10 Tempat Wisata Ikonik di Filipina, Keindahannya Bikin Betah

Pesonanya bikin ogah beranjak

Sebagai negara kepulauan, tentu saja Filipina memiliki banyak pantai yang indah. Bahkan, beberapa di antaranya telah diakui UNESCO sebagai situs warisan dunia.

Selain wisata bahari, masih ada lagi tempat wisata menarik di Filipina yang wajib dikunjungi, mulai dari museum, taman, pegunungan, hingga perbukitan. Tak heran jika negara yang terletak di Asia Tenggara ini menjadi salah satu destinasi tujuan wisata favorit di kawasan Asia.

Jika kamu tertarik berlibur ke Filipina, berikut IDN Times rekomendasikan sepuluh tempat wisata ikonik di Filipina yang wajib masuk bucket list. Keep scrolling!

1. Boracay

10 Tempat Wisata Ikonik di Filipina, Keindahannya Bikin Betahpotret Boracay (instagram.com/always_gmk)

Berlokasi kurang lebih 315 kilometer di sebelah selatan Manila, Boracay menyuguhkan keindahan pemandangan alam yang luar biasa. Bahkan, berhasil menjadikannya sebagai destinasi wisata yang wajib dikunjungi para wisatawan di seluruh penjuru dunia.

Terdapat beberapa cara yang dapat ditempuh wisatawan untuk mencapai Boracay, yakni dengan menggunakan pesawat terbang, kapal ferry, atau kombinasi antara kapal ferry dan bus.

2. Chocolate Hills

10 Tempat Wisata Ikonik di Filipina, Keindahannya Bikin Betahpotret Chocolate Hills (instagram.com/cathy.tnguyen)

Chocolate Hills merupakan tempat wisata di Filipina berupa wilayah perbukitan yang akan berubah warnanya menjadi kecokelatan saat musim kemarau tiba. 

Jumlah seluruh bukit yang ada mencapai 1.500 buah dengan ketinggian mulai dari 30 meter hingga 120 meter. Keunikan yang dimiliki Chocolate Hills telah menjadikannya sebagai situs warisan dunia UNESCO.

3. Tubbataha Reef

10 Tempat Wisata Ikonik di Filipina, Keindahannya Bikin Betahpotret Tubbataha Reef (instagram.com/infinity.journeys.philippines)

Menyajikan keindahan bawah laut yang luar biasa dengan karang dan biota lautnya, Tubbataha Reef dinobatkan sebagai salah satu tempat wisata menyelam terbaik di dunia.

Sebanyak 75 persen spesies karang dari seluruh dunia dan 40 persen spesies ikan di dunia mendiami wilayah ini. Maka tak heran jika keunikan tersebut meresmikan Tubbataha Reef sebagai situs warisan dunia bawah laut oleh UNESCO.

4. Banaue Rice Terraces

10 Tempat Wisata Ikonik di Filipina, Keindahannya Bikin Betahpotret Banaue Rice Terraces (instagram.com/vueltamerica)

Terletak pada ketinggian 1.500 meter di atas permukaan laut, Banaue Rice Terraces merupakan tempat wisata berupa area persawahan tertua di Filipina. Dibuat oleh Suku Batad, diperkirakan umurnya telah berumur 2.000 tahun.

Keunikannya menjadikan Banaue Rice Terraces diakui sebagai situs warisan dunia oleh UNESCO pada 1995. Tak hanya hamparan sawah hijau, saat mengunjungi tempat wisata ini, kamu juga dapat menyaksikan kehidupan masyarakat setempat yang telah berlangsung selama ratusan generasi.

5. Rizal Park

10 Tempat Wisata Ikonik di Filipina, Keindahannya Bikin Betahpotret Rizal Park (instagram.com/pinklavenderpie)

Di kalangan masyarakat sekitar, Rizal Park dikenal dengan nama Taman Nasional Luneta. Kamu yang penasaran mempelajari sejarah negara Filipina, cocok banget mengunjungi wisata ini.

Rizal Park merupakan sebuah taman yang didirikan khusus untuk mengenang jasa Jose Rizal sebagai seorang pahlawan kemerdekaan Filipina. Rizal Park termasuk salah satu taman terbesar di kawasan Asia.

6. Pulau Mactan

10 Tempat Wisata Ikonik di Filipina, Keindahannya Bikin Betahpotret Pulau Mactan (instagram.com/life_and_the_arts)

Dengan luas kurang lebih 65 kilometer persegi, Pulau Mactan di Provinsi Cebu dihuni sekitar 430.000 orang. Hal ini menjadikannya sebagai salah satu pulau terpadat di Filipina.

Tak hanya pemandangan alam yang indah, daya tarik lainnya dari Pulau Mactan adalah penduduknya banyak yang memproduksi alat musik yang dapat dijadikan sebagai oleh-oleh, misalnya gitar, ukulele, dan lain-lain.

Baca Juga: 10 Destinasi Wisata di Vietnam yang Ikonik dan Instagramable

7. Gunung Mayon

10 Tempat Wisata Ikonik di Filipina, Keindahannya Bikin Betahpotret Gunung Mayon (instagram.com/sakayanko)

Jika diperhatikan dengan saksama, bentuk Gunung Mayon mirip dengan Gunung Fuji di Jepang. Tingginya mencapai lebih dari 2.000 meter menjadikannya sebagai salah satu daya tarik wisata Filipina di mata dunia.

Namun, bagi wisatawan yang berkeinginan mendaki Gunung Mayon yang masih aktif tersebut, harus mengajukan izin terlebih dahulu pada pemerintah setempat.

8. Manila Ocean Park

10 Tempat Wisata Ikonik di Filipina, Keindahannya Bikin Betahpotret Manila Ocean Park (instagram.com/philiprenzi)

Diresmikan sejak Maret 2008, Manila Ocean Park merupakan taman laut yang memiliki lebih dari 14.000 biota laut. Terdapat kolam renang dan wahana air yang tentunya sangat disukai anak-anak.

Nantinya harga tiket yang kamu beli untuk memasuki Manila Ocean Park sudah termasuk tiket kunjungan ke Oceanarium dan tiket untuk menyaksikan Symphony Evening Show.

9. Museum Nasional Filipina

10 Tempat Wisata Ikonik di Filipina, Keindahannya Bikin Betahpotret Museum Nasional Filipina (instagram.com/mariceisidro)

Museum Nasional Filipina menyimpan banyak koleksi dari berbagai bidang ilmu pengetahuan, seperti bidang botani, zoologi, arkeologi, antropologi, dan geologi.

Salah satu koleksi yang paling terkenal ialah bangkai kapal San Diego yang dahulu digunakan untuk berdagang dari Manila ke Acapulco, Meksiko.

Istimewanya, pemerintah Filipina bahkan menyediakan kendaraan khusus untuk menjemput wisatawan dari bandara menuju ke museum.

10. Pulau Coron

10 Tempat Wisata Ikonik di Filipina, Keindahannya Bikin Betahpotret Pulau Coron (instagram.com/t50mm)

Pulau Coron menawarkan pemandangan alam yang sangat eksotis. Aktivitas seru yang kerap dilakukan wisatawan di Pulau Coron adalah snorkeling untuk menikmati keindahan bawah lautnya yang terkenal luar biasa. Wisatawan juga dapat menyaksikan sunset di Bukit Tapyas dengan menaiki 700 anak tangga.

Nah, itulah dia sepuluh daftar tempat wisata ikonik di Filipina yang tak boleh dilewatkan dari liburanmu. Kira-kira tempat wisata mana yang ingin kamu kunjungi pertama kali? Tulis di kolom komentar, ya!

Baca Juga: 11 Destinasi Wisata Alam di Filipina Paling Instagramable, Favorit!

Topik:

  • Dewi Suci Rahayu

Berita Terkini Lainnya