Apakah kamu termasuk yang punya hobi naik gunung atau sekadar ingin camping saat akhir pekan? Jika iya, tentunya kamu memerlukan berbagai peralatan dan perlengkapan untuk mendukung aktivitasmu. Tidak sebatas kebutuhan utama seperti tenda, sleeping bag, dan tas carrier, tetapi juga perlengkapan penting yang sering dianggap sepele. Salah satunya seperti flysheet.
Flysheet berupa kain persegi panjang yang terbuat dari nylon waterproof. Meski tampak sederhana, perlengkapan tersebut memiliki berbagai fungsi untuk melindungi tenda dan menjadi naunganmu selama beraktivitas. Ingin tahu apa saja fungsinya? Berikut beberapa fungsi flysheet tenda yang gak boleh kamu sepelekan.