5 Rekomendasi Tempat Outbound Terbaru di Bandung, Seru dan Menantang!

Fasilitasnya lengkap banget, semua bisa ke sini

Bandung merupakan salah satu wilayah di Indonesia yang memiliki alam sejuk dan asri. Karena kondisi alam tersebut, Bandung tak pernah kehabisan tempat outbound yang seru dan menantang. Kalau kamu suka dengan aktivitas yang menantang adrenalin, kamu pasti akan memilih Bandung sebagai tujuan utama.

Ada banyak sekali tempat outbound yang bisa ditemukan di Bandung. Beberapa di antaranya akan IDN Times bahas di bawah ini. Cocok sekali untuk acara gathering kantor, komunitas, sekolah, dan keluarga.

1. Natural Hill

5 Rekomendasi Tempat Outbound Terbaru di Bandung, Seru dan Menantang!Potret Natural Hill (instagram.com/naturalhillbdg)

Kalau kamu menginginkan tempat outbound yang lebih mengedepankan suasana dan lingkungan yang masih asri alami, Natural Hill bisa menjadi pilihan yang tepat. Bahkan, tempat outbound yang berdiri di atas lahan seluas 14 hektare ini termasuk kawasan yang ramah anak.

Jadi, jangan heran jika banyak sekolah yang memilih Natural Hill sebagai lokasi outbound bagi para siswanya. Kegiatan outbound di Natural Hill selalu dipandu trainer profesional dengan peralatan yang memadai.

Variasi permainan outbound yang ditawarkan juga cukup lengkap, seperti flying fox, trekking, menyeberang kolam dengan rakit, dan panjat tebing mini. Tempat outbound ini  juga memilki camping ground yang cukup luas sebagai area berkemah bagi para peserta.

Lokasi: Jalan Kolonel Masturi KM 7 Cisarua Lembang, Kertawangi, Cisarua, Kabupaten Bandung Barat.

2. Zone 235

5 Rekomendasi Tempat Outbound Terbaru di Bandung, Seru dan Menantang!Potret Zone 235 (instagram.com/zone235outbound)

Keunggulan tempat outbound Zone 235 adalah lokasinya yang strategis dan udaranya sejuk, mengingat masih berada dalam satu kawasan dengan Gunung Tangkuban Perahu. Lantaran sudah berpengalaman dalam outdoor activities, Zone 235 hadir sebagai pusat pelatihan.

Semua peserta bisa mengikuti berbagai macam kegiatan menarik yang sudah dirancang khusus sesuai dengan tujuan dan kebutuhan, mulai dari in class training, petualangan, hiking, hingga outbound management training.

Tempat outbound ini berbasis sistem pelatihan experential learning dan accelerated learning, didukung tenaga profesional yang sudah terampil dalam mengoperasikan berbagai fasilitas kegiatan outbound.

Bahkan, semua pelatih dan staf sudah mendapatkan pelatihan khusus dari berbagai instansi, yakni militer, psikolog TNI AD, kepolisian, dan pemadam kebakaran.

Lokasi: Jalan Raya Tangkuban Parahu, Cikole, Lembang, Bandung Barat.

3. Namu Hejo

5 Rekomendasi Tempat Outbound Terbaru di Bandung, Seru dan Menantang!Potret Namu Hejo (instagram.com/rasa.journey)

Namu Hejo memang dikenal sebagai tempat camping. Lokasinya berada di pinggir sungai dengan tempat yang tertata rapi dan estetik. Bisa dikatakan seperti glamping, tapi tetap dekat dengan alam.

Selain camping, ada juga aktivitas outbound. Mengingat letaknya dekat dengan sungai, aktivitas rafting menjadi yang paling favorit.

Kalau ingin mencobanya, kamu tak perlu khawatir, karena semua fasilitas keselamatan sudah tersedia. Jadi, yang perlu kamu siapkan hanya fisik dan mental saja.

Lokasi: Pulosari, Pangalengan, Kabupaten Bandung.

Baca Juga: Rivera Outbound and Edutainment Bogor: Lokasi, Rute, Harga, dan Tips

4. Hutan Pinus Rahong

5 Rekomendasi Tempat Outbound Terbaru di Bandung, Seru dan Menantang!Potret Hutan Pinus Rahong (instagram.com/cabinrahong)

Suasana di tempat outbound Hutan Pinus Rahong sangat asri, lantaran lokasinya masih berada dalam kawasan hutan Perhutani. Di sekelilingnya tampak berjejer pohon pinus, kebun teh hijau, dan aliran Sungai Palayangan menjadi daya tarik utama para pengunjung.

Salah satu spot favorit di sini yaitu berkemah di tepi sungai. Berbagai aktivitas outbound bisa kamu lakukan bersama teman-teman atau keluarga.

Arung jeram dengan jarak tempuh 5 kilometer dalam arus sungai yang deras menjadi aktivitas andalan. Ada pula aktivitas flying fox, trekking, downhill, dan off road.

Lokasi: Pulosari, Pangalengan, Kabupaten Bandung.

5. Outbound Pangalengan

5 Rekomendasi Tempat Outbound Terbaru di Bandung, Seru dan Menantang!Potret Outbound Pangalengan (instagram.com/pangalenganoutboundofficial)

Bagi para pencinta aktivitas outbound, datang ke Outbound Pangalengan merupakan keputusan yang tepat. Pasalnya, di sini menyediakan berbagai macam paket permainan outbound team building yang siap mengajak kamu dan pengunjung lain bersenang-senang bersama.

Di antara banyaknya aktivitas outbound yang ditawarkan, rafting tetap menjadi andalan. Selain itu, ada pula offroad landy yang nantinya akan mengajakmu bertualang menyusuri jalanan berbatu dan berlumpur.

Tak lupa juga kegiatan paintball yang akan menguji strategi, ketangkasan, dan kekompakan saat kamu dan tim berhadapan dengan tim lawan. Flying fox menyusuri bentangan tali di ketinggian yang memacu adrenalin ini juga sangat seru untuk dicoba.

Lokasi: Jalan Situ Cileunca Nomor 16, Dam Pulo, Pulosari, Pangalengan, Kabupaten Bandung.

Itu dia lima rekomendasi tempat outbound hits di Bandung. Kalau mau ke sini, jangan lupa ajak teman atau seluruh anggota keluarga, supaya lebih seru. Jadi, tempat outbound mana yang akan kamu datangi?

Baca Juga: 10 Tempat Outbound di Bandung yang Seru untuk Gathering

Topik:

  • Dewi Suci Rahayu
  • Mayang Ulfah Narimanda

Berita Terkini Lainnya