4 Wisata Malam Terbaik di Busan, Banyak Permainan Cahaya

Salah satunya Gwangalli M Drone Light Show

Kamu masih ingat dengan drama Korea berjudul The King Eternal Monarch (2020) yang diperankan oleh Lee Min Ho dan Kim Go Eun? Ternyata, beberapa adegan di dalam drama ini diambil di Busan, Korea Selatan, lho.

Busan adalah kota terbesar kedua di Korea Selatan setelah Seoul yang terkenal dengan wisata pantai, pegunungan, kuil, dan bangunan seni. Akses menuju ke Busan dari Seoul cukup mudah, yakni bisa menggunakan kereta cepat yang disebut KTX.

Berbicara mengenai atraksi wisata, Busan juga mempunyai beberapa tempat yang menarik untuk dikunjungi, terlebih di malam hari. Beberapa rekomendasi wisata malam di Busan, Korea Selatan, ini bisa kamu jadikan panduan liburan.

Baca Juga: 6 Restoran Halal yang Ada di Busan Korea Selatan, Kulineran Jadi Aman

1. Naik kereta gantung Busan Air Cruise

4 Wisata Malam Terbaik di Busan, Banyak Permainan CahayaAtraksi kereta gantung Busan Air Cruise (pexels.com/Ayesha Naseem)

Rekomendasi wisata malam di Busan yang utama adalah naik kereta gantung bernama Busan Air Cruise. Panjang rute kereta gantung ini diperkirakan 1.62 kilometer yang menghubungkan Songdo Bay di Songnim Park dengan Amnam Park.

Satu kereta dapat menampung kurang lebih 8 penumpang. Wisatawan akan menaiki kereta dari stasiun Songdo Bay dan kemudian turun/berhenti di stasiun Songdo Sky Park.

Kamu dapat mengunjungi Bay Terrrace Observation Deck sebelum menaiki kereta gantung di Stasiun Songdo Bay. Ada banyak atraksi menarik di Stasiun Songdo Sky Park, misalnya, Bucket Dragon Scale, Love Lock, Le Petit Prince, dan Rooftop Sky Harbor Moment Garden yang mempunyai instalasi seni bernama time capsule atau moment capsule.

Busan Air Cruise beroperasi dari jam 09.00—20.00. Biaya tiket disesuaikan dengan jenis kereta, rute (sekali jalan atau pulang pergi), dan ekspres tanpa mengantre. Pilihan jenis kereta terbagi menjadi dua, yaitu crystal cruise yang lantainya transparan dan air cruise yang lantainya tertutup.

Estimasi harga tiket pulang pergi untuk jenis crystal cruise adalah 22.000 won Korea (Rp257 ribuan) untuk orang dewasa (12 tahun ke atas) dan 16.000 won Korea (Rp187 ribuan) untuk anak-anak usia 3 hingga 12 tahun. Informasi lengkap mengenai harga dapat diakses melalui busanaircruise.co.kr.

2. Menyaksikan pemandangan matahari terbenam dan drone light show di Gwangalli Beach

4 Wisata Malam Terbaik di Busan, Banyak Permainan CahayaPemandangan matahari terbenam di Gwangalli Beach dengan latar belakang jembatan Gwangandaegyo (unsplash.com/Luke Ow)

Pantai Gwangalli adalah salah satu pantai terkenal di Busan dan menjadi destinasi utama bagi wisatawan lokal dan asing. Di area ini terdapat banyak kafe, restoran, dan pertunjukan musik atau tarian.

Kawasan ini juga cocok untuk kalian yang ingin mendapatkan suasana romantis bersama pasangan. Kamu wajib menyaksikan pemandangan matahari terbenam dengan latar belakang gedung-gedung pencakar langit.

Di malam hari, Pantai Gwangalli terlihat cantik, karena kamu dapat melihat pemandangan Jembatan Gwangandaegyo yang dililiti lampu warna warni. Tidak hanya itu saja, kamu juga dapat menyaksikan keindahan permainan lampu lewat Gwangalli M Drone Light Show, lho. Acara ini diadakan setiap Sabtu malam. Informasi mengenai jam pertunjukkan dapat diakses melalui busan.go.kr.

Baca Juga: 5 Pantai yang Ada di Kota Busan, Hadirkan Pesona Berbeda

3. Kulineran di Haeundae Traditional Market

4 Wisata Malam Terbaik di Busan, Banyak Permainan Cahayailustrasi korean street food di Busan traditional market (unsplash.com/Jo Quinn)

Menu makanan berbasis ikan banyak ditemukan di Busan, mengingat lokasinya dekat dengan laut. Nah, Haeundae Traditional Market yang letaknya tidak jauh dari pantai Haeundae mempunyai banyak pilihan makanan laut untuk dicoba.

Haeundae Traditional Market buka dari pukul 09.00—22.00. Hanya saja, gerai makanan dan restoran lebih banyak ditemukan di siang atau malam hari. Menu terkenal lainnya di pasar ini adalah es krim honeycomb, hotteok yaitu panekuk yang di dalamnya terdapat pasta kacang merah, dan gurita.

4. Mengunjungi Busan Tower di Yongdusan Park

4 Wisata Malam Terbaik di Busan, Banyak Permainan CahayaBusan Tower di Yongdusan Park (pixabay.com/ john jeon)

Banyak atraksi yang dapat dikunjungi di Taman Yongdusan. Dulunya, gunung di taman ini bernama Songhyeonsan. Namun, dilansir Visit Korea, namanya diganti menjadi Yongdusan karena puncak pegunungan menyerupai kepala naga. Taman ini mempunyai banyak monumen bersejarah, seperti patung Admiral Yi Shun-shin dan 4.19 Revolution Monument.

Untuk kunjungan di malam hari, kamu dapat mengunjungi Busan Diamond Tower yang juga berada di Yongdusan. Busan Diamond Tower beroperasi dari pukul 10.00—22.00. Pembelian tiket ditutup pada 21.30.

Harga tiketnya 12.000 won Korea (Rp140 ribuan) untuk orang dewasa (12 tahun ke atas) dan 9.000 won Korea (Rp105 ribuan) untuk anak-anak usia 3—12 tahun. Di sini kamu dapat melihat pemandangan Kota Busan, pelabuhan, hingga pegunungan dari atas.

Selain itu, di lantai yang lain terdapat atraksi Flying Submarine dan Black Wonderland yang tidak lain adalah instalasi seni yang menggunakan optical illusion. Keren banget, kan?

Wah, ternyata Busan menghadirkan sentuhan wisata yang tidak kalah menarik dari Seoul, terutama di malam hari. Tidak melulu shopping di pusat perbelanjaan saat langit gelap, kamu dapat menaiki kereta gantung hingga melihat iluminasi cahaya di langit sebagai aktivitas wisata malam selama di Busan, Korea Selatan.

Baca Juga: 6 Destinasi Wisata Korea Selatan, Family dan Muslim Friendly!

Maria  Sutrisno Photo Verified Writer Maria Sutrisno

part time penulis

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Naufal Al Rahman
  • Mayang Ulfah Narimanda

Berita Terkini Lainnya