Itinerary Liburan 3 Hari ke Cappadocia-Turki, Pelesiran Lebih Berkesan

Liburan lebih terarah dan hemat bujet

Apakah kamu berencana mengunjungi Cappadocia dalam waktu dekat? Wah, kebetulan sekali kamu menemukan artikel ini.

Sebab, IDN Times akan membagikan ide itinerary liburan tiga hari ke Cappadocia, Turki. Termasuk di dalamnya menyangkut tempat menginap, destinasi wisata dengan pemandangan terbaik, tempat makan, dan lain-lain.

Dengan membuat itinerary perjalanan, maka kamu akan terbantu memaksimalkan waktu selama liburan. Yuk, langsung saja simak ide itinerary liburan tiga hari ke Cappadocia, Turki, sebagai berikut! Check this out!

Hari ke-1

Itinerary Liburan 3 Hari ke Cappadocia-Turki, Pelesiran Lebih BerkesanPotret Goreme Open Air Museum (instagram.com/hwijaya)

08.00: Tiba di Bandara Nevsehir Cappadocia (NAV) setelah menempuh penerbangan selama 15 jam dari Jakarta pada pukul 21.00 (hari sebelumnya). Transit di Istanbul.

08.00-09.00: Keperluan imigrasi dan bagasi di bandara.

09.00-10.30: Checkin hotel sekaligus sarapan. Beberapa rekomendasi hotelnya terdiri dari:

  • Sultan Cave Suites, salah satu hotel mewah terbaik dengan pemandangan lembah dan balon udara yang sangat indah.

  • Zara Cave Hotel, memiliki teras yang indah di mana kamu dapat menonton balon udara.

  • Cappadocia Cave Rooms. Meski harganya murah, hotel ini memiliki kamar yang sangat bagus dan bersih. Terasnya menawarkan pemandangan indah. Sarapan lezat juga ditawarkan setiap hari.

10.30-12.30: Hot Air Balloon Ride. Terbang di atas lembah yang indah sambil dikelilingi ratusan balon warna-warni adalah pengalaman sekali seumur hidup yang harus dicoba saat berlibur ke Cappadocia.

12.30-14.30: Makan siang di Café Safak. Tempat yang tepat untuk mulai membiasakan diri dengan masakan khas Turki. Menu favoritnya adalah sup miju-miju.

14.30-16.30: Goreme Open Air Museum. Situs UNESCO ini dipenuhi dengan serangkaian gereja yang diukir di bebatuan.

16.30-18.30: Mengunjungi Rug Shop. Permadani atau karpet di Turki adalah karya seni. Belilah setidaknya satu buah karpet untuk kenang-kenangan. Rekomendasi terbaik yakni Tribal Collections dan Galerie Ikman.

18.30-20.00: Makan malam di Soffy’s Kitchen. Menu istimewa di sini adalah kebab. Isinya berupa daging domba, sapi, atau ayam dengan berbagai macam sayuran. Uniknya, nanti kebab tersebut dimasak di dalam tembikar yang terbuka tepat di meja pengunjung.

20.00: Pulang ke hotel dan istirahat.

Hari ke-2

Itinerary Liburan 3 Hari ke Cappadocia-Turki, Pelesiran Lebih BerkesanPotret Ortahisar Castle (instagram.com/jachanphotography)

06.00-08.00: Sarapan di hotel.

08.00-10.00: Pigeon Valley. Lembah bebatuan yang dipenuhi gua-gua kecil ini menjadi rumah bagi banyak merpati dan burung pipit. Pengunjung bisa memberikan mereka makanan yang dibeli dari salah satu penjual di pintu masuk lembah. Terdapat pula beberapa kios suvenir yang bagus-bagus.

10.00-12.00: Village of Uçhisar. Tempat yang sangat menyenangkan dengan banyak sekali toko yang menjual kerajinan lokal, permadani, dan tembikar yang terkenal. Saat musim dingin, jangan lewatkan kesempatan menghangatkan diri dengan secangkir kopi Turki atau teh lokal yang disebut çay.

12.00-14.00: Makan siang di Olimbera. Meski ukurannya kecil, tempat makan ini sangat nyaman dengan sajian makanan tradisional Turki yang lezat.

14.00-16.00: Mengunjungi Uçhisar Castle dan Ortahisar Castle. Terdapat gua-gua di bawah kastil yang bisa dijelajahi. Banyak juga pepohonan berhiaskan aneka ornamen  menakjubkan.

16.00-18.00: Aynali Kilise. Ini adalah gereja kecil bawah tanah yang sebenarnya salah satu gereja tertua di wilayah tersebut. Daya tariknya berupa batu bundar besar yang pernah digunakan untuk memblokir pintu masuk dari penjajah.

18.00-20.00: Makan malam di Nazar Borek Cafe. Letaknya di atas bukit, kafe ini menawarkan menu makanan yang sangat banyak dan lezat tentunya.

20.00: Pulang ke hotel dan istirahat.

Baca Juga: 10 Hidden Gems di Turki yang Sama Kerennya dengan Cappadocia 

Hari ke-3

Itinerary Liburan 3 Hari ke Cappadocia-Turki, Pelesiran Lebih BerkesanPotret Kaymakli Underground City (instagram.com/skyla007)

07.00-09.00: Sarapan di hotel sekaligus checkout.

09.00-12.00: Kaymakli Underground City. Tempat ini merupakan kota bawah tanah terbesar di Cappadocia, berupa labirin terowongan bawah tanah yang digunakan sebagai tempat berlindung selama penjajahan.

12.00-14.00: Makan siang di Kiyi Café. Sembari makan, pengunjung akan disuguhkan dengan pemandangan indah dari sungai yang luar biasa.

14.00-15.30: Perjalanan menuju Bandara Nevsehir Cappadocia. 

15.30-16.50: Checkin bandara untuk mengurus bagasi dan sebagainya.

16.50-17.35: Penerbangan Cappadocia-Jakarta dengan durasi penerbangan 20 jam 45 menit.

Nah, itulah itinerary liburan ke Cappadocia, Turki, yang bisa jadi inspirasimu. Gimana, siap cuti dan melancong ke luar negeri? Jangan lupa ajak orang tersayang, ya.

Baca Juga: 10 Destinasi Wisata Religi di Turki, Menenangkan Jiwa dan Hati

Topik:

  • Dewi Suci Rahayu
  • Bayu Nur Seto

Berita Terkini Lainnya