Komplek Candi Prambanan termasuk tujuan wisata favorit para pelancong yang ingin menikmati liburan di Yogyakarta. Lokasinya mudah dijangkau, karena dekat dengan jalan utama dan pusat transportasi. Areanya luas dan fasilitas lengkap membuat pengunjung nyaman berlama-lama di sini.
Masih banyak aktivitas yang dapat dilakukan, selain menyusuri pelataran dan candi satu per satu. Saat sore hingga malam hari, pengunjung dapat menyaksikan pementasan sendratari Ramayana Ballet Prambanan. Sesuai dengan namanya, pementasan tersebut mengusung kisah Ramayana dalam wujud tarian dan iringan musik tradisional Jawa yang memukau.
Penasaran seperti apa pementasannya? Kamu dapat menjadikannya sebagai salah satu aktivitas saat liburan nanti. Agar lebih nyaman, bisa menerapkan beberapa tips nonton Ramayana Ballet Prambanan berikut ini.
