10 Potret Pulau Tangkil, Pulau Mungil Menawan di Bandar Lampung

Kota Bandar Lampung terkenal akan deretan pulau-pulaunya yang memukau dan patut masuk bucket list para traveler. Deretan pulau tersebut suguhkan pesona wisata alam yang menakjubkan, salah satunya adalah Pulau Tangkil.
Berada tak jauh dari pusat Kota Bandar Lampung, Pulau Tangkil merupakan sebuah pulau mungil yang suguhkan pemandangan alam menenangkan sekaligus aktivitas wisata yang beragam. Lihat potret dan ulasannya berikut ini, yuk!
1. Pulau Tangkil tepatnya berada di Desa Sukajaya, Kecamatan Padang Cermin Kabupaten Pesawaran, Lampung
2. Pulau cantik yang dikelola oleh Tangkil Resort ini selalu ramai dikunjungi wisatawan karena pesonanya yang ciamik
3. Pulau Tangkil juga cukup strategis, yakni berjarak 15 km dari pusat Kota Bandar Lampung
4. Pulau ini disebut sebagai pulau mungil karena hanya memiliki luas 12 ha, tetapi punya pesona yang begitu indah
5. Untuk sampai ke Pulau Tangkil, pengunjung akan menaiki perahu dari Pantai Mutun selama ± 10 menit
Baca Juga: 15 Tempat Wisata Bandar Lampung, Healing Gak Bikin Kantong Bolong
Editor’s picks
6. Harga sewa perahu pun cukup murah yakni hanya Rp10 ribu per orang
7. Selain suguhkan panorama alam yang menenangkan, Pulau Tangkil juga punya beragam aktivitas wisata seru, lho!
8. Memiliki perairan yang cukup tenang, pengunjung dapat melakukan aktivitas berenang dengan aman
9. Pengunjung juga dapat melakukan aktivitas wisata air lainnya seperti menaiki kano, banana boat, perahu karet, dan perahu donat
10. Bagi yang ingin duduk santai, tersedia juga pondokan untuk disewa seharga 30 ribu hingga 50 ribu
Tempat mungil dengan sederat potret menakjubkan di Pulau Tangkil ini, dijamin sukses membuat kamu terpesona. Cocok bagi kamu yang butuh suasana tenang!
Baca Juga: 5 Destinasi Wisata Pantai yang Gak Jauh dari Kota Bandar Lampung!
IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.