7 Objek Wisata Menarik di Kota Tirana, Ada Museum dalam Bunker!

Tertarik mengunjungi kota seribu bunker?

Tirana merupakan salah satu kota di Eropa yang menarik untuk dikunjungi. Berada di wilayah pegunungan, Tirana menawarkan pemandangan alam dan budaya yang tiada duanya.

Dalam sejarahnya, ibukota Albania ini pernah dikuasai dua kekaisaran besar yaitu Romawi Timur dan Ottoman. Bangunan peninggalan Romawi Timur dan Ottoman masih dapat dijumpai di sudut Kota Tirana.

Selain itu, pemerintahan era komunis yang terjadi antara tahun 1940an hingga 1991 juga turut mempengaruhi kehidupan di Tirana. Beberapa tempat yang menjadi saksi kehidupan masyarakat Tirana di bawah rezim komunis saat ini telah diabadikan sebagai objek wisata menarik bagi para wisatawan. Yuk, kita lihat beberapa objek wisata menarik di Kota Tirana, Albania!

1. Dajti Express Cable Car

7 Objek Wisata Menarik di Kota Tirana, Ada Museum dalam Bunker!potret dajti express cable car (commons.m.wikimedia.org/Leeturtle)

Terdapat sebuah gunung di Kota Tirana yang bernama Gunung Dajti. Menaiki cable car menuju Gunung Dajti adalah pengalaman wisata yang menjadi favorit wisatawan.

Menikmati pemandangan Kota Tirana dari atas cable car menjadi pilihan tepat untuk healing setelah penat berkeliling. Hanya dengan tiket seharga 6 Euro untuk perjalanan bolak-balik, kita sudah bisa merasakan serunya naik cable car.

2. Skanderberg Square

7 Objek Wisata Menarik di Kota Tirana, Ada Museum dalam Bunker!potret skandenberg square (commons.m.wikimedia.org/Pudelek)

Skanderberg Square adalah alun-alun kota terluas yang ada di Eropa Timur. Dibangun pada tahun 1920an dengan rancangan Armando Brasini dari Italia, alun-alun ini diberi nama Skanderberg sesuai nama pahlawan nasional Albania.

Skanderberg Square lebih dari sekedar alun-alun kota karena terdapat bangunan-bangunan penting di sekelilingnya. Paling ikonik tentu saja patung Skanderberg setinggi 11 meter yang menjadi pusat dari alun-alun. Selain itu ada pula The Clock Tower, Et'Hem Bey Mosque, Palace of Culture, Bank of Albania dan National Museum of History.

3. Tirana Castle

7 Objek Wisata Menarik di Kota Tirana, Ada Museum dalam Bunker!potret tirana castle (commons.m.wikimedia.org/Pasztilla)

Tirana Castle merupakan kompleks benteng yang berlokasi tak jauh dari Skanderberg Square. Di tempat ini terdapat reruntuhan benteng yang dibangun oleh kekaisaran Romawi Timur pada tahun 1300 M. Adapun tembok setinggi 6 meter yang tampak sebagai bangunan benteng sebenarnya dibangun oleh kekaisaran Ottoman pada akhir abad 18.

Tirana Castle telah melalui banyak proses pemugaran. Selain menikmati peninggalan warisan Romawi Timur dan Ottoman, kamu juga bisa mengunjungi restoran tradisional, toko souvenir dan galeri seni yang ada di dalam kompleks Tirana Castle.

4. Pyramid of Tirana

7 Objek Wisata Menarik di Kota Tirana, Ada Museum dalam Bunker!potret pyramid of tirana (dok. DW News/Pyramid of Tirana)

Pyramid of Tirana pertama kali dibuka pada tahun 1988 sebagai museum untuk mendiang diktator komunis Albania saat itu, Enver Hoxha. Pasca jatuhnya rezim komunis di akhir tahun 1991, bangunan piramid ini terbengkalai dan sempat menjadi markas NATO saat terjadi perang Kosovo.

Kini, Pyramid of Tirana telah direnovasi ulang sebagai ekspresi terlepasnya Albania dari masa komunisme. Sejak tahun lalu, objek wisata ini telah dibuka kembali untuk umum dan menjadi pusat kegiatan pemuda dengan dibukanya cafe, studio dan coworking-space. Kalau berkunjung kesini, pastikan kamu naik sampai puncak piramida, ya.

5. Bunk Art

7 Objek Wisata Menarik di Kota Tirana, Ada Museum dalam Bunker!potret museum bunk art 2 (commons.m.wikimedia.org/Sharon Hahn Darlin)

Antara tahun 1960 hingga 1980an, Enver Hoxha diliputi rasa paranoid akan serangan nuklir dari Uni Soviet ke negaranya. Saking parno-nya, dia sampai membangun ratusan ribu bunker yang tersebar di penjuru negeri Albania. Ironisnya, sampai akhir hayatnya, serangan nuklir yang dikhawatirkannya tak pernah ada dan membuat Albania penuh dengan bunker.

Bunk Art merupakan program pemerintah Albania untuk merevitalisasi bunker-bunker nuklir tersebut menjadi objek wisata berupa museum. Tema museum Bunk Art adalah sejarah Albania mulai dari invasi oleh Italia hingga akhir rezim komunis Enver Hoxha.

Awalnya hanya terdapat satu Bunk Art yang berlokasi tak jauh dari markas militer Albania. Namun, kini sudah ada Bunk Art 2 yang terletak tepat di pusat Kota Tirana. Berbeda dengan tema Bunk Art pertama, Bunk Art 2 lebih banyak bercerita tentang kementerian dalam negeri Albania selama era komunisme, kehidupan militer, serta kamp pekerja paksa.

6. House of Leaves

7 Objek Wisata Menarik di Kota Tirana, Ada Museum dalam Bunker!potret house of leaves (dok. World Wild Hearts/Tirana)

Meskipun namanya terdengar seperti museum alam, House of Leaves ternyata menyimpan kisah yang lebih "dark". House of Leaves, yang juga disebut Museum of Secret Surveillance, dulunya merupakan pusat keamanan pemerintah dari tahun 1944–1991. 

Selama rezim Enver Hoxha, gedung ini dipakai untuk mengontrol dan memantau setiap pergerakan masyarakat Albania. Dengan tiket 6 Euro, kamu bisa melihat  jejak teknologi spionase yang dipakai pemerintah Albania selama rezim komunis.

7. Blloku

7 Objek Wisata Menarik di Kota Tirana, Ada Museum dalam Bunker!potret kawasan blloku (dok. Albert Videomaker/Blloku)

Di era komunisme, Blloku adalah kawasan privat dan hanya dikhususkan bagi pejabat pemerintah. Villa Enver Hoxha juga berada di daerah ini. Pasca kematiannya, Blloku mulai dibuka untuk semua kalangan.

Blloku kini telah berubah menjadi kawasan metropolitan dan tempat nongkrong anak muda. Aneka cafe, restaurant dan bar berdiri di sepanjang jalanan Blloku. Meminum macchiato sambil menikmati hidupnya suasana Blloku, sangat pas untuk beristirahat sejenak.

Beberapa objek wisata menarik di Kota Tirana sekaligus menjadi bukti kekayaan sejarah bangsa Albania. Meskipun memiliki akar sejarah komunisme, saat ini Albania menjadi salah satu tujuan wisata Eropa underrated yang mulai diminati wisatawan asing.

Nisa Istiqomah Photo Verified Writer Nisa Istiqomah

menulis sebagian dari hobi

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Hella Pristiwa

Berita Terkini Lainnya