Wisata Bukit Holbung Samosir: Lokasi, Rute, dan Tips Liburan

Suasananya bak sedang berada di Selandia Baru!

Salah satu spot paling keren untuk menyaksikan panorama Danau Toba dengan jelas adalah melalui Bukit Holbung. Wisata bukit hijau nan asri ini berada di Desa Janji Marhatan.

Bila rumput-rumputnya sedang subur dan berwarna hijau, bukit ini akan berubah menjadi "Bukit Teletubbies". Suasananya begitu nyaman dan menenangkan. Selain itu, banyak pengunjung yang memanfaatkan areanya untuk berkemah.

Jika ingin merasakan keindahannya langsung, akan lebih baik kalau kamu berkunjung ke Bukit Holbung. Informasi wisata Bukit Holbung di Samosir, Sumatra Utara, berikut ini bisa jadi panduan liburanmu.

1. Lokasi, jam operasional, dan harga tiket

Wisata Bukit Holbung Samosir: Lokasi, Rute, dan Tips LiburanBukit Holbung (instagram.com/hirzanrmdhn)

Lokasi: Dolok Raja, Harian, Samosir, Sumatera Utara

Jam operasional: setiap hari, 24 jam

Harga: Rp5.000

2. Mitos di Bukit Holbung

Wisata Bukit Holbung Samosir: Lokasi, Rute, dan Tips LiburanBukit Holbung (instagram.com/darkoberampu)

Bukit Holbung sudah ada sejak lama, usianya bahkan telah mencapai 200 tahun. Walaupun begitu, pesona alamnya tetap terjaga hingga saat ini. Wisatawan bisa menikmati waktunya selama berada di sini untuk menenangkan diri, terutama ketika berada di puncak bukit.

Di balik keindahan yang dihadirkan, ternyata wisata ini menyimpan mitos. Konon, untuk siapa saja yang sukses mendaki sampai ke puncak di bukit ke delapan, maka perjalanan cintanya akan berjalan mulus. Memang terlihat tidak sulit, tetapi butuh waktu tempuh yang lama dan tenaga yang ekstra untuk dapat menuntaskan misi ini.

3. Aktivitas selama liburan di Bukit Holbung

Wisata Bukit Holbung Samosir: Lokasi, Rute, dan Tips LiburanBukit Holbung (instagram.com/paroposilalahi)

Salah satu kegiatan menarik yang banyak dilakukan wisatawan adalah menikmati birunya air Danau Toba dengan barisan pegunungan di sekelilingnya. Pengunjung dapat merasakan udara yang sejuk dengan suasana yang menenangkan.

Selain itu, dari puncak tersebut, pengunjung dapat menyaksikan keindahan matahari terbit atau terbenam. Tak sampai di situ, banyak pengunjung yang sengaja datang ke sini untuk berkemah. Mereka ingin merasakan udara malam dari ketinggian bukit sambil melihat pesona yang dihadirkan alam sekitarnya.

Lokasi yang paling sering dipilih untuk mendirikan tenda adalah puncak-puncak terdekat dari pintu masuk. Namun, tak sedikit pula yang membangun tendanya di puncak terakhir.

Baca Juga: 9 Potret Bukit Holbung di Tepi Danau Toba, Pesonanya Mirip Islandia!

4. Fasilitas pendukung di Bukit Holbung

Wisata Bukit Holbung Samosir: Lokasi, Rute, dan Tips LiburanBukit Holbung (instagram.com/hirzanrmdhn)

Sebagai wisata alam, fasilitas yang diberikan Bukit Holbung tergolong cukup lengkap dan dalam keadaan baik. Fasilitas ini termasuk area parkir kendaraan dan toilet yang berada dekat dengan pintu masuk.

Di samping itu, terdapat rumah makan yang menjual makanan dan minuman yang terletak di sekitar pintu masuk. Untuk tempat ibadah berada kurang lebih 10-15 menit dari lokasi.

5. Tips berwisata di Bukit Holbung

Wisata Bukit Holbung Samosir: Lokasi, Rute, dan Tips LiburanBukit Holbung (instagram.com/novia_hh)

Sebelum memutuskan berwisata dj Bukit Holbung, kamu harus menyiapkan semuanya. Ini termasuk tubuh yang fit, pakaian dan alas kaki yang nyaman, hingga obat-obatan pribadi. Bawalah jaket atau pakaian hangat, karena kondisi cuaca yang terkadang tidak menentu.

Selain itu, bawalah perbekalan yang cukup, baik makanan maupun minuman, mengingat rumah makan di area tersebut hanya tersedia di dekat pintu masuk. Jika ingin berkemah, bawalah peralatan secara mandiri.

Melakukan berbagai kegiatan menarik selama di Bukit Holbung menghadirkan keseruan tersendiri. Momen seru yang terukir, tentu akan menjadi pengalaman yang tersimpan rapi di dalam hati, kan?

Baca Juga: 5 Mitos di Wisata Danau Toba Paling Populer, Lestari hingga Kini

Ratna Herlina Photo Verified Writer Ratna Herlina

At least God's Plan is always much better than mine.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Naufal Al Rahman

Berita Terkini Lainnya