Kursi kelas ekonomi di pesawat masih menjadi favorit pelancong. Selain jumlah atau kapasitasnya banyak, harga kelas ini juga cenderung terjangkau. Apalagi saat ini banyak maskapai menyediakan kursi ekonomi dengan berbagai fitur canggih dan layanan prima untuk menunjang kenyamanan penumpang.
Perusahaan konsultan asal Britania Raya yang melakukan riset mengenai maskapai penerbangan, SKYTRAX, merilis hasil risetnya bertajuk World’s Best Economy Class Airlines 2025. Salah satu kategorinya adalah Best Economy Class Airline Seats 2025 atau Kursi Kelas Ekonomi Terbaik 2025. Penghargaan tersebut didasarkan pada survei global yang melibatkan ribuan penumpang dari berbagai negara.
Kamu penasaran apa saja maskapai yang memiliki kursi kelas ekonomi paling nyaman di dunia versi SKYTRAX? Simak daftarnya di bawah ini, yuk!
