10 Tempat Wisata di Kuningan Terbaru 2021 yang Cantik dan Hits

Pesona alamnya sangat menawan

Kuningan merupakan salah satu kabupaten di Jawa Barat yang menawarkan aneka ragam wisata alam. Beberapa di antaranya danau, gunung, dan perbukitan yang menawan.

Belum pernah berkunjung ke Kuningan sebelumnya? Di sini, kamu bisa mengeksplorasi berbagai wisata alamnnya yang masih alami, lho. Inilah beberapa tempat wisata di Kuningan terbaru 2021 untuk inspirasi liburanmu.

1. Telaga Biru

10 Tempat Wisata di Kuningan Terbaru 2021 yang Cantik dan HitsTelaga Biru (instagram.com/nanafahreziaa)

Air Telaga Biru tampak biru kehijauan yang sangat bening. Dikelilingi pepohonan yang bikin telaga ini tampak tersembunyi dari keramaian. Kamu bisa berkeliling dengan perahu sembari memberi makan ikan.

Lokasi: Desa Kaduela, Kecamatan Pasawahan, Kabupaten Kuningan, Jawa Barat

Jam operasional: 09.00-17.00 WIB

Harga: Rp10 ribu

2. Curug Nyandung

10 Tempat Wisata di Kuningan Terbaru 2021 yang Cantik dan HitsCurug Nyandung (instagram.com/jhafar_jheff)

Dalam bahas Sunda, nyandung berarti poligami. Kabarnya, kalau meminum air di sini bakal melancarkan proses poligami. Kamu bisa menemukan tiga curug yang saling berdampingan.

Lokasi: Desa Cimenga, Kecamatan Darma, Kabupaten Kuningan, Jawa Barat

Jam operasional: 24 jam

Harga: Rp5.000

3. Lembah Cilengkrang

10 Tempat Wisata di Kuningan Terbaru 2021 yang Cantik dan HitsLembah Cilengkrang (instagram.com/jakasubrata)

Lembah Cilengkrang merupakan wisata paket all in one yang menawan. Terdapat bumi perkemahan yang menyatu dengan alam. Dilengkapi dengan curug, kolam kecil, dan perbukitan yang menawan.

Lokasi: Desa Pajambon, Kecamatan Kramatmulya, Kabupaten Kuningan, Jawa Barat

Jam operasional: 08.00-18.00 WIB

Harga: Rp15 ribu

4. Telaga Remis

10 Tempat Wisata di Kuningan Terbaru 2021 yang Cantik dan HitsTelaga Remis (instagram.com/aasepbro)

Telaga Remis memiliki air yang jernih dan dingin, karena berada di kaki Gunung Ciremai. Di sekitarnya, kamu bisa melihat pepohonan liar yang menjulang tinggi. Sesuai namanya, ternyata telaga ini memang dihuni remis atau kerang air tawar.

Lokasi: Desa Kaduela, Kecamatan Pasawahan, Kabupaten Kuningan, Jawa Barat

Jam operasional: 09.00-16.00 WIB

Harga: Rp7.500

5. Curug Bangkong

10 Tempat Wisata di Kuningan Terbaru 2021 yang Cantik dan HitsCurug Bangkong (instagram.com/miftahfarid26)

Sebelum mencapai tempat ini, kamu akan melewati hamparan sawah, lahan kering, dan kebun. Sesampainya di lokasi, kamu akan melihat cantiknya air terjun setinggi 23 meter. Di bagian bawahnya, ada kolam yang bisa digunakan bermain air.

Lokasi: Desa Kertawirama, Kecamatan Nusaherang, Kabupaten Kuningan, Jawa Barat

Jam operasional: 08.00-16.00 WIB

Harga: gratis

6. Gunung Cereme

10 Tempat Wisata di Kuningan Terbaru 2021 yang Cantik dan HitsGunung Cereme (instagram.com/indrameisal)

Untuk mencaki Gunung Cereme, kamu bisa lewat jalur Linggarjati yang berada di desa Linggasana. Di jalur ini, kamu akan menemui pepohonan yang menghalangi jalan. Semakin mendekati puncak, semakin curam, serba hati-hati, ya!

Lokasi: Kabupaten Kuningan dan Kabupaten Majalengka, Provinsi Jawa Barat

Jam operasional: 24 jam

Harga: Rp5.000-7.500

Baca Juga: 10 Tempat Wisata di Sentul yang Lagi Hits dan Kekinian, Sudah ke Sini?

7. Curug Landung

10 Tempat Wisata di Kuningan Terbaru 2021 yang Cantik dan HitsCurug Landung (instagram.com/ilhanjoe)

Air terjun ini tingginya mencapai sekitar 30 meter. Dikelilingi dengan tebing tinggi yang dihiasi tumbuhan liar. Di sekitar tempat ini, disediakan berbagai spot warna-warni yang jadi incaran wisatawan untuk hunting foto.

Lokasi: Jalan Pejambon-Sagara Hiang, Desa Cisantana, Kecamatan Cigugur, Kabupaten Kuningan, Jawa Barat

Jam operasional: 24 jam

Harga: Rp10 ribu

8. Situ Wulukut

10 Tempat Wisata di Kuningan Terbaru 2021 yang Cantik dan HitsSitu Wulukut (instagram.com/kelvinsawal)

Danau ini masih sangat alami dengan dikelilingi hutan pinus yang lebat. Sekilas menyerupai Ranu Kumbolo, bukan? Namun, tempat ini dilengkapi aneka wahana, seperti perahu, sepeda air, dan flying fox.

Lokasi: Desa Kertayuga, Kecamatan Nusaherang, Kabupaten Kuningan, Jawa Barat

Jam operasional: 08.00-17.00 WIB

Harga: Rp5.000

9. Curug Putri Palutungan

10 Tempat Wisata di Kuningan Terbaru 2021 yang Cantik dan HitsCurug Putri Palutungan (instagram.com/satria_dwiguna02)

Curug Putri Palutungan tingginya mencapai sekitar 20 meter. Aliran air pegunungannya yang jernih tertampung di kolam bawahnya. Di kawasan ini, kamu juga bisa berkemah yang hanya dikenakan harga sekitar Rp15 ribu.

Lokasi: Desa Cisantana, Kecamatan Cigugur, Kabupaten Kuningan, Jawa Barat

Jam operasional: 08.00-17.30 WIB

Harga: Rp20 ribu

10. Bukit Lambosir

10 Tempat Wisata di Kuningan Terbaru 2021 yang Cantik dan HitsBukit Lambosir (instagram.com/aasepbro)

Bukit Lambosir berada pada ketinggian sekitar 849 meter di atas permukaan laut. Untuk mencapai puncaknya, kamu hanya butuh waktu sekitar 20 menit. Sebaiknya, membawa bekal sendiri biar bisa dimakan sesampainya di puncak.

Lokasi: Desa Setianegara, Kecamatan Cilimus, Kabupaten Kuningan, Jawa Barat

Jam operasional: 24 jam

Harga: Rp15 ribu

Dari beberapa tempat wisata di Kuningan terbaru 2021 di atas, ada yang ingin kamu kunjungi dalam waktu dekat? Ajak keluarga atau pun orang terkasih ke sini, ya!

Baca Juga: 10 Tempat Wisata Alam di Gianyar Bali, Suasananya Mendamaikan Hati

Topik:

  • Dewi Suci Rahayu
  • Eddy Rusmanto

Berita Terkini Lainnya