Informasi Wisata Curug Bugbrug : Rute, Harga Tiket, dan Tipsnya

Bandung tak pernah kehabisan wisata yang akan memanjakan mata wisatawan. Di balik populernya wisata di Bandung, ternyata ada tempat wisata yang masih belum banyak terjamah wisatawan. Namanya ialah Curug Bugbrug.
Bukan berarti tak memiliki pesona yang menawan, justru sebaliknya. Lantaran masih sepi pengunjung, Curug Bugrug menawarkan keindahan yang masih alami.
Simak informasi wisata Curug Bugbrug berikut ini yang bisa kamu jadikan panduan berlibur kelak!
1. Lokasi, jam operasional, dan harga tiket

Lokasi : Jalan Kolonel Matsuri, Kertawangi, Cisarua, Kabupaten Bandung Barat, Provinsi Jawa Barat.
Jam operasional : 24 jam setiap harinya.
Harga tiket : Rp7.500.
2. Rute menuju Curug Bugbrug

Bila berangkat dari Kota Bandung :
Bandung - Jalan Sunda - Jalan Jawa - Jalan Sumatera - Jalan Merdeka - Jalan Wastukencana - Jalan Cihampelas - Jalan Dr. Cipto - Jalan Dr. Otten - Jalan Pasteur- Jalan Pasir Kaliki - Jalan Sersan Bajuri - Jalan Kp Ciwangun Indah Camp - Curug Bugbrug.
3. Daya tarik Curug Bugbrug

Bukan tanpa arti, nama "bugbrug" memiliki pengertian bertumpuk. Aliran air yang jatuh dari atas sekilas terlihat seolah bertumpuk-tumpuk. Selain itu, saat air jatuh ke dasar curug akan menimbulkan suara brug brug.
Air terjun setinggi 50 meter ini memang belum sepopuler air terjun lain yang ada di Bandung. Meski begitu, panorama alamnya sangat sayang untuk dilewatkan.
Lokasinya yang tersembunyi merupakan sebuah keuntungan bagi wisatawan yang menyukai petualangan. Lantaran kamu dapat dengan leluasa menikmati keindahan Curug Bugbrug tanpa berdesakan dengan wisatawan lain.
Di bawah air terjun ini terdapat sebuah kolam penampungan dengan kedalaman mencapai 3-4 meter. Sayangnya, kolam ini memiliki pusaran air yang berbahaya untuk diselami. Sebagai gantinya, pengunjung bisa bermain di aliran sungai yang jernih sembari menikmati pemandangan air terjun.
4. Fasilitas yang tersedia di Curug Bugbrug

Meski belum terlalu populer, Curug Bugbrug telah dilengkapi dengan fasilitas yang cukup baik. Fasilitas tersebut antara lain seperti toilet dan musala.
Tak hanya itu, kamu juga bisa bersantai di saung yang tersedia. Buat yang pengin liburan menyatu dengan alam, terdapat area luas yang bisa kamu gunakan untuk mendirikan tenda lho!
5. Tips mengunjungi Curug Bugbrug

Sebelum mengunjungi Curug Bugbrug, sebaiknya perhatikan beberapa tips berikut ini :
- Hindari berkunjung saat musim hujan karena medan yang berupa tanah akan cenderung becek dan licin.
- Gunakan sepatu atau alas kaki yang nyaman agar memudahkanmu saat trekking.
- Bawalah perbekalan seperti makanan dan minuman mengingat belum tersedia penjual makanan di sekitar air terjun.
- Apabila ingin berkemah, siapkan peralatan seperti tenda dan lain-lain secara mandiri lantaran belum ada penyewaan di sini.
- Tak ada jam operasional untuk mengunjungi Curug Bugbrug. Tapi waktu terbaik untuk mengunjungi tempat ini adalah pukul 09.00-16.00 WIB.
Berlibur ke air terjun memang tak pernah gagal dalam menyegarkan tubuh dan pikiran. Lokasi Curug Bugbrug yang tak terlalu jauh dari kota bisa kamu jadikan opsi untuk liburan akhir pekan nanti. Selamat berlibur!