Waduk Cacaban Tegal: Lokasi, Rute, Sejarah, dan Daya Tarik

Waduk besar pertama pasca Indonesia merdeka!

Tegal dikenal memiliki beberapa pantai indah. Namun salah satu wisata alam yang tak kalah cantiknya adalah Waduk Cacaban Tegal. Dibangun pasca kemerdekaan Indonesia, waduk ini memiliki fungsi utama sebagai sumber irigasi untuk pertanian.

Waduk Cacaban Tegal menjadi wisata dengan pemandangan indah dan udara yang sejuk, terletak jauh dari pusat kota. Tidak heran jika tempat ini menjadi tujuan populer untuk melepas penat. 

Sebelum menjelajah lebih jauh ke sini, simak beberapa informasi Waduk Cacaban Tegal, meliputi lokasi, rute, sejarah, dan daya tarik wisata. 

1. Lokasi, jam operasional, dan harga tiket masuk

Waduk Cacaban Tegal: Lokasi, Rute, Sejarah, dan Daya TarikWaduk Cacaban Tegal (instagram.com/maz_puguh)

Lokasi: Desa Penujah, Kecamatan Kedungbanteng, Kabupaten Tegal.

Jam operasional: setiap hari mulai pukul 06.00-21.00 WIB.

Harga tiket: Rp5.000

2. Rute perjalanan menuju Waduk Cacaban Tegal

Waduk Cacaban Tegal: Lokasi, Rute, Sejarah, dan Daya TarikWaduk Cacaban Tegal (instagram.com/hiredriveryogyakarta)

Waduk Cacaban terletak sekitar satu jam perjalanan dari Slawi yang merupakan ibukota Tegal. Akses menuju ke sana dapat dilalui menggunakan kendaraan roda empat dan memiliki jalur berliku.

Dari Jalan Raya Slawi, belok kiri setelah Toko Jaya Sena, kemudian belok kanan menuju Jalan Mayjen Sutoyo. Lanjutkan ke Jalan Letjen Sutoyo, Jalan Raya Slawi - Pangkah, lalu belok kanan setelah melewati Toko Yomoro yang terletak di sebelah kanan. 

Terus ikuti Jalan Raya Dukuhjati Kidul, belok kiri lalu lanjut ke Jalan Raya Jatinegara - Slawi. Belok kanan ke Jalan Pancasila, belok kiri setiap ada belokan dan terus ikuti arah hingga sampai di tempat tujuan.

Baca Juga: 10 Curug Paling Indah di Tegal yang Siap Memanjakan Mata

3. Sejarah Waduk Cacaban Tegal

Waduk Cacaban Tegal: Lokasi, Rute, Sejarah, dan Daya TarikWaduk Cacaban Tegal (instagram.com/hiredriveryogyakarta)

Gagasan pembangunan Waduk Cacaban muncul sejak masa pendudukan Belanda di Indonesia karena masalah banjir yang sering merusak lahan pertanian pada musim hujan, serta kesulitan mendapatkan air saat musim kemarau. Proses pembangunan dimulai dengan peletakan batu pertama oleh Presiden Sukarno pada 16 September 1952.

Pada tahun 1963, sekeliling waduk ditanam pohon cemara untuk mengurangi jumlah lumpur yang masuk ke dalamnya. Namun, pada tahun 1980-an, pohon cemara ditebang demi menjaga keamanan dan kestabilan infrastruktur bendungan Waduk Cacaban Tegal.

Wisata Waduk Cacaban Tegal ditutup pada tahun 2020 karena harus direnovasi untuk meningkatkan fungsi dan kualitas waduk yang strategis ini. Pada akhirnya di tahun 2022, Waduk Cacaban Tegal kembali dibuka untuk umum dengan wajah barunya.

4. Daya tarik Waduk Cacaban

Waduk Cacaban Tegal: Lokasi, Rute, Sejarah, dan Daya TarikWaduk Cacaban Tegal (instagram.com/hanarahmw)

Memiliki pemandangan indah, wisatawan kini dapat dengan bebas menikmati dan mengambil foto di Waduk Cacaban Tegal melalui gardu pandang. Di sini, tersedia area memancing yang disediakan khusus untuk pengunjung yang menyukai kegiatan tersebut.

Dikenal sebagai waduk besar, tempat ini dapat dijelajahi menggunakan perahu. Setiap tahun, banyak sekolah yang mengadakan kegiatan berkemah di sini karena lokasinya yang jauh dari hiruk pikuk kota

5. Fasilitas yang ada di Waduk Cacaban Tegal

Waduk Cacaban Tegal: Lokasi, Rute, Sejarah, dan Daya TarikWaduk Cacaban Tegal (instagram.com/hiredriveryogyakarta)

Area parkir di Waduk Cacaban Tegal cukup luas, memberikan cukup ruang untuk kendaraan pengunjung yang datang. Di sediakan juga toilet dan musala bagi wisatawan yang membutuhkan.

Untuk kamu yang ingin menikmati pemandangan alam di sekitar waduk, tersedia gazebo yang tersebar di sekitar area Waduk Cacaban Tegal. Di dalam kompleks waduk, terdapat beberapa tempat makan yang menyajikan masakan hasil tangkapan dari waduk dan pengunjung juga daapat membawa pulang oleh-oleh khas Waduk Cacaban Tegal.

Waduk Cacaban Tegal merupakan destinasi wisata alam yang menarik untuk dikunjungi. Dengan pemandangan indah, udara sejuk, dan fasilitas yang disediakan, tempat ini menjadi tujuan yang pas untuk melepas penat dengan menikmati keindahan alam.

Baca Juga: 20 Tempat Wisata Tegal yang Indah dan Murah untuk Liburan

Tamara Febriyanti Photo Verified Writer Tamara Febriyanti

Still learning to be the best writer!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Febrianti Diah Kusumaningrum

Berita Terkini Lainnya