10 Pemandangan Alam Kolom Basal dari Seluruh Dunia, Elok!

Formasi bebatuan unik yang memukau!

Pemandangan alam di muka Bumi ini cukup beragam. Tak hanya gunung atau bukit, rupanya ada kolom basal yang jika dilihat bikin kagum! Kolom basal adalah formasi bebatuan alami yang terbentuk dari proses vulkanik atau erosi yang terjadi di masa lalu. Hasil bebatuan yang dihasilkan pun memiliki bentuk yang unik dan tak biasa. Misalkan hexagon, balok, prisma, dan bahkan sisik.

Di seluruh belahan Bumi, banyak sekali kolom basal yang memiliki panorama menakjubkan. Tidak heran, kolom-kolom basal ini pun ramai dikunjungi oleh para wisatawan setiap tahunnya. Kalau kamu tertarik juga, kamu bisa mengunjungi deretan kolom basal paling menakjubkan berikut.

1. Terletak di Irlandia, Giant's Causeway adalah kolom basal paling terkenal di dunia. Memiliki pemandangan alam yang indah, kolom ini telah jadi situs Warisan Dunia UNESCO

10 Pemandangan Alam Kolom Basal dari Seluruh Dunia, Elok!Giant's Causeway (instagram.com/best_of_ireland)

2. Basaltic Prisms of Santa María Regla merupakan kolom basal populer yang mengalirkan air dari Bendungan San Antonio

10 Pemandangan Alam Kolom Basal dari Seluruh Dunia, Elok!Basaltic Prisms of Santa María Regla (instagram.com/eder_lom)

3. Terletak di dekat Gunung Mammoth di California, Devils Postpile National Monument menjadi salah satu kolom basal paling fantastis di Amerika Serikat

10 Pemandangan Alam Kolom Basal dari Seluruh Dunia, Elok!Devils Postpile National Monument (instagram.com/naturefueled_nurse)

4. Peristiwa vulkanik era Paleosen menyebabkan lahirnya Fingal's Cave sebagai salah satu pemandangan alam terbaik dari Skotlandia

10 Pemandangan Alam Kolom Basal dari Seluruh Dunia, Elok!Fingal's Cave (instagram.com/goldenhatofdoom)

5. Indah menawan, itulah kata yang tepat untuk menggambarkan panorama Svartifoss, tebing kolom basal di Taman Nasional Vatnajökull Islandia

10 Pemandangan Alam Kolom Basal dari Seluruh Dunia, Elok!Svartifoss (instagram.com/keven_travelling)

Baca Juga: 9 Desa Terindah di Georgia yang Punya Pemandangan bak Negeri Dongeng

6. Terbentuk sekitar 270.000 tahun, Takachiho Gorge merupakan jurang dengan sungai yang mengalirkan air berwarna biru hijau yang indah

10 Pemandangan Alam Kolom Basal dari Seluruh Dunia, Elok!Takachiho Gorge (instagram.com/takachiho_tourist_association)

7. Cape Stolbchaty di Pulau Kunashir merupakan bebatuan retak dalam bentuk heksagonal yang diciptakan oleh letusan Gunung Mendeleev

10 Pemandangan Alam Kolom Basal dari Seluruh Dunia, Elok!Cape Stolbchaty (instagram.com/russianwikinews)

8. Bebatuan Namibia disebut Organ Pipes karena bentuknya yang menyerupai pipa organ dengan tinggi lebih dari 15 kaki

10 Pemandangan Alam Kolom Basal dari Seluruh Dunia, Elok!Organ Pipes (instagram.com/workshop26_kimba)

9. Awalnya dijuluki Basaltic Cape, tebing basal yang ada di Australia ini pun diubah namanya menjadi Cape Raoul pada awal abad ke-19

10 Pemandangan Alam Kolom Basal dari Seluruh Dunia, Elok!Cape Raoul (instagram.com/hobartandbeyond)

10. Rasakan berenang di Hexagon Pool yang merupakan tebing basal setinggi 15 kaki. Dikenal curam, pemandangan alam yang indah ini bisa kamu nikmati di Cagar Alam Hutan Yehudiya Israel

10 Pemandangan Alam Kolom Basal dari Seluruh Dunia, Elok!Hexagon Pool (instagram.com/eliel_travel)

Bagaimana? Sekarang jadi tahu, kan, kalau pemandangan alam itu jenisnya ada banyak banget! Salah satunya yang dimiliki oleh kolom basal. Keindahan kolom basal memang patut diacungi jempol. Keelokkan formasi bebatuannya bikin pengen berfoto di sana. Semoga kamu punya kesempatan untuk menikmati keindahannya sekali seumur hidup, nih!

Baca Juga: 9 Pesona Keindahan Alam Air Terjun Songgo Langit di Jepara, Surga Alam

Sintya Yoo Photo Verified Writer Sintya Yoo

nothing

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Debby Utomo

Berita Terkini Lainnya