5 Destinasi di Tiongkok yang Ramah Wisatawan Muslim, Tak Cuma Xinjiang

Kapan rencana main ke sini?

Bukan rahasia umum lagi, Xinjiang di Tiongkok merupakan destinasi ramah wisatawan muslim karena mayoritas penduduknya beragama Islam. Tak payah mencari masjid, apalagi makanan halal selama pelesiran di Xinjiang.

Kamu mesti mampir juga di lima destinasi di Tiongkok ini karena terbilang ramah wisatawan muslim. Memangnya ada apa, ya? Yuk, simak destinasi berikut ini!

1. Shanghai

5 Destinasi di Tiongkok yang Ramah Wisatawan Muslim, Tak Cuma Xinjianginstagram.com/youknowcyc

Di balik gemerlapnya kota Shanghai yang disinggahi oleh gedung-gedung pencakar langit, destinasi ini amat ramah dengan wisatawan muslim. Meski bukanlah agama mayoritas, terhitung lebih dari 40 ribu masjid berdiri di kota ini sehingga memudahkan turis muslim melaksanakan ibadah salat selagi pelesiran.

Selain itu, banyak kafe dan restoran yang berlabel halal. Tak menyulitkan wisatawan muslim berkaitan dengan urusan perut. Shanghai Songjiang Mosque, Shanghai Huxi Mosque, dan Shanghai Pudong Mosque adalah deretan masjid terkenal di Shanghai yang tak boleh terlewatkan.

2. Beijing

5 Destinasi di Tiongkok yang Ramah Wisatawan Muslim, Tak Cuma Xinjianginstagram.com/anoraysh

Mulai dari zaman Dinasti Yuan hingga sekarang, perkembangan Islam di Beijing meningkat signifikan. Sehingga memunculkan daerah atau wilayah di Beijing yang banyak disinggahi oleh umat muslim seperti Niujie, Flower Market, Jjiaozi Alley, Madian, Changping, Shunyi, Changying, Yujiawu and Daxing, dan masih banyak lainnya.

Sebagai wilayah yang paling banyak dihuni oleh umat muslim, pemerintah Niujie melarang restoran non halal berdiri di kawasan ini sehingga wisatawan muslim tak perlu khawatir ketika kulineran.

Baca Juga: 8 Taman Nasional di Tiongkok yang Indah Banget, Bak Surga Dunia!

3. Gansu

5 Destinasi di Tiongkok yang Ramah Wisatawan Muslim, Tak Cuma Xinjianginstagram.com/abeastinside

Dilansir dari laman China Top Travel, Gansu bisa dikatakan sebagai tempat lahirnya Islam di Tiongkok. Bahkan Islam menjadi salah satu agama besar di Gansu dengan sejarah panjang dan jumlah pemeluk agama yang besar. Maka dari itu, Gansu masuk dalam daftar destinasi di Tiongkok yang ramah wisatawan muslim.

Meski jaraknya berjauhan, tak sulit mencari masjid selama di Gansu. Bila kamu kepengin pelesiran ke wilayah yang benar-benar kental dengan unsur Islami di sini, kunjungi saja Prefektur Otonomi Linxia Hui, Pingliang, dan Tianshui.

4. Qinghai

5 Destinasi di Tiongkok yang Ramah Wisatawan Muslim, Tak Cuma Xinjianginstagram.com/toutou6366

Karena letak Qinghai berbatasan langsung dengan Xinjiang, hampir 20% masyarakat di sini memeluk agama Islam. Sama seperti destinasi yang sebelumnya, di Qinghai tak sulit menemukan makanan halal maupun masjid.

Masjid Dongguan merupakan spot wisata sekaligus tempat ibadah yang jadi incaran wisatawan muslim setibanya di Qinghai. Masjid ini telah berdiri sejak abad ke-14 dan memiliki sejarah panjang mengenai Islam di Qinghai.

5. Shaanxi

5 Destinasi di Tiongkok yang Ramah Wisatawan Muslim, Tak Cuma Xinjianginstagram.com/cocoanext

Kota Xian adalah destinasi ramah wisatawan muslim di Shaanxi. Di sini terdapat masjid bernama Masjid Raya Xian yang ternyata masjid pertama dan terbesar di Tiongkok. Masjid ini menjadi wisata religi bagi wisatawan muslim yang ingin kenal dekat dengan sejarah perkembangan Islam di Xian.

Tak susah juga menjumpai restoran halal di Xian sehingga membuat wisatawan muslim cukup nyaman pelesiran di kota ini.

Nah, itu tadi lima destinasi di Tiongkok yang ramah wisatawan muslim selain Xinjiang yang dapat dijadikan pilihan liburanmu selanjutnya.

Sekadar informasi, pedagang atau penjual makanan beragama Islam di Tiongkok rata-rata mengenakan pakaian atau atribut identik Islam seperti kerudung atau peci sehingga mudah sekali membedakan mana makanan atau restoran halal di Tiongkok.

Baca Juga: 9 Potret Menakjubkan Fanjingshan di Tiongkok, Kuil di Atas Gunung

Moza Photo Verified Writer Moza

Education & Travel

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Febrianti Diah Kusumaningrum

Berita Terkini Lainnya