10 Potret Kemeriahan The Beauty Of China di Malam Tahun Baru Imlek 

Dimeriahkan dengan 200 penari kolosal, lho

Dalam menyambut Tahun Baru Imlek 2571, Surabaya kembali memiliki acara spektakuler untuk merayakannya. Bertajuk The Beauty of China, pengunjung akan disuguhkan berbagai hiburan yang mengesankan.

"Acara The Beauty of China yang ke-16 ini sangat berbeda dari sebelumnya, karena memiliki gelaran tari kolosal yang menampilkan empat negara di dalamnya, nanti ada benang merah ceritanya," ujar Marketing Communication Manager Four Points by Sheraton Surabaya, Daniyal Faqih.

Penasaran dengan kemeriahan acara ini? Yuk, simak keseruan The Beauty of China di Surabaya berikut ini!

1. The Beauty of China berlangsung pada 19.00-22.30 di Ballroom The Westin Surabaya. Lebih dari 100 keluarga datang merayakan malam Tahun Baru Imlek di sini

10 Potret Kemeriahan The Beauty Of China di Malam Tahun Baru Imlek Suasana "The Beauty of China" di Ballroom The Westin Surabaya. IDN Times/Naufal Al Rahman

2. Terdapat dua paket yang bisa dipilih, seharga Rp16 juta dan Rp18 juta per keluarga. Bedanya hanya dari segi menu dan posisi meja

10 Potret Kemeriahan The Beauty Of China di Malam Tahun Baru Imlek Suasana panggung "The Beauty of China" di Ballroom The Westin Surabaya. IDN Times/Naufal Al Rahman

3. Acara ini dibuka dengan sajian khas Imlek, yu sheng. Setiap anggota keluarga mengaduk bersama-sama dan diangkat setinggi mungkin, karena dianggap melambangkan keberuntungan

10 Potret Kemeriahan The Beauty Of China di Malam Tahun Baru Imlek Pengunjung mengaduk yu sheng dalam acara "The Beauty of China" di Ballroom The Westin Surabaya. IDN Times/Naufal Al Rahman

4. Saat sesi makan, nyanyian Mandarin yang dibawakan bintang tamu, seperti Huang Jia Jia, Johan Yang, Yohana Wang Rou An, dan Tarik The Tenor, akan menghibur para tamu

10 Potret Kemeriahan The Beauty Of China di Malam Tahun Baru Imlek Johan Yang menghibur pengunjung dalam acara "The Beauty of China" di Ballroom The Westin Surabaya. IDN Times/Naufal Al Rahman

5. Suasana kian semarak dengan iringan musik orkestra yang dibawakan David All Star Production dan Stradivari Orchestra

10 Potret Kemeriahan The Beauty Of China di Malam Tahun Baru Imlek Stradivari Orchestra bermain mengiringi penyanyi dalam acara "The Beauty of China" di Ballroom The Westin Surabaya. IDN Times/Naufal Al Rahman

6. Tari kolosal bertajuk The Journey of Silk Road jadi penutup acara. Menampilkan lebih dari 200 penari muda dengan alur cerita yang menarik, permainan lampu dan LED-nya bikin takjub!

10 Potret Kemeriahan The Beauty Of China di Malam Tahun Baru Imlek Tari kolosal "The Journey of Silk Road" dalam acara "The Beauty of China" di Ballroom The Westin Surabaya. IDN Times/Naufal Al Rahman

Baca Juga: Resep Babi Panggang Kentang untuk Menu Spesial Imlek, Dijamin Endeus!

7. Tarian kolosal bercerita penjelajah yang mengarungi empat negara, dimulai dari Tiongkok. Ditandai dengan bunga lotus dan para penari yang mengelilingi bunga

10 Potret Kemeriahan The Beauty Of China di Malam Tahun Baru Imlek Tari kolosal "Journey of The Silk Road" dalam acara "The Beauty of China" di Ballroom The Westin Surabaya. IDN Times/Naufal Al Rahman

8. Negara kedua adalah India. Hiburan berupa belly dance dan berbagai musik khas Bollywood yang bikin kita bergoyang

10 Potret Kemeriahan The Beauty Of China di Malam Tahun Baru Imlek Tari kolosal "Journey of The Silk Road" dalam acara "The Beauty of China" di Ballroom The Westin Surabaya. IDN Times/Naufal Al Rahman

9. Pertunjukan dari MC Models Management membawa para pengunjung kilas balik ke zaman kekaisaran Eropa

10 Potret Kemeriahan The Beauty Of China di Malam Tahun Baru Imlek Tari kolosal "Journey of The Silk Road" dalam acara "The Beauty of China" di Ballroom The Westin Surabaya. IDN Times/Naufal Al Rahman

10. Yang terbaik selalu disimpan di akhir, Tari Kecak dari Bali sebagai penutup The Journey of Silk Road ini. Keren abis!

10 Potret Kemeriahan The Beauty Of China di Malam Tahun Baru Imlek Tari kolosal "Journey of The Silk Road" dalam acara "The Beauty of China" di Ballroom The Westin Surabaya. IDN Times/Naufal Al Rahman

Untuk menampilkan tarian kolosal dengan sangat apik, butuh waktu untuk yang cukup lama dan persiapan yang tidak mudah.

"Persiapannya dua bulan, bagian paling susahnya adalah menyatukan semua penarinya. Karena gak cuma satu genre saja yang ada, itu sih yang cukup sulit," kata Co-Director  The Journey of Silk Road Thomas Susilo Hadisuwiryo.

Itulah keseruan dan kemeriahan acara The Beauty of China untuk merayakan Tahun Baru Imlek. Acara spektakuler ini menjadi suguhan yang pas untuk keluarga di malam yang spesial. Kalau kamu menghabiskan malam Tahun Baru Imlek di mana, nih?

Baca Juga: 10 Rekomendasi Makanan Terbaik untuk Perayaan Imlek, Semuanya Enak!

Topik:

  • Naufal Al Rahman
  • Dewi Suci Rahayu

Berita Terkini Lainnya