10 Potret Alami Curug Maratangga di Pemalang yang Jarang Terjamah

Pemandangan yang disuguhkan juga tiada dua #LokalIDN

Berwisata ke curug atau air terjun banyak menjadi tujuan para wisatawan. Selain memilki panorama yang masih alami, keindahan curug juga tampak eksotis bila diabadikan dengan kamera.

Bagi wisatawan sekitar Pemalang, ada sebuah curug yang masih alami dan sepi pengunjung, bernama Curug Maratangga. Bagi sebagian orang mungkin nama curug ini masih terdengar cukup asing, bahkan warga yang tinggal di sekitar Pemalang sekalipun.

Biar gak penasaran, berikut potret Curug Maratangga yang bakal bikin kamu terpesona. Simak yuk! 

1. Curug Maratangga bisa kamu temukan di Sawah, Sima, Moga, Kabupaten Pemalang, Jawa Tengah

10 Potret Alami Curug Maratangga di Pemalang yang Jarang TerjamahCurug Maratangga (instagram.com/tayul__)

2. Aliran air terjun ini terbilang cukup rendah, yakni hanya sekitar 10 meter

10 Potret Alami Curug Maratangga di Pemalang yang Jarang TerjamahCurug Maratangga (instagram.com/bhanne_cassuma)

3. Hal ini membuat Curug Maratangga dapat dilihat dari atas ke bawah dengan mudah

10 Potret Alami Curug Maratangga di Pemalang yang Jarang TerjamahCurug Maratangga (instagram.com/denismrutu610)

4. Menurut warga lokal, nama Maratangga disematkan karena penampakan air terjun yang bertingkat seperti tangga

10 Potret Alami Curug Maratangga di Pemalang yang Jarang TerjamahCurug Maratangga (instagram.com/adjiepambudiejr)

5. Untuk mencapai curug ini, perjuangannya tidaklah mudah. Kamu harus berjalan kaki menyusuri persawahan dan semak-semak untuk sampai tujuan

10 Potret Alami Curug Maratangga di Pemalang yang Jarang TerjamahCurug Maratangga (instagram.com/aminprakoso24)

Baca Juga: 10 Potret Bukit Kukusan Pemalang, Ada Banyak Spot Foto Eksotis

6. Tenang saja, perjalananmu tak akan terasa membosankan, kok. Sebab, pemandangan Gunung Slamet dari kejauhan akan menemanimu

10 Potret Alami Curug Maratangga di Pemalang yang Jarang TerjamahCurug Maratangga (instagram.com/herman.saputra45)

7. Semua lelah dan perjuanganmu akan sirna ketika merasakan suasana air terjun yang asri dan teduh

10 Potret Alami Curug Maratangga di Pemalang yang Jarang TerjamahCurug Maratangga (instagram.com/herman.saputra45)

8. Belum lengkap rasanya kalau tidak bermain air saat ke Curug Maratangga

10 Potret Alami Curug Maratangga di Pemalang yang Jarang TerjamahCurug Maratangga (instagram.com/suryomulyo6)

9. Di bawah aliran air terjun, ada kolam alami yang biasa digunakan untuk mandi atau bermain air. Pastikan bawa baju ganti jika kamu ingin berenang di sini

10 Potret Alami Curug Maratangga di Pemalang yang Jarang TerjamahCurug Maratangga (instagram.com/anajennytha)

10. Untuk menikmati keindahan Curug Maratangga, pengunjung akan dikenakan biaya Rp5.000 per orang

10 Potret Alami Curug Maratangga di Pemalang yang Jarang TerjamahCurug Maratangga (instagram.com/adoyakuy17)

Suasana alami yang disuguhkan Curug Maratangga dapat menjadi alternatif healing bagi kamu yang menginginkan ketenangan. Meskipun butuh perjuangan dan tenaga ekstra, akan sebanding dengan keindahan yang ditemukan.

Baca Juga: 10 Potret Curug Puncak Manik, Curug Instagramable di Sukabumi

Rena Murtiviana Photo Verified Writer Rena Murtiviana

suka senja, musik dan drakor

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Febrianti Diah Kusumaningrum

Berita Terkini Lainnya