjemur. Selain itu, terdapat beberapa batuan yang membuat suasana pantai ini semakin cantik dan indah.

9. Pantai Goa Cina, Malang

10 Pantai di Jawa Timur yang Cocok untuk Healing, Segarkan Pikiranpantai goa cina (instagram.com/yoiki_malang)

Pantai Goa Cina merupakan salah satu wisata pantai di Jawa Timur yang berada di Dusun Tampak Awu, di Desa Sitiarjo, Kecamatan Sumbermanjing Wetan, Malang. Harga tiket masuknya sekitar Rp10 ribu saja.

Nama lain dari pantai ini adalah Pantai Rowo Indah. Salah satu daya tarik pantai ini adalah dapat menikmati pemandangan matahari terbit yang terlihat lebih jelas dari pantai lainnya.

10. Pantai Dlodo, Tulungagung

10 Pantai di Jawa Timur yang Cocok untuk Healing, Segarkan Pikiranpantai dlodo (instagram.com/tulungagungsparkling)

Pantai ini berada di Desa Panggungkalak, Kecamatan Pucanglaban, Kota Tulungagung. Untuk tiket masuknya seharga Rp7 ribuan saja.

Pantai ini memiliki ciri khas adanya padang pasir yang bersih dari sampah dengan air laut yang jernih. Garis pantainya panjang, bahkan ombak pantai pun cukup besar, sehingga membuat pantai ini semakin memesona.

Kamu makin penasaran dengan keindahan pantai yang ada di Jawa Timur gak, nih? Dari sepuluh pantai yang ada di Jawa Timur ini, mana yang jadi favoritmu? Selamat berlibur ke pantai, ya.

Baca Juga: 5 Pantai dengan Sunset Paling Menawan di Malang Raya

siti nurul luluul habibah Photo Verified Writer siti nurul luluul habibah

Fighting!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Naufal Al Rahman

Berita Terkini Lainnya