Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
For
You

5 Persiapan Penting sebelum Berlibur ke Greenland, Jangan Sampai Terlewat!

ilustrasi kota Maniitsoq, Greenland
ilustrasi kota Maniitsoq, Greenland (unsplash.com/Visit Greenland)

Berlibur ke Greenland adalah impian banyak orang, khususnya bagi traveler pencinta alam. Greenland dikenal akan daratan yang dipenuhi salju, lanskap yang luar biasa, serta keindahan alam yang memukau. Pengalaman berlibur di Greenland tentunya adalah sesuatu yang tak bisa ditemukan di tempat lain.

Namun, sebelum mengunjungi Greenland, ada beberapa hal yang harus dipersiapkan. Berbeda dengan destinasi pada umumnya, Greenland mempunyai cuaca yang ekstrem, jarak yang jauh, serta infrastruktur yang terbatas. Untuk itu, sangat perlu melakukan persiapan yang tepat agar mendapat pengalaman liburan yang nyaman dan tak terlupakan.

Berikut ini lima hal penting yang perlu kamu siapkan sebelum berangkat ke Greenland.

1. Cari tahu waktu dan musim terbaik untuk berlibur ke Greenland

ilustrasi kota Maniitsoq, Greenland
ilustrasi kota Maniitsoq, Greenland (unsplash.com/Visit Greenland)

Seperti yang kita tahu, iklim Greenland sangat ekstrem dan sulit diprediksi. Letaknya yang berada di antara Samudra Arktik dan Atlantik membuat cuaca di negara ini cenderung dingin sepanjang tahun. Suhu di Greenland bervariasi tergantung wilayah dan musim. Jadi, sangat penting untuk mencari tahu mengenai cuaca, waktu dan musim untuk berkunjung ke negara ini.

Musim panas adalah waktu ideal untuk mendaki, melihat paus, dan menikmati midnight summer (waktu di mana matahari bersinar lebih lama). Sedangkan, musim dingin cocok bagi kamu yang ingin melihat aurora borealis atau bermain ski di salju. Melakukan riset cuaca juga berguna untuk mempersiapkan perjalanan yang menantang karena badai, salju, kabut, atau perubahan cuaca secara tiba-tiba.

2. Lengkapi dokumen penting dan pahami aturan yang berlaku

ilustrasi paspor dan dokumen lain
ilustrasi paspor dan dokumen lain (pexels.com/Nataliya Vaitkevich)

Hal yang gak kalah penting buat dipersiapkan sebelum mengunjungi Greenland adalah dokumen perjalanan. Dokumen seperti paspor, visa, dan berkas lainnya harus memenuhi persyaratan yang ditentukan. Meskipun Greenland adalah bagian dari Kerajaan Denmark, namun bukan termasuk area Schengen seperti negara Eropa lainnya.

Peraturan untuk memasuki Greenland dapat berbeda tergantung dari kewarganegaraan setiap orang. Beberapa pengunjung juga mungkin memerlukan izin tambahan untuk memasuki wilayah atau melakukan aktivitas tertentu. Memeriksa persyaratan dokumen sebelum berangkat sangat diperlukan untuk menghindari hal yang tidak diinginkan saat sudah tiba di Greenland, misalnya penolakan untuk memasuki wilayah Greenland.

3. Pilih pakaian dan perlengkapan yang tepat untuk cuaca dingin

ilustrasi musim dingin di Nuuk, Greenland
ilustrasi musim dingin di Nuuk, Greenland (pexels.com/Peter Platou)

Siapkanlah pakaian yang tepat sebelum berlibur ke Greenland. Sebab, bahkan di musim panas pun cuaca bisa terasa dingin karena angin kencang dan kelembapan rendah. Gunakan teknik layering pakaian agar tetap hangat dan siap dengan cuaca di Greenland.

Kamu bisa melapisi dua hingga tiga pakaian untuk menjaga tubuh tetap hangat dan terhindar dari sakit karena cuaca yang ekstrem. Jangan lupa membawa aksesori tambahan seperti sarung tangan, kupluk, syal, topi, dan sepatu boots. Dengan pakaian dan perlengkapan yang lengkap, kamu bisa menikmati perjalanan di Greenland dengan aman dan nyaman.

4. Buat itinerary sebelum berangkat

ilustrasi musim dingin di Nuuk, Greenland
ilustrasi musim dingin di Nuuk, Greenland (pexels.com/Peter Platou)

Jika ingin pengalaman seru dan menyenangkan berlibur ke Greenland, buatlah itinerary atau rencana perjalanan. Mulai dari kota, tempat, dan destinasi yang akan kamu kunjungi, hingga pilihan transportasi yang akan kamu gunakan selama di sana. Perjalanan ke Greenland membutuhkan perencanaan yang tepat karena pilihan sistem transportasi di sana tidak banyak.

Wisatawan internasional biasanya harus transit melalui Denmark atau Islandia, di mana penerbangannya seringkali terbatas. Uniknya, transportasi di Greenland berbeda dengan tempat lain. Di negara ini tidak ada jalan yang menghubungkan kota-kota, sehingga perjalanan sebagian besar dilakukan dengan perahu, pesawat, atau helikopter. Jadi, rencanakan dengan baik perjalanan kamu, termasuk pilihan transportasi selama berada di sana.

5. Siapkan dana yang cukup untuk biaya perjalanan yang tinggi

ilustrasi paspor, uang, dan kartu
ilustrasi paspor, uang, dan kartu (pexels.com/Dave Garcia)

For your information, Greenland adalah salah datu destinasi wisata termahal di dunia. Jaraknya yang jauh membuat biaya transportasi, akomodasi, dan makanan, jauh lebih tinggi. Sangat penting untuk mempersiapkan keuangan yang cukup sebelum memutuskan berlibur ke Greenland.

Pengeluaran kamu akan bertambah jika mengikuti tur, menyewa pemandu atau melakukan beberapa aktivitas tambahan seperti mendaki gunung es dan menaiki perahu. Cari tahu juga mengenai metode pembayaran, apakah harus menggunakan uang tunai atau bisa cashless dengan memakai kartu.

Mengunjungi Greenland membutuhkan persiapan yang matang. Mulai dari riset cuaca, mempersiapkan dokumen, hingga pakaian yang dibawa. Dengan persiapan yang tepat, kamu bisa mendapat pengalaman luar biasa saat berlibur ke Greenland.

This article is written by our community writers and has been carefully reviewed by our editorial team. We strive to provide the most accurate and reliable information, ensuring high standards of quality, credibility, and trustworthiness.
Share
Editor’s Picks
Topics
Editorial Team
Febrianti Diah Kusumaningrum
EditorFebrianti Diah Kusumaningrum
Follow Us

Latest in Travel

See More

4 Lokasi Syuting Serial Agatha Christie's Seven Dials, Banyak di Inggris!

20 Jan 2026, 18:50 WIBTravel