7 Desa Tercantik di Kanada, Bikin Terpukau dengan Keindahannya!
Follow IDN Times untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Saat ini, banyak wisatawan yang memilih menjadikan desa sebagai tempat untuk berlibur. Karena selain menenangkan, juga jauh dari hiruk pikuk. Setiap negara biasanya juga mempunyai beberapa desa yang indah dan juga ideal dibuat untuk berlibur. Salah satunya adalah Kanada.
Negara ini mempunyai beberapa desa yang terkenal cantik dan mempunyai panorama yang menakjunkan. Berikut tujuh desa tercantik di Kanada, bikin terpukau dengan keindahannya!
1. Merrickville
Merrickville merupakan sebuah desa yang dijuluki Jewel of the Rideau. Desa ini dianggap sebagai desa terindah di Kanada oleh Komunitas di Bloom. Tempat yang mengesankan ini merupakan rumah bagi gereja-gereja bernuansa Gotik yang indah, rumah-rumah batu bersejarah, dan rumah-rumah bergaya Victoria yang megah.
Banyak dari bangunan tersebut yang telah diubah menjadi toko di komunitas artistik desa yang mengalami perkembangan pesat yang menjual kerajinan, barang antik, dan karya seni.
2. Memramcook
Memramcook memerlukan waktu sekitar 20 menit berkendara dari kota Moncton dan Dieppe. Desa ini merupakan salah satu pusat utama budaya Acadia, sehingga banyak warga setempat berbicara menggunakan bahasa Prancis turunan Chiac yang berbeda.
Terdapat pula Situs Sejarah Nasional Monumen-Lefebvre yang menawarkan pameran menarik tentang sejarah orang-orang Acadian. Yang tak kalah memikat, desa ini dikelilingi oleh pemandangan indah yang berasal dari Sungai Memramcook, yang menawarkan jalur berjalan kaki dan bersepeda melalui rawa-rawa yang indah.
3. North Hatley
North Hatley berlokasi 29 km dari selatan kota Sherbrooke. Desa ini berbentuk seperti amfiteater alami. Desa ini menjadi tempat tinggal musim panas favorit bagi orang Amerika kaya menjelang akhir abad ke-19 yang membuatnya menghasilkan pembangunan banyak tempat tinggal mewah.
Terdapat rumah berusia berabad-abad ini telah diubah menjadi B&B yang indah, galeri seni, dan butik.
Baca Juga: 9 Potret Taman Nasional Jasper di Kanada, Surganya Pencinta Alam!
4. Waterton
Editor’s picks
Waterton merupakan desa pegunungan kecil yang bertempat di sepanjang danau di tengah Taman Nasional Danau Waterton. Desa ini berada di dekat perbatasan Amerika Serikat-Kanada.
Pengunjung yang mendekati desa akan disambut dengan pemandangan mengesankan dari Prince of Wales Hotel yang bersejarah dengan latar belakang gunung yang menawan. Terdapat beberapa restoran, toko, hotel, dan fasilitas wisata lainnya yang dapat dinikmati oleh pengunjung.
5. Elora
Elora berlokasi sekitar 19 km di barat laut Guelph. Desa ini terletak di Ngarai Elora, di mana tebing batu kapur menghadap ke tepi Sungai Grand dan Irvine. Wisata alam ini merupakan tempat favorit untuk bermain kayak, berkemah, hingga mendaki.
Terdapat pula Kawasan Konservasi Tambang Elora yang merupakan bekas tambang batu kapur yang sekarang digunakan oleh warga lokal dan turis untuk berenang.
6. Harrison Hot Springs
Harrison Hot Springs merupakan sebuah desa kecil yang terletak 121km dari timur Vancouver di sepanjang tepi Danau Harrison. Desa ini mempunyai pemandangan danau yang menawan dari pantai berpasir dan pegunungan di sekitarnya.
Desa ini terkenal dengan sumber air panas penyembuhannya, yang memiliki kandungan mineral alami yang tinggi, sehingga banyak pengunjung yang berbondong-bondong untuk merasakan kesegaran sumber air panas ini.
7. Tadoussac
Tadoussac memerlukan sekitar tiga jam perjalanan dari Kota Quebec. Desa ini terkenal karena kemungkinan membuat pengunjung bisa menonton ikan paus yang luar biasa. Desa ini berlokasi di titik pertemuan Saguenay Fjord dan muara St. Lawrence, tempat paus tinggal berlama-lama selama musim panas sebelum bermigrasi ke Samudra Atlantik pada musim gugur.
Selain ikan paus, desa ini juga menyuguhkan suasana bersejarah yang berseni, dengan banyak toko dan butik unik yang berjajar di jalan-jalannya.
Berkunjung ke desa-desa bisa menjadikan liburan lebih berkesan. Selain itu, suasananya yang begitu menenangkan bisa juga menjernihkan pikiran.
Baca Juga: 5 Minuman Khas Kanada yang Jadi Favorit Wisatawan, Bikin Nagih!
IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.