Traveling Saat Ramadan di Eropa, Cek 5 Destinasi Keren Ini

#RamadanMasaKini Alternatif selain Turki nih

Tak akan ada habisnya bila membicarakan destinasi di Eropa. Beberapa kota di Eropa pun meneydiakan makanan halal juga. Ini menjadikannya sangat menyenangkan bagi umat Islam di apalagi traveler muslim untuk menjelajahi Eropa.

Satu-satunya masalah adalah Islamophobia yang masih melanda beberapa kawasan di Eropa. Tapi kamu tak usah takut, karena ada banyak tempat wisata Muslim yang dapat kamu kunjungi di beberapa negara Eropa.

Itu sebabnya, berikut ini adalah negara-negara dengan destinasi liburan ramah Muslim di Eropa.

1. Bulgaria

Traveling Saat Ramadan di Eropa, Cek 5 Destinasi Keren Inilostinplovdiv.com

Tahukah kamu bahwa Bulgaria pernah menjadi Vassal/Negara Satelit bagi Kesultanan Turki Ottoman dan menjadi rumah bagi orang-orang Muslim? Konon, bahwa orang Islam menemukan jalan ke Bulgaria pada pertengahan abad ke-9. Pada tahun 1382, Sofia, ibu kota negara diserang dan ditaklukkan oleh Ottoman.

Selama masa ini, Kesultanan Ottoman membangun masjid atau rumah bergaya Turki Ottoman disini. Di masa sekarang, kamu akan menemukan masjid Banya Bashi. Masjid bergaya Turki Ottoman yang masih kokoh berdiri hingga sekarang

Di kota seperti Plovdiv dan Veliko, kamu bisa menemukan Masjid Dzumaya di Plodiv dan Masjid Tumbul di Shumen.

Bulgaria juga ramah bagi pejalan kaki dan ramah bagi traveler muslim. Percayalah, kamu tidak akan sendirian di jalan dengan jilbab karena mengingat negara ini bekas wilayah Ottoman.

2. Siprus

Traveling Saat Ramadan di Eropa, Cek 5 Destinasi Keren Initavlavehayat.com

Siprus adalah tujuan ramah Muslim yang populer di Eropa dan memang menawarkan opsi untuk mengeksplorasi liburan halal di Eropa. Berbatasan dengan Turki oleh selatan dan di timur oleh Laut Mediterania, Siprus adalah negara yang indah yang akan membuatmu terpesona. Meskipun ukurannya kecil, Siprus memiliki kekayaan sejarah masa lalu dan warisan budaya yang unik dan dipenuhi dengan pantai pasir putih yang indah.

Ada banyak restoran halal di Siprus dan masjid. Contohnya Masjid Lala Mustafa Pasha di mana kamu dapat mempelajari tentang sejarah Islam yang ada di negara ini.

Tak Cuma masjid, disini kamu dapat menemukan Nekropolis yang berada di Paphos. Jaraknya sekitar 2 Km dari pelabuhan Phapos. Di sini kau dapat menemuka situs arkeologi The Tombs of the Kings, yang menjadi Situs Warisan Dunia UNESCO.

Baca Juga: 12 Variasi Kopi dari Berbagai Negara di Eropa, Bikin Melek!

3. Bosnia - Herzegovina

Traveling Saat Ramadan di Eropa, Cek 5 Destinasi Keren Inisarajevotimes.com

Bosnia - Herzegovina menjadi salah satu tujuan wisata halal di Eropa. Negara ini memiliki keindahan yang menakjubkan dan warisan Islam untuk dijelajahi. Situs arkeologi Kekaisaran Ottoman dan Austria - Hongaria yang tersebar di seluruh negeri akan membuatmu terpesona.

Di kota Mostar kamu bisa mengunjungi Stari Most yang terkenal di dunia, jembatan indah yang dirancang oleh arsitek terkenal era Ottoman, Mimar Sinan. Jembatan telah mengalami renovasi dan sekarang dinyatakan sebagai Situs Warisan Dunia oleh UNESCO.

Tempat-tempat lain yang dapat kamu kunjungi adalah desa Blagaj, Taman Nasional Sutjeska untuk dan Sarajevo, ibukota negara ini yang memiliki warisan Islam.

Bosnia dan Herzegovina adalah tujuan ramah Muslim dan hampir 30 persen dari populasi adalah Muslim.

4. Rusia

Traveling Saat Ramadan di Eropa, Cek 5 Destinasi Keren Initheblogofdimi.com

Ketika kamu memikirkan pariwisata di Rusia, beberapa tempat pertama yang muncul di benakmu adalah Moskow dan St. Petersburg. Orang-orang lupa jika Rusia memiliki Kazan dan bahwa Kazan memiliki banyak hal dan sebagian besar juga merupakan tujuan liburan halal dengan mayoritas orang di sana adalah Muslim.

Kazan adalah ibu kota Republik Tatarstan yang sering digambarkan sebagai tempat Eropa bertemu Asia karena sejarahnya dan warisan yang kaya dari kedua benua.

Idealnya, kunjungi Kazan di Musim Panas karena suhu di musim dingin bisa mencapai -13C dan dijamin sangat tidak menyenangkan berada di sini. Cara yang baik untuk belajar lebih banyak tentang sejarah Islam di Kazan adalah dengan mengunjung Masjid Qolsharif, masjid terbesar di Eropa.

5. Spanyol

Traveling Saat Ramadan di Eropa, Cek 5 Destinasi Keren Inipixabay.com/haideriqbal-2290621

Kalo ke Spanyol, pastikan kamu mampir ke Cordoba. Cordoba dulu adalah kota Romawi yang penting dan pusat kekuasaan Islam utama di Abad Pertengahan dan pernah berfungsi sebagai ibukota dinasti Umayyah di Spanyol antara 929 hingga 1031 M.

Berkat interior dan ukurannya yang mengesankan, masjid ini sangat popular di kalangan muslim atau non muslim. Muslim dari seluruh dunia berencana untuk mengunjungi kota yang indah ini dan tidak ada keraguan bahwa Cordoba adalah tujuan ramah Muslim di Eropa. Ketika mengunjungi Cordoba, pastikan Anda juga mengunjungi taman Alcazar, Istana Viana, dan Museo Romero de Torres.

Itu tadi destinasi yang ramah bagi muslim traveler. So, kamu tak perlu lagi ragu untuk berkunjung kesana meski dilakukan di bulan Ramadan.

Baca Juga: [LINIMASA] Data dan Fakta Arus Mudik Lebaran 2019

Muhammad Ubaidillah Photo Verified Writer Muhammad Ubaidillah

Fans Liverpool FC yang mengisi waktu luangnya dengan membaca dan menulis

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Arifina Budi A.

Berita Terkini Lainnya