Mengenal Lebih Jauh Italia yang Tak Hanya Sekedar Pizza dan Pasta

Setiap sudut yang penuh pesona

Ciao! Siapa yang tak mengenal Italia? Masyarakat seluruh dunia mungkin sudah sangat familiar dengan negara ini. Para penikmat makanan, seni bahkan olahraga pasti sudah sangat mengenal Italia dengan segala kekayaan dari berbagai sektor di dalamnya. Namun, mungkin bagi sebagian orang ada beberapa hal yang belum diketahui tentang negara ini. Oleh karena itu, berikut telah kami rangkum hal-hal yang terdapat di Italia dan mungkin bisa menjadi referensi untuk tujuan wisata kalian.

1. Pizza dan pasta, makanan yang dikenal seluruh dunia

Mengenal Lebih Jauh Italia yang Tak Hanya Sekedar Pizza dan Pastailustrasi makan pizza (pexels.com/Katerina Holmes)

Pizza dan pasta saat ini sudah menjadi makanan yang dikonsumsi berbagai khalayak di berbagai penjuru dunia karena rasanya yang lezat. Pizza sendiri saat ini telah menjadi fast food yang mudah sekali didapatkan di daerah manapun. Sebutan pizza sendiri pertama kali ditemukan pada manuskrip Latin dari kota bagian Selatan Italia, Gaeta di Lazio.

Lalu pizza modern dikembangkan di daerah Napoli, Italia pada sekitar abad 18 sampai dengan awal abad 19 menjadi pizza yang kita kenal sekarang. Pizza tersebut terdiri dari adonan tepung diberi ragi yang dipipihkan dan berbentuk bundar, diolesi dengan saus tomat, keju serta bahan pelengkap lainnya.

Mungkin kalian ada yang pernah merasakan pizza margherita? Pizza ini awalnya dibuat untuk istri Kaisar Italia Umberto I yang bernama Ratu Margherita Savoia oleh Raffaele Esposito. Pizza ini diberi topping saus tomat, keju mozarella serta daun basil yang warna masing-masing komponen tersebut seperti warna bendera Italia yaitu merah, putih dan hijau.

Selanjutnya adalah pasta. Pasta merujuk pada adonan tepung tanpa ragi yang diberi campuran air dan telur lalu dibentuk berbagai macam bentuk lalu dimasak dengan cara direbus atau dipanggang. Sebenarnya asal mula pasta diketahui awalnya bukan dari daerah Italia karena di berbagai daerah seperti China, Yunani, Afrika serta Timur Tengah telah lama muncul bentuk serupa terlebih dahulu.

Akan tetapi pasta pesat berkembang di Italia terutama di Napoli pada awal abad 17 hingga menjadi makanan pokok masyarakat Italia. Bentuk-bentuk pasta yang dikembangkan ada berbagai macam seperti ravioli, tortellini, fettuccine, lasagna, spaghetti, macaroni, penne dan lain sebagainya. Cara memasak pasta tersebut juga berbeda-beda sehingga di Italia banyak sekali olahan pasta yang tak terhitung jumlahnya. Hingga sampai saat ini di Italia terdapat 310 macam bentuk pasta dengan lebih dari 1.300 nama terdaftar.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Restoran Italia dengan Cita Rasa Otentik di Sleman

2. Colosseum dan Pisa, warisan dunia yang menjadi saksi sejarah Italia

Mengenal Lebih Jauh Italia yang Tak Hanya Sekedar Pizza dan PastaColosseum di Italia (pexels.com/ Davi Pimentel)

Dua dari tujuh keajaiban dunia berada di Italia! Ya, mereka adalah Colosseum dan Menara Pisa. Colosseum dibangun pada saat kekuasaan Vespasian pada tahun 72 Masehi dan selesai pada 80 Masehi oleh penerusnya, Titus. Colosseum yang awalnya bernama Amphitheatrum Flavium ini merupakan sebuah amfiteater yang digunakan sebagai arena gladiator dan pertunjukan spektakuler seperti pertarungan antara binatang dan tahanan, eksekusi tahanan, teater dan lainnya.

Nama Colosseum sendiri dipercaya berasal dari nama patung Nero raksasa bernama colossus. Kata colosseum berasal dari bentuk kata benda dalam bahasa Latin dari kata sifat colosseus. Walaupun sampai saat ini telah terjadi kerusakan karena adanya gempa bumi dan pengikisan, Colosseum tetap menjadi amfiteater kuno terluas yang masih tetap berdiri di dunia.

Jika Colosseum dikenal karena bangunannya yang raksasa, hal ini sedikit berbeda dengan Menara Pisa. Menara Pisa dikenal karena keunikan bangunannya yang miring hampir empat derajat. Menara Pisa dibangun pada tahun 1173 dan selesai dikerjakan pada tahun 1372. Pada awalnya Menara Pisa berdiri sempurna hingga saat masih proses konstruksi di abad 12, namun perlahan mengalami kemiringan dikarenakan pondasi tanah yang tidak stabil. Menara ini digunakan sebagai tower lonceng yang berdiri terpisah dari Katedral Pisa.

Karena keunikan arsitektur kedua bangunan ini, perlahan tempat-tempat ini menjadi destinasi wisata lokal maupun mancanegara. Selain itu, kedua tempat ini telah ditetapkan menjadi situs warisan dunia UNESCO. Apakah kamu tertarik untuk ke sana?

3. Universitas tertua di Eropa, Università di Bologna

Mengenal Lebih Jauh Italia yang Tak Hanya Sekedar Pizza dan PastaUniversitas Bologna di Italia (unibo.it)

Benua Eropa memang terkenal dengan sistem pendidikan yang maju dan tak heran banyak universitas Eropa yang menduduki daftar universitas terbaik di dunia. Tapi tahukah kamu bahwa universitas tertua Eropa berada di Italia? 

Universitas Bologna atau dalam bahasa Italia dikenal dengan Università di Bologna didirikan pada tahun 1088 di Kota Bologna dan merupakan universitas tertua di Eropa, serta universitas tertua yang masih terus beroperasi di dunia. Saat ini, Universitas Bologna memiliki 11 sekolah dengan 33 departemen yang menawarkan 101 program sarjana dan 108 program magister atau spesialis. Menurut QS World University Rankings pada tahun 2022, Universitas Bologna menduduki peringkat 166 dunia dan masih bertahan pada posisi pertama di Italia.

Tahukah kamu bahwa wanita pertama di dunia mengenyam pendidikan dan mengajar universitas di sini? Wanita itu bernama Bettisia Gozzadini yang belajar serta mengajar ilmu hukum sekitar pada tahun 1239. Selain Bettisia Gozzadini, terdapat Laura Bassi yang merupakan wanita pertama yang meraih gelar doktor di bidang sains dan posisi professor universitas. Universitas Bologna memang telah mencetak banyak tokoh penting di dunia lainnya, di antaranya:

  • Enzo Ferrari, pendiri mobil super Ferrari sekaligus tim balap motor Grand Prix Scuderia Ferrari
  • Gaspare Tagliacozzi, pelopor bedah rekonstruksi dan operasi plastik
  • Guglielmo Marconi, penemu radio
  • Erasmus dari Rotterdam, filsuf Belanda yang dianggap akademisi terbaik pada Renaisans Utara
  • Paus Alexander VI
  • Augusto Righi, pelopor ilmu elektromagnetik
  • Petrarch, akademisi sekaligus penyair pada awal Renaisans Italia

Tak mengherankan jika universitas ini menjadi tujuan tempat studi favorit pelajar dari berbagai belahan dunia. Jika kamu tertarik untuk melanjutkan studi di sini, Universitas Bologna dan pemerintah Italia juga sering membuka beasiswa untuk mahasiswa internasional tiap tahunnya, lho!

4. Firenze, tempat kelahiran renaisans yang mengubah dunia

Mengenal Lebih Jauh Italia yang Tak Hanya Sekedar Pizza dan Pastapemandangan Kota Firenze, Italia (pexels.com/ Josh Hild)

Siapa yang masih ingat tentang sebutan renaisans dalam mata pelajaran sejarah saat sekolah dahulu? Atau kamu mungkin baru pertama kali mendengarnya? Renaisans sendiri berasal dari bahasa Perancis "renaissance" yang memiliki arti "lahir kembali". Renaisans merupakan era transisi dari abad pertengahan menuju era modern di Eropa pada abad ke-14 hingga abad ke-17.

Renaisans muncul setelah kekacauan yang terjadi di Eropa pada saat itu sehingga orang-orang berbondong-bondong berusaha memperbaiki permasalahan itu. Sehingga pada saat itu muncul ide-ide baru yang kembali menganut dan menggabungkan landasan jaman Romawi dan Yunani. Landasan yang dianut adalah humanisme, yakni kemanusiaan menjadi tolak ukur dalam segalanya.

Hal itu yang kemudian menjadi tolak ukur saat jaman itu, sehingga muncul perspektif-perspektif baru dalam berbagai bidang seperti; seni, arsitektur, ilmu pengetahuan, sastra dan politik. Tentunya perkembangan perspektif dalam bidang-bidang dasar tersebut berpengaruh dalam kemajuan berbagai aspek kehidupan. 

Pengaruh renaisans pertama kali ditemukan pada karya-karya Dante (penyair) dan Giotto (pelukis) yang berasal dari Kota Firenze pada akhir abad ke-13. Selain itu, renaisans juga banyak menaruh pengaruh pada perspektif Leonardo da Vinci serta Micheangelo dalam membuat karya seni. Kedua tokoh tersebut sering disebut sebagai "Manusia Renaisans" karena pola pikir keduanya yang luar biasa sehingga bisa mengembangkan ide-ide hebat.

Leonardo da Vinci misalnya, ia bisa membuat konsep tentang pesawat terbang, alat perang maupun kalkulator yang belum terpikirkan sebelumnya walaupun beberapa konsep yang ia bangun tidak terealisasi pada saat itu karena terbatasnya ilmu teknik metalurgi. Sejumlah tokoh renaisans yang tak kalah terkenal antara lain Christopher Colombus (penemu Benua Amerika), Amerigo Vespucci (pencetus benua baru, Amerika), Galileo Galilei (bapak astronomi, pencetus matahari dikelilingi planet-planet) dan Niccolo Machiavelli (filsuf).

Era renaisans berkembang tidak hanya di Italia, namun juga negara-negara Eropa lain, bahkan belahan dunia lainnya. Karena Italia saat itu memiliki pusat pelabuhan dan perdagangan Eropa serta banyaknya institusi pendidikan yang telah berdiri, membuat para masyarakat dari penjuru Eropa berdatangan dan secara tidak langsung belajar lalu membawa pulang ilmu-ilmu yang didapat.

Hal ini kemudian memberi pengaruh pada pola pemikiran orang-orang Eropa yang terus menerus menciptakan ide-ide baru yang kemudian memunculkan adanya ilmu pengetahuan baru. Maka tidaklah heran, banyak penemu dan ilmuwan hebat yang berasal dari Eropa terutama Italia. Karena berkembangnya ilmu pengetahuan baru inilah yang kemudian mendorong adanya berbagai penemuan teknologi serta sistem yang berguna bagi kehidupan kita hingga saat ini.

Baca Juga: 4 Pembalap Italia yang Menjadi Juara Dunia MotoGP dengan Motor Italia

5. Bidang olahraga yang maju

Mengenal Lebih Jauh Italia yang Tak Hanya Sekedar Pizza dan PastaSelebrasi kemenangan timnas Italia pada Piala Dunia 2006 di Jerman (www.goal.com)

Siapa yang masih ingat dengan selebrasi Piala Dunia 2006? Ya, ajang kompetisi sepakbola di tingkat dunia pada saat itu berhasil dimenangkan oleh timnas Italia setelah berhasil mencetak skor imbang 1-1 serta dengan tendangan adu penalti 5-3 melawan Perancis yang diselenggarakan di Jerman.

Kemenangan Italia saat itu menjadi kemenangan ke-4 dalam meraih juara Piala Dunia, setelah sebelumnya juga berhasil diraih pada tahun 1934, 1938 dan 1982. Peristiwa ini menjadi bukti bahwa cabang olahraga sepakbola di Italia sangat maju.

Sejumlah nama klub-klub besar seperti A.C. Milan, Juventus F.C., Inter Milan, A.S. Roma, Bologna F.C., S.S.C. Napoli dan lainnya sudah tidak asing lagi di telinga para penggemar sepakbola di seluruh dunia terutama Indonesia karena selalu menghadirkan performa yang apik dan enerjik dalam setiap pertandingan baik di tingkat nasional maupun Eropa.

Selain itu, siapa yang tak mengenal mobil sport Ferrari? Perusahaan mobil ini didirikan oleh Enzo Ferrari yang juga seorang pembalap andal di kelasnya dan telah memenangkan 4 Grand Prix. Hingga pada tahun 1929 ia mendirikan tim balap Scuderia Ferrari yang berkompetisi pada ajang Formula 1.

Tim balap ini pula yang menjadi tim Formula 1 tertua dan tersukses hingga saat ini. Michael Schumacher tercatat juga pernah menjadi bagian tim Ferrari pada tahun 1996 sampai 2006 serta telah berhasil mengantarkan 5 kali posisi pertama pada Formula 1 untuk timnya.

Jika balap mobil dikuasai oleh Ferrari, maka balap motor dirajai oleh Valentino Rossi. Rossi dengan julukan The Doctor ini berasal dari sebuah kota kecil bernama Urbino, Italia. Sepanjang karirnya ia telah berhasil meraih 9 kejuaraan dunia Grand Prix. Ia menjadi satu-satunya pembalap yang berkompetisi pada lebih dari 400 Grand Prix dan meraih 115 kali menjadi juara--kemenangan terbanyak kedua sepanjang masa.

Setelah meraih keberhasilan sebagai pembalap profesional, pada tahun 2014 Rossi mendirikan tim balap motor bernama VR46 Racing Team yang berkompetisi pada kelas moto3 dan moto2. Hingga saat ini, tim VR46 berhasil meraih 20 kemenangan, masing-masing 12 kemenangan pada moto2 dan 8 kemenangan pada moto3. Selain itu, salah seorang pembalapnya, Francesco Bagnaia, berhasil meraih juara dunia pada tahun 2018.

Kesuksesan yang diraih oleh tim-tim olahraga dari berbagai cabang tersebut menjadi bukti kemajuan industri olahraga di Italia. Teknologi canggih, manajemen yang baik serta tenaga profesional yang dimiliki menjadi kunci berkembangnya industri ini. Wah, sepertinya Indonesia perlu belajar dari Italia nih!

6. Milan, kota mode yang penuh gaya

Mengenal Lebih Jauh Italia yang Tak Hanya Sekedar Pizza dan Pastaseorang fashionista di Milan, Italia (pexels.com/ Andrea Piacquadio)

Penggemar fashion pasti sudah tak asing lagi dengan Milan Fashion Week. Ya, acara peragaan busana dari brand-brand ternama ini diadakan rutin setiap dua tahun sekali yaitu pada musim gugur/dingin dan musim semi/panas.

Tidaklah heran mengapa Milan Fashion Week sangat dikenal dunia karena sejumlah jenama fesyen ternama dunia berasal dari Italia seperti Armani, Dolce & Gabbana, Fendi, Gucci, Prada, Tod's, Max Mara, Versace, Ferragamo dan lain sebagainya.

Jika kamu sedang berada di Milan, kamu akan melihat banyak toko dari jenama tersebut dan di sepanjang jalan banyak menemui orang dengan pakaian yang stylish dan branded. Pastinya tempat ini akan menjadi surga belanja bagi kamu yang fashionista.

7. Gudang berbagai karya seni klasik nan artistik

Mengenal Lebih Jauh Italia yang Tak Hanya Sekedar Pizza dan PastaLukisan "Doni Tondo" karya Michelangelo di Galeri Uffizi, Firenze, Italia (pexels.com/ Yuliya Kosolapova)

Dengan muncul dan berkembangnya renaisans di Italia, tentunya membawa pengaruh dalam bidang seni. Munculnya perspektif-perspektif baru membuat karya seni di Italia seperti lukisan, patung, arsitektur, sastra hingga musik berkembang begitu cepat. Salah satu ciri dari seni renaisans adalah perkembangan garis perspektif yang sangat realistis. Dalam seni lukisan, terjadi perkembangan teknik, pencahayaan, bayangan serta anatomi manusia oleh Leonardo da Vinci.

Tak heran bila sejumlah karya seni renaisans Italia seperti lukisan dan patung lebih menonjolkan realitas. Sejumlah karya seni tersebut yakni lukisan "Monalisa" dan "Perjamuan Terakhir" oleh Leonardo da Vinci, patung "David" karya Donatello, lukisan "Kelahiran Venus" karya Sandro Botticelli, lukisan "Perguruan Athena" oleh Raphael, patung "David" dan "Pietà" serta lukisan "Doni Tondo" karya Michelangelo.

Seni arsitektur juga dapat ditemui pada bangunan-bangunan bersejarah seperti museum, katedral, galeri seni, istana, perpustakaan bahkan makam. Museo del Novecento di Milan, Accademia Gallery di Firenze, Doria Pamphili Gallery di Roma, Gereja dan Museum Orsanmichele di Firenze, Monumental Cemetery of Bonaria, Cimitero delle Porte Sante di Firenze serta Biblioteca Piccolomini di Siena merupakan bukti kuatnya kesenian di Italia. Karya-karya seni ini tentu saja tidak hanya estetik namun juga filosofis. 

Nah, itulah beberapa sisi menarik dari Italia. Tentu saja, masih banyak hal yang belum kita ketahui lagi lebih dalam. Mungkin, ada baiknya datang langsung ke sana. Kamu bisa belajar sejarah, berburu foto estetik, menonton pertandingan olahraga atau berbelanja brand mode ternama. Jadi, apakah ini akan jadi destinasi wisata selanjutnya buat kamu? Atau kamu mau melanjutkan pendidikan di sana?

Swesty Suci Lailia Photo Writer Swesty Suci Lailia

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Ane Hukrisna

Berita Terkini Lainnya